keempat

1.1K 111 31
                                    

nanon sudah absen lebih dari 5 hari, nanon memang sudah pulang 3 hari lalu dari rumah sakit tapi ohm meracuni pikiran bunda nanon supaya tidak mengijinkan nanon berangkat sekolah terlebih dahulu, nanon butuh istirahat kata nya.

drtttt drtttt (suara nada dering pangilan)

nanon yang masih tertidur pulas pun terbangun karena suara getaran hp, bertanda ada yang menelfon nya

tanpa melihat nama si pemanggil nanon langsung menerima pangilan tersebut

"hallo? baru bangun ya?"

mata nanon seketika terbuka lebar karena mendengar suara seseorang di telfon, dia melihat nama kontak di handphone nya disana terlihat nama "ohmku" nanon tertawa pelan saat melihat nama itu, alai si tapi lucu, pikir nya

"non? udah bangun belom?"

"ehh udah ko, kenapa ka?"

"udah sembuh? masih suka pusing ga?"

"udah ka, kenapa?"

"kata bunda hari ini kamu mau berangkat sekolah kan? aku jemput"

"HAH?! SERIUS?! "

"astaga kaget aku non, serius dong, mau kan?"

"mau lahhh mau banget malahan hehe"

"yaudah siap siap gihh nanti kalo udah sarapan kamu kabarin aku yaa biar langsung aku jemput"

"SIAPP"

"semangat banget kaya nya haha, yauda aku matiin ya. Bye"

tut.

nanon melempar handphone ke sembarang arah, menguling ngulingkan badan nya ke kanan dan kiri, jika ini mimpi nanon berharap tidak ada yang membangun kan nya, dia sangat bahagia, tanpa sadar dia menggigit bantal guling kesayangan nya, terlewat senang

"AAAAAAA INI MIMPI BUKAN SII?!!! NANGIS BANGET KALO CUMA MIMPI!!" nanon berteriak keras, untung saja kamar nya ini kedap suara jika tidak, apa kata tetangga? pasti nanon di anggap gila, oh nanon memang sudah gila, gila karena cinta nya itu.

selsai mengabari ohm nanon langsung keluar rumah dan di sambut akan ada nya ohm di atas motor besar

"loh? ko cepet banget? aku baru ngabarin ko" tanya nanon heran pasal nya dia baru mengabari ohm sekitar 3 menit yang lalu, rumah ohm juga lumayan jauh dari rumah nanon,  3 menit tidak mungkin cukup

"kecepetan ya haha? sebenernya nya aku udah nunggu kamu disini dari tadi" ucap ohm dengan cengiran ganteng nya

"udah lama dong? maaf ya"

"iya gapapa, yauda yuk" tangan ohm menarik nanon supaya lebih dekat dengan diri nya, ohm merapihkan rambut nanon dan memakaikan helm, nanon yang di perlakukan bak seorang kekasih merasa malu dan tersipu.

setelah selsai nanon langsung menaiki motor ohm itu,
Setengah perjalanan motor ohm berhenti karena ada nya kemacetan, salahkan ohmnanon yang berangkat terlalu pagi jika pagi biasa nya banyak pengendara yang akan berangkat kerja.

nanon merasa bosan saking bosan nya dia sampai membuat pola gambar mengunakan jari telunjuk nya di punggung ohm

"bosen ya?" tanya ohm sambil menarik tangan nanon supaya melingkar di pinggang nya, nanon yang terkejut dengan pergerakan ohm langsung saja melotot kan mata nya

"non?" panggil ohm karena pertanyaan nya tidak di jawab oleh adik kelas nya itu

"hah? apa? aku? aku ga bosen ko" jawab nanon setelah tersadar dari fase terkejut nya

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Apr 01, 2022 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

kak ohm (ohmnon)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang