╔═══❖•ೋ° - °ೋ•❖═══╗
𝓗𝓪𝓹𝓹𝔂 𝓡𝓮𝓪𝓭𝓲𝓷𝓰 𝓐𝓵𝓵
╚═══❖•ೋ° - °ೋ•❖═══╝Pagi ini Zara sudah berada di sekolahan barunya. Mossbourne Community Academy(MCA) adalah sekolah terbaik di London.
Hari pertama masuk sekolah ia sudah mendapatkan teman dari indonesia bernama Fanesha Yuthea Anderson dan teman dari negara itu sendiri bernama Urelea Audrey Alexander.
Zara masih melirik kesana kemari meperhatikan semua orang yang sedang berbincang-bincang.
Melihat itu Thea dan Audrey terkekeh, "Liatin apa sih Zar? Ga ada emas di sini." Celetuk Thea di iringi tawa sementara Audrey menatap Thea bingung karena tak mengerti bahasa Indonesia.
"Nyari cogan, siapa tau ada pangeran nyasar."
"Yeh di sini mah cogan semua, buka mata lo lebar-lebar deh." Thea menjelitkan matanya.
Benar kata Thea, di sini memang sarangnya manusia mendekati sempurna. Bibit unggul bertebaran dimana-mana namun Zara sama sekali tak tertarik melihak para laki-laki aduhai di sana. Mungkin karena 90% sifat mereka mengalahkan kutub utara atau memang hati Zara sudah tertuju hanya untuk satu orang hingga ia tak tertarik sedikit pun sama laki-laki lain.
"Coba deh lo cairin si kutub yang itu." Thea menunjuk seorang laki-laki yang duduk di baris ke tiga, di hadapan mereka. "Kalo lo bisa, behh! Hebat banget!" Thea bertepuk tangan seperti menantang Zara.
Zara memperhatikan laki-laki yang sedang duduk sembari bermain handphone sendirian, Zara juga bisa tau jika laki-laki itu menjadi sorot perhatian para gadis di sana, mungkin karena ketampanan dan gayanya yang sangat cool.
Zara hanya memutar bola mata malas, "Ga ada kerjaan." Ucapnya lalu kembali bermain handphone.
Audrey melirik Zara, ia mengintip sedikit ke arah handphone perempuan itu, "Pacar kamu?" Tanya Audrey melihat wallpaper Zara menggunakan fotonya bersama Farhan.
"Tunangan."
"What!" Pekik Thea tak percaya sehingga mereka menjadi perhatian semua orang, "Apa liat gue begitu!" Cetus Thea dengan tatapan horrornya membuat yang lain mengalihkan pandangannya.
Di lihat dari sini bisa kita tau, Thea adalah perempuan galak yang paling di takuti seluruh teman-temannya. Bukan hanya galak, sifatnya yang sangat cuek kepada orang lain kecuali teman terdekat membuat orang-orang tak berani mendekatinya, dan jangan lupa tutur katanya yang sangat frontal selalu membuat Audrey mengusap dada. Tapi dari sisi itu Thea juga terkenal sangat cerdas di pelajaran Matematika dan Ipa, ia juga sangat pandai di bidang olahraga bela diri seperti Karate, Taekwondo, Judo dan Pencak Silat. Tak heran jika ia sering menghajar setiap orang yang mencoba mengganggunya.
KAMU SEDANG MEMBACA
FARHAN [Segera Terbit]
Teen Fiction[Part masih lengkap✅] [ALASKA UNIVERSE] "Lo milik gue, ga ada yang boleh miliki lo selain gue. Siapapun yang berani nyakiti lo, akan gue pastikan hidupnya ga akan tenang, sekalipun itu gue." -Alfarel Farhan Araksa. "Berjuang tak harus maju, ingat! T...