50. Berita

74 17 0
                                    

Tidak ada hidup tampa masalah, dan tidak ada perjuangan tampa rasa lelah.
____________

"Berani-berani nya kalian, menampakan muka didepan adikku "

Bentak anggi ke arah rombongan alya yang berusaha untuk keluar dari ruangan itu.

Mereka tidak menjawab, segera keluar diiringi kemal ayahnya anggelina dari belakang.

Sementara aurel menenangkan anggi dengan kata-katanya yang otomatis membuat anggi mereda.

"Sudahlah nak, jangan memojokkan orang lain dalam kasus ini, mereka tidak bersalah dan mereka adalah sahabat adikmu. Jika adikmu tau, kamu meneriaki sahabatnya bisa dibayangkan dia akan marah. Namun kini adikmu masih syok saat tertimpa musibah ini. Ini adalah takdir nak, jalan satu-satunya adalah berdoa kepada Tuhan agar kondisi adikmu bisa membaik seperti semula " ujar aurel dengan terisak.

Anggi yang mendengar itu terkesiap luluh, dan meneteskan air matanya.

Siapa bilang laki-laki tidak boleh menangis, Siapa bilang menangis dianggap lemah? semua orang berhak mengalami emosi itu.

Anggi melewati mama nya, dan berjalan kearah adiknya yang sedang menjambak dan berteriak menangis diatas brangkar.

Anggi tampa babibu, langsung menghampiri adiknya dan memeluknya serta membisikan sesuatu yang membuat anggelina terdiam dan setelah nya menangis sangat kencang.

" Sayang ini kakak, tenanglah kakak ada disini menemanimu it's okeyy semuanya akan baik-baik saja, kakak akan selalu berada disisimu adikku" ujar anggi menenangkan adiknya, berbisik ditelinga kanan anggelina dengan suara serak.

" K-kakak... " Ujar anggelina menyadari bahwa yang memeluknya saat ini adalah kakak satu-satunya yang ia miliki sedari dulu selain ayahnya.

Anggelina menangis tersedu-sedu, pundaknya bergetar saat berada di dekapan anggi yang kini sudah terduduk memeluk anggelina diatas brangkarnya.

" It's okeyy little princess, kakak ada disini " ujar anggi meneteskan air matanya sembil memeluk adiknya dengan erat.

Anggelina membalas pelukan kakaknya, mencengkram baju belakang kakaknya dengan kuat dan mukanya tenggelam didada anggi yang berdetak kencang.

Namun semua saat mendengar detak jantung kakaknya, otomatis anggelina merasa aman dan nyaman dipelukan kakaknya saat ini.

Yah saat ini hanyalah kakaknya, yang ia inginkan untuk menjaga dirinya.

Tidak ada siapapun selain kakaknya, yang bisa menjaga nya sedari kecil sampai sekarang berusia 19 tahun.

Anggi menepuk pundak adiknya dengan penuh kasih sayang, dan rasa menjaga ditepukan nya yang menjalar dibadan kurus anggelina.

Anggelina saat ini terisak, dan masih enggan melepaskan kakaknya dari pelukan.

Kedua orangtuanya, menangis haru saat anggi berhasil menenangkan anggelina. Termasuk dengan rombongan alya.

Dikejauhan violet yang melihat kejadian putranya menenangkan adiknya, merasa lega dan bangga.

Kenapa ia bisa dirumah sakit ?

Karena violet berhasil kabur, dari genggaman suami gilanya dan anak tirinya yang licik.

Ia merancanakan ini semua saat suami dan anak tirinya itu lengah, inilah kesempatan nya untuk terakhir kali melihat putrinya yang lagi-lagi menderita karenanya.

Dan bodohnya dia tidak bisa melakukan apa-apa selain melihat dan berdoa dari kejauhan.

Setidaknya putrinya masih memiliki sosok pelindung, setelah kepergiannya nanti.

GADIS SERIBU MIMPI DAN SEJUTA LUKA [ TAMAT ]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang