Reyna berjalan lesu ke arah kamarnya. Semangatnya telah dipatahkan oleh Lelaki yang bernama Ray! Ia tak akan pernah memaafkan lelaki itu. Ingin rasanya dia menangis. Tapi ia tau kalau menangis tidak akan membuat Ray kembali seperti dulu.
Dia duduk dimeja belajarnya yang dekat dengan jendela. Biasanya Nathan dan dirinya menghabiskan waktu bersama. Akh!! Apa yang Reyna pikirkan?? Ingat Reyna! Nathan sudah menjadi suami orang. Emang kamu mau dipanggil dengan sebutan Pelakor?? Tidak akan terjadi. Ia tidak mau seperti pada sinetron-sinetron indonesia. Emang dia Elsa, yang ada disinetron Ikatan cinta? Heh! Dia cewek cantik, manis, lucu dan menggemaskan siapa yang tak mau dengannya? Oke. Tingkat kepercayaan dirinya mulai meningkat.
Reyna menjatuhkan kepalanya di atas meja sambil menerima nasib hidupnya. Masih SMA udah patah hati. Betul kata abangnya Abian. Jomblo lebih seru.
Reyna mengangkat kepalanya. Reyna tersenyum penuh arti. Apakah hanya Ray yang bisa mengkhianati pasangan? Jangan salah kan Reyna kalau Ray mengamuk ketika dia jalan bersama Lelaki besok.
Tapi sama siapa? Dia tidak memiliki kenalan laki-laki yang bisa diajak kerja sama. Masa sama Kak Jo? Kan gak lucu. Liat muka Ray aja, Jo udah ketakutan setengah mati. Varo? Mana mau dia. Dia orangnya gak mau ribet. Apalagi masalah perempuan. Masa sama Abian? Kan dia abang kandung. Itupun Ray sudah mengetahuinya.
Reyna menjentikkan jarinya. Ia teringat kepada lelaki yang pernah menganggapnya pacar. Ini kesempatan yang bagus. Tapi, dimana dia bisa menemukan lelaki itu? Kenal saja, tidak.
Masa nanya ama Ray? Keburu dibentak Reynanya sebelum Ray menjawab pertanyaannya.
Akhh! Reyna pusing sekarang. Sungguh. Masalah yang ia hadapi rumit banget, Maybe.
Tuk Tuk Tuk
Reyna mengetukkan kepalanya diatas meja dengan pelan. Yakali keras, yang ada kepalanya benjol.
Reyna tersenyum lagi. Besokkan mulai sekolah? Hahah, dia akan meminta kepada Mario, selaku ketua osis untuk memberikannya foto-foto anak disekolah. Mudah sekali dong mencari itu. Ia hanya meminta Foto anak-anak murid yang baru saja tamat.
Entar... Mario kelas berapa? Jangan bilang.... akhh! Mario kan seangkatan sama Ray!
Mana Ketua Osis yang baru akan dipilih. Reyna memelas Wajahnya.
Ehh... Reyna kan bisa jalan sama Kak Mario, Reyna tersenyum lebar.
Kali ini ia akan berhasil. Bahkan Id Line Mario sudah dia simpan. Sangat mudah kan mencari lelaki?
Hahaha. Dia akan meminta bantuan kedua orangtuanya dan abangnya.
*****
Raham. Papanya Ray sedang berada di Amerika. Ia mencari salah satu Gadis yang telah membuat Menantunya sakit, bahkan Trauma.
Ingat. Tidak akan ada yang lolos dari keluarga Zayn. Raham kenal Ella. Bahkan sangat mengenal Gadis itu.
Ia sudah mempersiapkan kejutan kepada Ella ketika sudah sampai dirumah kediaman Ibunya.
"Tio! Carikan aku alamat gadis itu" Ucap Raham memberi perintah kepada Toni. Kepala Bodyguard miliknya.
"Siap Tuan!" Lelaki bernama Tio menunduk patuh.
Kini Raham dan semua Bodyguardnya Berada di apartement miliknya. Tidak semua sih. Setengahnya ada di Indonesia. Bodyguardnya berpencar di beberapa negara untuk menjaga setiap perusahaannya yang berdiri di negara orang.
KAMU SEDANG MEMBACA
POSSESIVE RAY (END) ✔︎
Fiksi Remaja"Lo pacar gue! Dan milik gue selamanya" Ucap lelaki itu memegang lembut dagu Reyna "Kamu mau Reyna jadi milik kamu? Tapi, Reyna gak mau..." Tolak Reyna lembut menatap kedua manik mata cowok tersebut dan tak lupa bibir yang dimanyunin kedepan menanda...