11. Graduation

340 74 2
                                    

2 tahun kemudian

"Woah Hyung kau semakin terlihat cantik dengan pakaian toga ini."

"Ish Daehwi, Hyung ini tampan bukan cantik."

"Hyung berhentilah menyebut dirimu tampan. Aku muak, sungguh!" Chenle hanya memutar bola matanya malas.

Hari ini Chenle resmi diwisuda setelah berjuangan dengan beberapa sidang kelulusan sebelumnya dan ia berhasil mendapatkan nilai yang mendekati sempurna.

Chenle bahagia karena akhirnya kelulusan yang ia tunggu-tunggu akhirnya datang juga.

"Hah ... Daehwi akhirnya aku lulus juga."

"Eihh tentu saja, Hyung. Kau itu cerdas itulah sebabnya kau bisa lulus dengan cepat."

"Hahaha kau akan segera menikmati masa-masa sulit itu Daehwi-ya. Hwaiting!"

"Yayaya aku tahu, tidak perlu diingatkan!"

Lalu keduanya terkekeh bersama dan berjalan keluar dari kamar Chenle.

"Eomma mana?" tanya Chenle saat tak melihat keberadaan Yixing.

"Em.. Eomma bilang ada sedikit urusan di kantor jadi nanti akan menyusul," jawab Daehwi dengan hati-hati saat melihat raut wajah Chemle yang berubah menjadi sendu.

"Ah seperti itu, baiklah ayo kita berangkat." Chenle berjalan lebih dulu meninggalkan Daehwi yang menatapnya sedih.

***

Setelah selesai penyambutan rektor, Yixing sampai di kampus berbarengan dengan Baekhyun dan Chanyeol yang juga baru sampai.

"Omo Hyung. Kau juga baru sampai?"

"Ah Yixing-ah! Iya tadi aku ada sedikit urusan jadi sedikit terlambat."

"Yasudah kalau begitu kita langsung masuk saja," ujar Chanyeol membuat mereka mengangguk. Dan ketiganya langsung disambut dengan hormat karena ya.. Park Chanyeol adalah donatur terbesar di universitas itu. Sontak para wisudawan berdiri dari duduknya dan menyambut kedatangan mereka.

Jisung membisikkan sesuatu kepada Chenle setelah mereka duduk.

"Sepertinya setelah acara ini keluarga kita akan makan malam bersama."

Chenle hanya tersenyum manis merespon Jisung.

Sungchan yang duduk disebelah kiri Chenle berusaha untuk tetap tenang dan matanya tak sengaja bertatapan dengan Luham yang duduk di barisan kursi tamu. Ibunya itu tersenyum lembut kearahnya dan tatapan itu seolah-olah mengatakan "tidak apa-apa" membuat Sungchan mengangguk kecil dan ikut tersenyum.

***

"Hai Lele, selamat atas kelulusanmu." Luhan menghampiri Chenle yang sedang berbincang dengan Baekhyun.

"Ah Eomma Jung, sudah lama aku merindukanmu."

"Eomma juga merindukanmu, sayang. Ah iya ini untukmu." Luhan memberikan sebuah buket bunga kepada Chenle.

"Aigoo Eomma ini cantik sekali. Gomawo."

"Sama-sama cantik."

"Lele." Baekhyun yang sedari tadi mengamati keduanya, berujar supaya mendapat perhatian. Jujur Baekhyun merasakan cemburu saat Chenle akrab dengan Luham.

"Ah Eomma Park, kenalkan ini Eomma Jung, ibu dari Sungchan."

"Oh seperti itu."

"Kenalkan aku Jung Luhan."

Let Me ChooseTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang