“Mencintaimu dalam diam, mengagumimu dari kejauhan, mendoakanmu setiap malam, dan menyakiti diri secara perlahan”♡♡♡
Siapa sih insan di dunia ini yang tidak ingin orang yang dicintainya menjadi miliknya, semua manusia pasti menginginkan itu.
Seperti diriku aku menyukai salah satu teman kelasku sendiri secara diam-diam, aku hanya memendam perasaanku ini dalam-dalam tanpa ingin mengungkapkannya, karena aku tau dia belum tentu memiliki perasaan yang sama denganku.
Kring... kring... kring
Jam Bekerku berbunyi sangat nyaring pada pukul 05:30 yang sengaja aku setel untuk membangunkanku dari tidur panjangku. Aku sontak terbangun dengan keadaan setengah sadar dan aku bergegas menuju kamar mandi untuk bersiap siap ke sekolah.
Hari ini adalah hari yang sangat-sangat aku benci, benar sekali hari ini adalah hari Senin...
Di SMA GARUDA, di situlah aku bersekolah, aku memakai seragam putih abu-abuku lengkap dengan dasi dan topiku
Oh iya, aku lupa memperkenalkan diriku, kenalin namaku Indira Vira Fadhiah, biasanya teman-teman ku memanggilku Vira, dan sekarang aku sudah menginjak kelas 12, yang pastinya aku akan segera lulus.
Disekolah aku terbilang orang yang sangat cerewet banyak temanku yang mengatakan untuk diam saja Karna suaraku yang bisa mengalahkan toa mesjid, Karna itulah teman-temanku menunjukku untuk menjadi bendahara kelas
“WOI! BAYAR UANG KAS, GAUSAH NUNGGAK MULU LO SEMUA!!” Teriakku Karna hari ini adalah waktunya untuk membayar uang kas kelas
Tapi teman-temanku yang seperti setan Bolot, mereka hanya diam dan tidak berniat sama sekali untuk membayar uang kas kepadaku, karena tidak ada yang menggubrisku, akhirnya aku yang harus bergerak ke bangku mereka masing-masing untuk menagih satu persatu, Karna kalau tidak seperti itu pasti tidak akan ada yang menyetor.
“Jefri, bayar uang kas lo!” ucapku yang sedikit ngegas Karna, Jefri adalah murid yang paling bandel dan langganan dengan kata menunggak, palingan 1 atau 2 Minggu saja dia membayar selebihnya tidak
“Kamu nanya ?” ucap Jefri meniru video Viral di tik tok
“Gak usah basa basi Lo cepet bayar, Lo udah nunggak berbulan-bulan” kataku Karna sudah malas selalu menagihnya tapi tidak kunjung di bayar
Di saat aku sedang menagih uang kas , ada satu laki-laki yang datang, dia adalah laki-laki yang aku kagumi sejak saat berada di kelas 10, aku mengaguminya Karna aku sekelas dengannya bukan hanya karna sekelas tapi karena sifatnya yang begitu lembut dan perhatian kepadaku. Eh, bukan hanya denganku tapi kepada semua teman kelasku. Namanya Mahardhika Rajendra atau biasa dipanggil Raja, banyak yang mengatakan dia sangat tampan dengan Postur badan yang ideal dan tingginya sekitar 170 cm.“Ra, gue harus bayar berapa?” Ucapnya sambil mengeluarkan uang dari saku celananya
“Eh Raja, tunggu aku liat dulu” ucapku sambil mencari nama laki-laki itu di buku kas kelas yang aku pegang
“Iya” ucapnya singkatAku yang masih sibuk mencari namanya, Tanpa aku sadari ternyata ada sepasang mata yang memperhatikanku dengan tatapan yang bisa membuat siapa pun pasti akan salah tingkah. Siapa sosok laki-laki yang menatapku dengan tatapan yang rasanya akan membuat hatiku lepas sekarang juga, siapa lagi pastinya dia, Mahardhika Rajendra.
Lamunanku kembali buyar karena tiba-tiba ada suara laki-laki yang berucap....
“Hei” ucapnya yang sedikit mengejutkanku
“Eh, sorry” aku sedikit terkejut karenanya
“Uang kas kamu udah lunas kok” lanjutku
“Oke” ucapnya sambil mengelus kepalaku yang berbalut jilbab putihku, rasanya saat itu aku ingin pingsan jantungku berdegup kencang seperti akan copot.Setelah adegan yang bisa membuat jantungku lepas sekarang juga, akhirnya aku melanjutkan untuk menagih teman-temanku yang masih menunggak.
Akhirnya bel istirahat berbunyi.....
Jangan tanya kenapa kelasku tidak belajar, iya kelas XII MIPA 1 saat ini tidak ada guru yang masuk mengajar, karena guru yang mengajar dikelasku sedang tidak enak badan
KAMU SEDANG MEMBACA
LOVE IN SILENCE
Short StoryAku mencintai teman kelasku sendiri secara diam-diam akan tetapi dia malah mencintai sahabatku