Sebelumnya gua disini udah membahas tentang Love in Silent atau Cinta dalam Diam, sekarang gua akan membahas tentang Love in Vibrate. Memang terdengar sedikit lucu, namun arti 'vibrate' disini adalah getaran dari sebuah ponsel. Ya kisah ini adalah tentang temen gua yang LDR. Iya LDR (Long D*ck Redaction) eh ngga maksud gua Long Distance Relationship.
--------------------------------
Fakta membuktikan bahwa hubungan jarak jauh sering menimbulkan kesalah fahaman, kesalah fahaman menjadi salah satu faktor timbulnya pertengkaran dan pertengkaran itu sendiri dapat menimbulkan perpisahan. Jadi, buat kalian yang gak pengen ada perpisahan jangan ada pertemuan. It's simple guys! Jangan terlalu serius:p
Ini kisah tentang temen gue yang gak pernah kesampean jadi pacar gue, btw temen gue cowo. Tapi cinta gak mandang kelamin guys! Eits jangan salah arti, maksudnya siapa pun boleh merasakan cinta.
Oke lanjut, sebut saja temen gua namanya Roni. Dia orang paling pendek dikelas, fyi dia LDR cuma 5 bulan sama orang kalimantan sebut saja namanya Rina. Mereka gak pernah ketemu sekalipun karna jarak yang terlampau jauh. Roni nembak si Rina juga lewat handphone dan dengan ajaibnya si Rina nerima Roni tanpa syarat, mungkin kalo mereka ketemu hmm...
Jalan 1 bulan mereka semakin mesra di bbm, perhatian dari masing2 pihak pun belum berkurang karena memang masih hangat2 nya. Ya seperti pasangan lain mereka pun sering mengalami konflik2 kecil.
Mereka terlihat sangat bahagia sejauh ini, setiap jam handphone si Roni bergetar sebanyak 57 kali. Roni sebenarnya ingin sekali menemui sang pujaan hati, namun apalah daya mereka terpisah oleh jarak dan tak mungkin bertemu.
Jalan 3 bulan mulai ada ke renggangan diantara mereka. Yang biasanya Roni menyapa duluan lewat bbm tapi sekarang malah lewat sms, kebetulan bbm Roni dihapus sama ibunda nya tercinta *skip*. Ngga jadi gini, Roni udah merasa jenuh, bosan, capek dengan hubungan ini tapi dia gabisa mutusin Rina gitu aja tanpa alasan. Dari bulan ke 3 sampe ke 4 Roni jarang banget bbm Rina duluan, dari sini mungkin Rina mulai menyadari bahwa Roni udah mulai bosan dengannya.
Puncaknya adalah saat mereka memasuki hari jadi yang ke-5 bulan. Bukannya kado terindah yang diterima Rina, malah kata Putus yang terlontar dari mulut Roni. Sontak Rina pun shock dan kaget bukan kepalang, dia tak habis fikir mengapa Roni begitu tega mengakhiri hubungannya disaat mereka memasuki hari jadi yang ke-5 bulan?!
Kemudian, sejak kejadian itu mereka langsung lost contact. Seperti anak SD yang baru pacaran: pas jadian disayang sayang, giliran udah putus musuhan. Gua gatau lagi, gimana kondisinya Rina, tapi terakhir yang gua tau pas putus dari Roni si Rina langsung jadian dengan temen sekelasnya, mungkin cuma untuk pelampiasan doang kali ya.
Sedangkan Roni, masih mikir2 buat pacaran lagi. Dia takut kejadian yang lalu menimpa wanita yang tak bersalah lagi.