Anjing dan Gergaji

56 11 0
                                    

"aku bosan sekali loh, ayo kita cari anjing baru" seru (name) di sebuah ruangan bersama makima. "Aku tidak bisa pergi, kau tau. Carilah bersama dengan aki" pintanya. 

"AH!!!! kau benar! pasti aki tidak ada kerjaan" serunya lantas pergi mencari aki. "(name)" panggil makima. sosok yang dipanggil pun menoleh ke arahnya dan berdehem "berhati hatilah. dia bisa muncul kapan saja, setidaknya bawalah 2 bodyguard bersamamu" ucapnya sambil tersenyum.

bulan berlalu dari awal (name) diciptakan. (name) tumbuh menjadi wanita ceria dan akan serius jika dirinya merasa terancam. 

"aki!! apakah masih jauh? semalaman kita berada di mobil ini tetapi belum sampai tujuan" keluh (name) yang bosan dengan perjalanan merea mencari anjing baru. 

"sebentar lagi kita akan sampai" jawabnya.

"mou, dari tadi kau bilang akan sampai tapi tidak sampai sampai huh" ucap (name) menggembungkan pipinya. membayangkan makima yang berada disamping aki membuat pipi aki memerah. namun bisa ia netralkan supaya tidak ketauan (name). 

"lihatlah ke timur" 

"ada apa?" tanya (name) heran. 

"lihat saja" 

(name) yang bingung langsung menatap kearah timur dan melihat matahari yang terbit. "wahhh, apa itu?" tanyanya kagum. pasalnya, (name) selalu berada di dalam ruangan dan akan keluar hanya saat malam hari. namun saat ini karena makima sudah membolehkannya keluar, ini kali pertamanya melihat matahari terbit. 

"sunrise" jawab aki dengan muka datarnya. 

menengok kearah (name) dan menatapnya dengan lekat, membuat aki tersadar dengan kecantikan (name). dia heran, kenapa dia malah jatuh cinta kepada makima sedangkan orang yang disampingnya adalah orang yang selalu bersamanya. saat aki ingin meraih tangan (name) setelah bergelut dengan pikiran dan perasaannya, tiba tiba mobil berhenti. 

"apa sudah sampai?" tanya (name) kepada supirnya. 

"sudah nona" setelah mendengar jawaban, segera name membuka pintu mobilnya dan keluar. niat aki untuk meyakinkan perasaannya pun ia batalkan. 

"ayo aki!" seru (name) sambil melambaikan tangannya. 

bangunan besar yang tampak lusuh berdiri di depan mereka. tanpa basa basi mereka memasuki bangunan itu dipimpin oleh (name) diikuti aki dan 2 bodyguardnya. 

menatap tumpukan mayat dan bercak darah yang berceceran, aki yakin bahwa ada seseorang yang melakukan pekerjaan yang harusnya ia lakukan. "ada yang melakukan pekerjaan kita" 

mendengar ucapan aki, (name) menyelusuri pandagannya dan melihat sosok berkepala gergaji berdiri menatapnya. 

"ada yang masih hidup" ucap aki. (name) berjalan mendekat kearahnya dan berdiri di depan sosok itu. mereka yang melihat itu hanya menatap bingung. 

"hahh..kamu...baunya aneh. bukan bau manusia maupun iblis. ini ulahmu?" tanya name dengan kepala yang dimiringkan. 

tidak ada jawaban dari sosok kepala gergaji itu. namun berkata "aku ingin peluk..." 

tubuhnya perlahan tumbang, namun dapat ditangkap oleh (name) setelah mendengar sosok itu berbicara. (name) memeluk tubuhnya dengan erat selama beberapa detik, gergaji yang ada di kepalanya meleleh dan melihatkan pria muda dengan raut wajah syok. (name) yang merasakan suara mencair segera melonggarkan pelukannya. "ternyata manusia" 

"kemungkinan besar tubuhnya diambil alih oleh iblis" ucap salah satu bodyguardnya.

"kau salah. melihat wajahnya saja aku sedah tau" jawabnya dan mendudukkan tubuh sosok pria tersebut. "aku datang untuk membunuh iblis zombie. aku devil hunter dari keamanan publik" ucapnya. lantas (name) membaringkan pria itu di pahanya. 

"kau punya dua pilihan. entah itu ku bunuh sebagai iblis atau kupelihara sebagai manusia. jika memilih untuk dipelihara, nanti diberi makan sehari tiga kali" jelas (name). 

pria itu hanya memandang wajah (name) dan melihat iblis zombie yang di bunuhnya semalam.

"dikasih makan...sarapannya apa?" tanyanya menatap (name) kembali. 

"roti panggang pakai mentega dan selai. terus selada, kopi...dan mungkin hidangan penutup" jelas (name). orang yang dijelaskannya hanya menatap kaget dengan makanan yang sangat banyak itu. 

"bukankah itu luar biasa?" 














TBC


Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Mar 18, 2023 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

M00nster Chainsaw man x readerTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang