Sebuah seni untuk bersikap bodo amat adalah buku yang menceritakan berbagai kisah tokoh publik yang di kenal oleh khalayak ramai dan yang sering dijadikan teladan orang yang membaca nya. Buku ini tidak menceritakan kesuksesan melainkan kegagalan tokoh tokoh hebat itu. Buku ini sangat nyentrik dan anti maenstrim karena membuat pembaca angguk angguk dan mengerti karena mereka juga merasa pernah dan mempunyai cerita yang mirip. Buku ini di baca anak SMA yang gagal dan mendapat kejahatan psikis yang diterima nya dari orang orang disekitar nya.
"Apa sih yang dia sombongkan sampai bisa sesombong itu"
"Mata kamu jangan ngeliatin kaya gitu ya!!"
"Kita lihat aja nanti sampai dimana dia bisa"
"memang kata teman teman, kamu sombong" dengan nada ga enak an.
"aduh tangan ku nanti rusak, aku gabisa nyupi piring" dengan nada mengejek.
Seringkali dia mendapatkan juga kata kata yang membuat bulu bergidik karena terkejut akan kalimat yang keluar dari lawan bicara nya. Entah apa yang dia perbuat hingga pantas mendapatkan ketidak adilan seperti itu, yang sebenarnya tidak pernah dia punya niat atau kesengajaan untuk diperbuat nya. Kebahagiaan itu masalah. Kalimat yang tersusun hanya dari 3 kata itu yang ditulis di bab 2 buku "the subtle art of not giving f*ck" Karya Mark Manson, membuat dia menikmati setiap masalah yang datang dengan senang hati karena dia tahu setelah menyelesaikan masalah ini akan membuatnya merasa bahagia dan menikmati setiap moment itu. Yemima yang ber Mbti ENFJ itu kerap menjadi sasaran atau kambing hitam orang disekitar nya karena karakter yang acuh tak acuhnya. Dia selalu meyakinkan dirinya untuk selalu berfikir positif walau sulit dan akhirnya terbiasa oleh setiap terpaan masalah. 2018 adalah awal titik terendah nya dimana dia mendapat kenyataan bahwa dunia luar sangat besar dan sangat sulit. Tidak lupa untuk berfikir positif dia selalu mencari dan menyimpan kata kata motivasi dari tokoh terkenal internasional di web dan meng-copy nya di laptop nya. Tetapi dia sangat sedih mengetahui jika dia kalah dalam bersaing untuk masuk ke SMA favoritnya. Segala usahanya terasa sia sia tapi "diatas langit masih ada langit" kata kata yang sangat umum ini kini dapat dimengerti anak umur 15 tahun itu. Yemima akhirnya masuk di SMA yang dekat tempat tinggal nya. Dia menikmati kesedihan itu dengan mendekatkan dirinya pada Tuhan nya dan setiap hari bukanlah hari buruk. Dia dapat hang out dengan teman temannya, dia juga menetralkan pikiran negatif dengan berolahraga di kamar nya dia juga bertemu dengan teman baru di sekolah baru nya. yah, dia masih mendapat cobaan yang pasti setiap orang dapatkan karena dia masih hidup.
Kata hidup yang dalam KBBI berarti masih terus ada, bergerak, dan bekerja sebagai mana mestinya. Itu adalah hal yang sulit. Karena dimasa kelam nya anak perempuan ini sering kali mencoba untuk mengakhirinya. Dia belum banyak membaca buku, mendapat motivasi, dukungan dari orang sekitar dan mempunyai banyak teman. Setiap hari terasa berat dengan masa lalu yang terus di kenangnya dan secara otomatis dia masih hidup di masa lalu. Anak perempuan yang terbiasa dan senang sendiri melakukan hal baru dan mencoba memahami nya sendiri sangat rapuh dan tidak tahu kalau masalah adalah kebahagiaan. Entah bagaimana dia masih bertahan sampai sekarang.
"bagaimanakah cara ku untuk mengetahui semuanya kedepan" benak wanita itu dalam memikirkan masa depannya