18 - Daily

146 31 12
                                    

Hari sudah pagi, dimana waktunya sang mentari menjalankan tugasnya untuk menyinari alam semesta

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Hari sudah pagi, dimana waktunya sang mentari menjalankan tugasnya untuk menyinari alam semesta. Kicauan burung pun turut meramaikan suasana, terbang bebas mengelilingi luasnya bumantara. 

Seperti biasa, dipagi hari yang cerah ini, Sowon sedang berkutat dengan peralatan masaknya. Kali ini ia tidak sendirian, tetapi ditemani oleh Kevin. Pemuda kanada itu bilang kalau dia terbangun tepat pukul 5, sehingga ia memutuskan untuk segera mandi dan membantu Sowon menyiapkan sarapan.

"Kebbbiiin tolong ini sup nya taro dimeja, Mbak mau bikin Smoothies." Kata Sowon sambil mematikan kompor yang ia gunakan untuk memasak sup ayam.

"Oke Mbak."

Menu sarapan kali ini, simple saja. Sowon hanya membuat sup ayam dengan berbagai macam jenis sayuran dan juga topping seperti sosis dan bakso, lalu seperti biasa, selalu ada ayam goreng yang tidak pernah absen dari menu makanan mereka--walaupun sebenarnya sup yang dibuat pun sudah mengandung ayam, ada juga perkedel kentang dan perkedel jagung, juga 5 kotak susu berukuran besar.

Untuk dessert, tadi malam Eunha sempet buat brownies, karna dia lagi gabut. Ditemenin sama Yunho sama Wooyoung. Ya walaupun si duo Jung itu cuma ngerusuh, yang penting Eunha punya temen. Soalnya yang lain pada sibuk, dan cuma si Yunho sama Wooyoung yang ngegabut. Akhirnya mereka ngerusuh deh didapur sampe jam setengah 10 malam.

Makanya Sowon cuma mau bikin Smoothies untuk dessert tambahan, brownies bikinan Eunha soalnya masih banyak. Sayang kalo ga dimakan.

"Mbak ini udah siap semua. Mau gue yang bangunin anak-anaknya atau Mbak Won aja?" Tanya Kevin setelah ia menyiapkan segala keperluan untuk sarapan. Seperti menata meja makan, menata menu sarapan, dan menyiapkan peralatan makan. 

Sowon yang sedang  membuat Smoothies pun menoleh ke arah Kevin, "Mbak aja deh, kalo kamu yang bangunin nanti ga selesai-selesai. Kamu lanjutin aja, ini tinggal sebentar lagi kok ngeblend nya. Nanti kalo udah kamu pindahin aja ke teko yang ini, terus blendernya langsung dicuci biar ga susah hilangin bekasnya."

Kevin mengangguk kemudian mengambil alih kegiatan membuat Smoobthies. Sedangkan Sowon pun mencuci kedua tangannya terlebih dahulu, sebelum akhirnya menuju ke lantai 2,3 dan 4 untuk membangunkan para anak ayam yang masih terlelap dialam mimpi. Yah, saatnya menyiapkan kesabaran ekstra untuk membangunkan para kesayangannya.

'Rumah Susun'

"Na, mau langsung pulang?" 

Eunha yang sedang memasukkan bukunya kedalam tas pun menoleh ke arah Yuju, "Ngikut aja gue Juy. Mau nyantol dulu kemana gitu ngga? Mager banget pulang, masih jam 1 juga."

"Ke gramedia yok Na, gue mau beli novel .Terus ke Kfc, lagi pengen creamsoup nih." Ajak Yuju sambil memakai tasnya.

"Kuy lah. Mbak Won pulangnya malem kan ya?"

"Hooh aman aja, ga bakal keciduk kok kalo kita lagi ke kfc."

"Oke. Gantian ya lu yang nyetir, gue capek. Mau rebahan dimobil, heheww." Yuju mengangguk, kemudian menerima uluran kunci mobil dari Eunha. Setelah itu, kedua perempuan kelahiran 97 itu berjalan keluar dari perpustakaan kota. 

Rumah SusunTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang