about him

18 2 0
                                    

Hari ini adalah hari senin , bisa di bilang hari yang di benci banyak siswa . seperti yang kalian tau di setiap sekolah pasti hari senin adalah jadwalnya upacara entah itu ada yang sebulan 2x atau bahkan setiap bulan 4x . Nah kebetulan di SMA Rajawali itu 2x dalam sebulan di senin yang lainya di isi dengan bimbingan wali kelas ,

Kini seorang gadis yang lagi asik mendengarkan musik di earphone menuju kelas berhasil di kagetkan dengan tabokan di lengannya , ia yang memang kagetan ya gitu latah aja langsung .

"Astaghfirullah , giran bikin kaget aja tau nggak " kesalnya pada giran teman sekelas yang memang cukup dekat dengan dia .

" Maaf , gua sengaja " jawabnya dengan senyuman tanpa dosa itu .

" Au ah serah lu " jawabnya terlampau kesal

"Ya elah ana gitu aja ngambek " ujar giran sembari memasuki kelas mereka

" Ana nadira saputri istrinya jimin jangan ngambek dong " ana yang memang tidak benar-benar kesal mendengar itu langsung tersenyum , apa lagi ia di panggil istrinya jimin sang idol tercintanya .

" Dih giliran di panggil istrinya jimin aja langsung senyum "gerutu giran yang tak di gubris ana

" Eh lo tau nggak , itu kak ava katanya menang olimpiade lagi . Seneng banget deh , bangga gua denger dia menang lagi . Nggak nyesel gua masuk smaraja jadi keliatan pinter gitu " kikiknya gembira

" Alkhamdulillah kalo gitu , tapi asal lo tau gua sebenarnya nggak tau siapa dia , orang belum pernah liat " ucap ana sembari mengotak atik tasnya mencari buku untuk pelajaran pertama .

" Ih masa lo belum tau sih . Kita di sini udah 6 bulan loh lo masih aja nggak tau ntar gua tunjukin deh fotonya , sosmed deh sekalian " tanggapan giran hanya di angguki oleh ana yang kini sibuk dengan novel online yang dia gemari

Sebenarnya ana penasaran siapakah gerangan sosok yang selalu di bicarakan oleh siswi di sekolahnya itu . Namun memang sikapnya yang terlalu malas mencari tau tentang orang sekitar membuatnya kurang paham akan lingkungan sekitar , bahkan ia tidak akan mencoba mencari tah jika ia merasa malas meski ia ingin tau .

Kini bel istirahat pertama telah di bunyikan . Dan tanpa basa basi lagi semua murid berhamburan keluar kelas mencari meha kantin agar tetap kebagian .

" Kantin yuk " ajak nila temanya yang satu ini memiliki kecantikan yang tidak di ragukan lagi apa lagi dengan sikap baik dan ramahnya pada semua orang membuatnya gampang berbaur

" Yuk , nanti keburu penuh kantinya " ujar hani teman cuek ana yang satu ini perlu di beri perlakuan khusus , ya krena cuek jadi harus sabar . Bahkan ke cuekan hani melebihi ana yang memang notabenya sesama cuek .

"Ok " jawab ketiganya kompak

Selana perjalanan mereka berempat ke kantin banyak pasang mata yang mengarah pada mereka . bukan apa-apa ini semua karena teman-temannya yang memiliki pawang yang bukan main ,

dari Giran Wihatama cewek yang bar bar satu ini memiliki kekasih yang menjabat sebagai ketua osis di smaraja ya otomatis bakal jadi bahan omongan dan pertimbangan banyak para perempuan .

di lanjut dengan Nila Azamran gadis cantik ini memiliki hubungan dengan pradana di smaraja sang ketua di pramuka dan di smaraja pramuka itu termasuk ekstra unggulan karena semua kelas 10 di wajibkan mengikuti jadi nggak mungkin kalo dia nggak terkenal ,

ok kita lanjut dengan si cuek Hani Rinjani Mahardika gadis yang terbilang cuek ini justru memiliki hubungan dengan sang ketua geng motor terkenal di smaraja . Jadi , bukan hal baru lagi bagi mereka mendapatkan perhatian lebih dari banyak orang .

Nah kalo kalian tanya siapa mereka , mereka adalah teman dari Avalon Ganendra Abraham

Langit Sandero , sang ketua osis yang memiliki sikap friendly pada semua orang , hubungan mereka sudah di mulai sejak giran kelas 3 smp .

Hendri Nova Scotia , pradana satu ini memiliki sikap baik juga perhatian , hubungan mereka di mulai dari nila yang meminta tolong padanya sewaktu pulang dari ekstra parmuka jadi bisa di bilang baru .

Yardan zafar wistara, sang ketua geng dari Omorfos : Dari bahasa Yunani yang berarti tampan. Pertemuannya dengan hani cukup lama karena mereka sudah memiliki hubungan dari saat hani kelas 1 smp.

Mereka ber 4 ternyata sudah berteman sejak kecil dan mereka ber 4 lah yang membuat perkumpulan geng motor tersebut .

Dan kalo kalian pikir ana sudah mengenal mereka , kalian salah besar bahkan ana belum pernah bertemu apa lagi ngobrol bareng mereka , karena mereka jarang banget ada di kantin sekolah para anggota Omorfos pasti memilih warung samping sekolah yang sepi dan memang tempat tongkrongan mereka . Jika di tanya apakah tidak pernah melihat saat mereka bertemu dengan teman-temannya maka jawabannya tidak. Karena dia pasti akan pulang paling akhir . Ana tidak suka keramaian dia akan menungu parkiran sepi baru pulang .

"Kalian pada pesen apa " ana bersuara saat telah sampai pada meja mereka .

" Terserah , samain aja semua " jawab hani dan di angguki semuanya.

" Ok , gua sama ana pesen dulu " ucap giran sembari bangkit dari kursi

" Lah ko jadi gua " protes ana yang tak di hiraukan teman-temannya temannya dan berujung pasrah.

Setelah memesan kini ana dan giran kembali ke tempat mereka .

" hendri bilang nanti mau pada main kerumahnya ava , gua di suruh bilang sama kalian kalo mereka izin main juga " nila memulai percakapan

" Perasaan mereka punya hp deh kenapa harus lewat lo doang " tanya ana heran

" Udah biasa , palingan tuh mereka lagi nge-game jadi izin sekalian " jawab hani santai dan di angguki oleh ana

" Sebenarnya gua itu masih , penasaran sama rumah ava soalnya mereka bilang ava itu kaya banget tapi dia nggak pernah nunjukin itu " kini giran memulai topik baru

" Iya aku juga kepo tau , hendri bilang juga gitu " nila ikut angkat bicara

" Dia itu lumayan tertutup jadi bikin kepo aja , tapi sering dapet cerita dari langit sih "

" Ya udah sih nanti aja bahas dia makan dulu sebentar lagi masuk kelas " peringat ana dan si setujui semuanya

See next post

Maaf kalo banyak typo , komen aja nanti aku perbaiki









AvalonAnaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang