Part 1

46 2 0
                                    

"Non, bangun. Ntar non telat masuk sekolah!" kata bibi.

"Hmm, iya sebentar lagi bi." kataku dengan malas.

"Ini udah jam setengah enam." kata bibiku sekali lagi membangunkanku.

"Hah, jam setengah enam!" kataku kaget. "Bibi kok gak bangunin aku daritadi sih? Nanti aku telat" kataku langsung bangun dari tempat tidurku

"Tadi bibi udah bangunin non, tapi non nya masih asik tidur"

Aku langsung pergi mandi dan bersiap-siap untuk berangkat sekolah tanpa membalas perkataan bibi.

20 menit kemudian aku selesai dan bersiap-siap untuk berangkat ke sekolah.

"Nay, gak sarapan dulu?" tanya mama

"Gak usah deh ma." kataku sambil mencium tangan mama untuk pamit

"Tapi Nay, ntar kamu malah sakit, kalau mag mu kambuh gimana? tanya mama lagi

"Yaudah deh, tapi buat bekal aja." kataku mengalah pada perkataan mama

Bibipun menyiapkan bekal untukku

"Pa, Ma, Nay berangkat sekolah ya!" kataku sambil mencium tangan papa dan mama

"Iya sayang, jangan lupa baca doa ya." kata papa dan mama

"Iya" jawabku

"Sudah siap non?" tanya Pak Kamal padaku

"Sudah pak, ayo berangkat!" jawabku

"Oke, non" kata pak kamal sambil hormat

Pak Kamal memang sangat baik kepadaku, dia menganggapku sebagai anaknya sendiri. Dia pun sangat sayang kepadaku. Walaupun dia hanya supirku.

---------------

10 menit kemudian aku sampai di sekolah.

"Makasih pak Kamal!" ucapku sambil turun dari mobil

"Ya,non!" kata pak kamal.

Hari ini adalah hari pertama aku masuk sekolah jadi aku duduk dibarisan kedua dari depan, entah kenapa aku suka saja duduk disitu. Tiba-tiba ada seorang anak yang baru saja datang, lalu dia berjalan ke arah tempat duduk disebelahku.

"Hai, salam kenal namaku Carissa Flaurein, kamu bisa panggil aku Carissa atau Rissa, aku dari SD Harrington" sapanya dengan sangat ramah

"Hai, namaku Nayra Florhine Klause, kamu bisa panggil aku Nayra atau Nay, aku dari SD Rosentolz, salam kenal" kataku sambil memberikan senyum yang ramah.

Beberapa anak-anak mulai berdatangan. Beberapa menit kemudian bel berbunyi.

TING TONG TING TONG

Anak-anak segera masuk kedalam kelas. Pelajaran segera dimulai.

"Selamat siang. Perkenalkan nama Miss. Augusta Florenina. Kalian semua bisa memanggil saya Miss. Augusta."

"Selamat siang Miss......" jawab anak

"Miss adalah guru mata pelajaran bahasa inggris. Miss juga sebagai wali kelas kalian. Untuk saat ini kita masih belum memulai pelajaran. Jadi Miss ingin kalian semua memperkenalkan diri kalian masing-masing di depan kelas." kata Miss Augusta panjang lebar.

Anak-anak maju persatu ke depan untuk memperkenalkan dirinya masing-masing. Beberapa menit setelah sesi memperkenalkan diri Miss Augusta memberikan kertas untuk membagi-bagi siapa yang akan jadi pengurus kelas.

"Miss mau kalian mengisi kertas ini karena Miss akan voting hasilnya siapa saja yang akan menjadi pengurus kelas. Bagi yang mau menjadi pengurus kelas, kalian bisa menulis nama kalian masing-masing, bagi yang tidak berminat kalian bisa menulis nama teman kalian."

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Mar 04, 2022 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

Meine LiebeTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang