15. Untuk Kamu yang Butuh Ruang

14 2 1
                                    

Now playing ; Ruang Rindu - Letto

Rabu, 04 Agustus 2021
21:11

Mungkin...
Untuk sekarang ini ada ya, yang butuh ruang untuk sendiri.
Ruang untuk merenungi apa yang saat ini terjadi.

Kamu yang lagi sedih pasti butuh ruang dan seseorang yang kamu harap akan ada bersamamu apapun situasinya itu.

Kamu butuh telinga yang siap mendengarkan cerita mu, tentang apa yang sudah terjadi. Kamu membutuhkan setidaknya satu orang didunia, yang kamu anggap akan selalu ada.

Yang saat kamu membutuhkan bahunya dia siap sedia. Yang ngga mengenal waktu, hari, dan keadaan dia akan selalu berdiri paling depan jika kamu dalam bahaya.

Yang akan siap meyakinkan kamu bahwa semua akan baik-baik aja saat kamu terluka dan kecewa.

Lebih dari itu, seseorang yang akan selalu ada untuk mu, tanpa kamu minta dia akan selalu ada.

Tapi ada kalanya, kamu akan  membutuhkan waktu untuk  sendiri. Waktu untuk merenungi segala apa yang saat ini dan sudah terjadi.

Bahwa mungkin, untuk sekarang ini sesuatu yang memang kamu inginkan, tapi ngga bisa kamu genggam. Yang ngaa bisa kamu miliki dan kamu punyai.

Yang mungkin, itu memang bukan takdir dan bukan termasuk jalan ceritamu untuk kamu punya. Untuk bukan untuk mu yang hanya bisa kamu pikirkan keberadaan nya,tanpa bisa kamu harap menjadi nyata.

Ruang untuk sendiri itu perlu, agar kita bisa memikirkan dan merenungkan apakah tindakan yang kamu ambil dalam keputusan masalah itu benar kah.

Menyakiti orang tidak kah tindakan dan keputusan nya. Usahakan ngga menyakiti dan merugikan orang lain ya.

Bahwa, kamu perlu merenungi kesalahan yang telah kamu perbuat dan mengintropeksi diri agar lebih baik lagi kedepannya.

Bahwa kamu juga perlu menikmati luka yang telah terjadi, agar kamu belajar kuat untuk bisa menghadapi. Kamu perlu tau rasa nya patah agar kamu bisa tau proses yang nama nya tumbuh.

Kamu perlu tau rasanya jatuh dan sakit, agar kamu tau proses menuju bangkit itu gimana. Agar jika nanti jatuhnya terulangi lagi, kamu bisa langsung bangkit tanpa menganggap lebih luka.

Bahwa, luka akan selalu ada saat semesta ngga berpihak pada inginmu. Ngaa berpihak dengan harap dan ekspetasimu. Kecewa pasti endingnya.

Rencana Tuhan lebih baik dan indah pada akhirnya. Ia yang lebih tau apa yang kamu butuhkan lebih dari dirimu sendiri.

Jika saat ini, nanti, atau kedepannya kamu butuh waktu sendiri dan sejenak menjauhi orang-orang, ngga papa.
Bilang aja ya, bahwa kamu butuh ruang untuk sejenak istirahat sendiri.














Cerita Kata Hari Ini (On Going)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang