"Daddy~~" sosok anak kecil mungil berlari-lari ke arah mobil, bersemangat ketika sang ayah pulang dari kantor.
"Hupp.... Astaga, anak Daddy berat sekali" Noa, Ya ---- Noa Kazama yang kini telah menjadi seorang ayah menggendong putra sulung nya, lalu menciumi wajahnya dengan gemas.
"Hehehe.... Daddy daddy daddy.... Tadi adik bayi nendang nendang di perut Papa" si kecil bercerita dengan antusias dalam gendongan Noa.
"Benarkah?" Noa berjalan menuju kamar nya dan sang suami mungil, ia yakin suami mungil nya pasti tengah tertidur.
"Aku pulang"
Cup
Noa mencium kening suami mungil nya; Kim Junkyu ------ Kazama Junkyu yang saat ini tengah tertidur pulas sembari sebelah tangannya memegang perut besarnya.
"Eunghhhh... Sudah pulang?" merasakan sesuatu menyentuh kening nya membuat Junkyu terbangun.
"Baru saja, apa aku mengganggu?" Noa mengusap surai Junkyu yang kini duduk diranjang dengan wajah bantal nya.
"Tidak, maaf ya beberapa hari ini aku tidak masak. Rasanya malas sekali" Junkyu memanyunkan bibirnya, kehamilannya yang kedua ini membuat nya selalu malas dalam mengerjakan apapun. Ah ya, setelah menikah Junkyu akhirnya belajar memasak dan jadilah Noa jarang memasak setelah menikah diganti kan oleh Junkyu.
"Tidak masalah, aku tahu kok. Kita delivery saja ya" Junkyu mengangguk.
"Kyuma mau makan pizzaaaaa" anak pertama Junkyu dan Noa itu mendusel ditengah kedua orang tuanya, menampilkan senyum termanisnya.
"Iya sayang....." Noa mulai memesan makanan untuk mereka makan malam menggunakan ponsel pintar nya.
✧✧✧✧✧✧"Kenapa operasi nya lama sekali" Noa berjalan mondar mandir di depan ruangan yang bertuliskan 'Ruang Operasi' itu. Tengah menunggu kabar sang suami mungil yang kini tengah berjuang untuk melahirkan anak kedua mereka.
"Sabar, Noa... Ini bukan yang pertama Junkyu melahirkan" sang ibu mengusap pundak anaknya yang tengah gusar itu.
"Benar, tak akan terjadi apapun pada Junkyu, Noa" ibu dari Junkyu juga ikut menenangkan, dengan Kyuma yang tertidur dalam gendongannya.
Cklak
Ruang operasi berbunyi, tanda lampu yang tadinya berwarna merah kini telah berubah menjadi hijau, berarti operasi telah selesai.
"Bagaimana dok?" Noa maju, bertanya pada seorang dokter yang keluar dari ruangan operasi.
"Selamat, bayinya cantik dan sehat, ibu nya juga sehat, hanya membutuhkan istirahat karena tadi sempat mengalami pendarahan" tutur sang dokter dengan senyum merekah di wajahnya.
"Boleh saya menjenguknya?" Noa Sudah tidak sabar untuk melihat anak dan suami mungil nya.
"Tentu tentu, silahkan bagi anggota keluarga agar menjenguk ibu dan bayi nya. Kalau begitu saya permisi dulu untuk membereskan kamar inap yang akan dipakai pasien" Noa mengangguk, Junkyu perlu dirawat beberapa hari karena tadi ia sempat mengalami pendarahan.
"Terima kasih, dok" dokter itu pergi darisana dengan satu suster yang menemaninya.
Noa membuka pintu itu, tersenyum lebar dan sedikit menitikan air matanya ketika sang belahan jiwa tengah terduduk dibrankar pasien dengan buah hati cantik mereka digendongannya.
"Halo Daddy" Junkyu melambaikan tangan mungil anaknya.
Noa segera memeluk Junkyu, mencium kening nya lamat lamat lalu mengucapkan terima kasih pada suami mungilnya.
"Lengkap sudah kebahagiaan keluarga kecil kita" Junkyu menatap Noa yang tengah sibuk menciumi bayi mungil mereka.
"Terima kasih, karena telah memberikan ku kembali malaikat kecil kita, Kyu" Noa menatap penuh cinta kepada Junkyu.
"Sama-sama, terima kasih juga karena telah memberikan kebahagiaan untuk kami, Daddy"
"Apakah ini adik Kyumaa???" anak pertama Noa dan Junkyu yang berada dalam gendongan sang nenek minta turun agar dapat melihat sang adik bayi.
"Iya, ini adiknya Kyuma, say hai to adik bayi" Kyuma kini duduk di brankar pasien dengan sang ibu, lalu diberikannya sang bayi pada kakaknya.
"Hati-hati ya, nak. Jangan sampai jatuh adiknya" Nenek Kyuma; ibu Junkyu mengusap kepala anak sulung pasangan NoaKyu itu.
"Adiik bayi lucu sekali.... Tangan, muka dan jari jari nya kecil sekali. Hihi.... Seperti bonekaa" Kyuma memandangi wajah mungil adiknya yang tengah tertidur.
"Tentu saja, kan dia masih kecil" Noa tersenyum.
"Disayang ya adiknya nanti"
"Eung! Pasti~ Kyuma sayang adik bayi" Kyuma mencium kening adiknya.
"Jadi mau diberi nama siapa bayi kalian?" Ibu Noa bertanya.
"Kyuri, Kazama Kyuri" Noa memang telah menyiapkan nama untuk anak keduanya dari jauh-jauh hari.
"Kazama Kyuri? Selamat datang ke dunia sayang" Ibu Noa mengusapi sayang bayi cantik yang telah digendong oleh sang ibu kembali.
3 kebahagiaan terbesar Noa saat ini adalah; dapat bertemu dengan Junkyu, mengikat Junkyu dalam pernikahan, lahirnya Kyuma dan Kyuri ke dunia.
Noa selalu bersyukur dan berterima kasih pada Tuhan karena telah memberinya kebahagiaan yang begitu banyak, meski perjalanan cinta nya tak semenarik milik orang lain, namun setidaknya kisah cinta nya adalah berisi tentang suka dan tawa.
Selamat datang Kazama Kyuri, terima kasih karena telah lahir dan menjadi pelengkap bagi keluarga kecil Noa dan Junkyu, serta untuk kakakmu; Kazama Kyuma.
End
Tamat sudah book Noakyu ini....
Terima kasih buat yang udah mampir ke cerita abal-abal ini.Sampai jumpa di karyaku selanjutnyaa~
KAMU SEDANG MEMBACA
🐨--➭Little Happiness || NoaKyu✔
Fanfiction(n) Kim Junkyu × Kazama Noa Story ⊱ ────── {.⋅🐨⋅.} ────── ⊰ ❛ Tentang Noa dengan 'bahagia kecil' nya yang sederhana. ❜ ⊱ ────── {.⋅🌸⋅.} ────── ⊰ Publish : 21 - 09 - 2021 Selesai : 08 - 08 - 2022 Revisi : ─ ❗𝐋𝐆𝐁𝐓 𝐂𝐨𝐧𝐭𝐞𝐧𝐭𝐬, 𝐏𝐥𝐞𝐚𝐬𝐞...