part 1

9 3 0
                                    

Seorang cowok dengan tampilan urakan atau lebih mirip dengan preman itu berjalan santai di koridor bersama keempat sahabatnya menuju ke kantin utama sekolah yang terletak di lantai tiga sebelah uks.

"Sa, tadi ada cewek murid baru kek nya dia nyariin lo" ucap Rizky memberitahu

"Biarin, paling fans gue itu" ucap Aksara dengan penuh percaya diri

Aksara Banyu Biru Dirgantara memang cukup populer baik di sekolah maupun luar sekolah karena ketampanannya serta kekayaan orang tuanya yang merupakan pemilik perusahaan BIRU CORPORATION yang bergerak di bidang teknologi dan pendidikan.

Ibunya merupakan seorang desainer terkenal yang menghasilkan banyak sekali pakaian dengan harga fantastis juga desainnya yang trendy.

Lalu abang pertamanya merupakan salah satu dosen di universitas al-azhar kairo mesir.

Ayahnya juga pengusaha terkenal dan merupakan pebisnis muda yang hebat bahkan di umur nya yang ke 19 tahun sudah mempunyai perusahaan sendiri di berbagai kota.

"Kuyy, ada anak baru nyariin Aksara nihh" teriak Candra

Aksara menyunggingkan senyumnya ke arah sang adik yang baru pindah dari London terakhir kali mereka bertemu saat Aksara kelas tiga sd dan Lecya kelas satu sd mereka hanya berkomunikasi lewat handphone ataupun laptop karena kesibukannya masing-masing.

"Kak, aku bawain oleh-oleh dari London" ucap Lecya memberikan paperbag kepada Aksara

"Thanks cil, btw istirahat dulu lo jangan masuk dulu" cegah Aksara

Lecya menggeleng baginya membolos pelajaran itu membosankan jadi se mengerikan semenyebalkan apapun gurunya Lecya tetap memilih mengikuti pelajaran daripada bosan.

Setelah kepergian Lecya iPhone milik Aksara berbunyi menandakan ada panggilan Aksara segera menyingkir untuk menjawab telepon dari sang mommy.

"nak, Aksara bisa nggak sepulang sekolah langsung ke mansion" tanya Silvi

"Bisa mom, emang ada apa?" tanya Aksara

"ada acara dan temannya bisnis daddy bakalan berkunjung bersama anak perempuannya" ucap Silvi

Aksara sudah tau pasti ini tentang perjodohan itu lagi sudah ke berapa kalinya orang tuanya menjodohkan nya dengan anak dari teman bisnis mereka namun semuanya Aksara tolak karena Aksara sendiri lebih suka menjomblo daripada pacaran ataupun menikah baginya menikah ataupun pacaran itu adalah hal yang membosankan apalagi jika ceweknya manja dan matre.

"Nanti Aksara pulang, sekarang udah mau waktu nya bel jadi Aksara tutup dulu telepon nya" ucap Aksara

"baiklah, mommy tunggu kedatangan kamu" ucap Silvi

Teman-teman Aksara menghampiri nya sembari membawakan semangkuk bakso dan segelas juice strawberry favoritnya Aksara.

"Bokap sama nyokap mau jodohin gue lagi" keluh Aksara

"Sabar aja, mungkin ortu lo khawatir kalau lo sendirian terus apalagi musuh Biru corp itu banyak dan mereka ngincer lo karena lo satu-satunya orang yang akan mewarisi perusahaan Biru Corporation" ucap Saga

Aksara tak menjawab dia hanya fokus ke makanannya sambil sesekali melihat ke arah pohon jambu biji yang berbuah lebat tiba-tiba rasanya Aksara ingin memetik buahnya lalu kabur ke markas bersama sahabatnya.

"Kuy nyolong jambu biji" ajak Aksara

Tentu saja keempat sahabatnya bersemangat mereka memang mengidolakan sekali jambu biji yang ada di taman sekolah ini karena rasanya yang manis juga buahnya besar-besar.

Aksara mendekati pohonnya lalu memetik hingga ada enam belas buah setelah itu kabur diikuti oleh sahabatnya.

Kini keempat remaja tersebut berada di markas yang letaknya sedikit jauh dari sekolah.

Anak-anak Cakrawala Gangster memang terkenal bandel dan suka sekali menolong sesuatu tentunya itu ajarannya bungsunya Cakrawala yang bernama Raskal.

Bungsunya cakrawala terkenal kejam juga sesat orangnya namun tak jarang dia juga jahil kepada para abangnya di cakrawala.

Raskal juga anak kesayangannya cakrawala sedikit saja Raskal terluka maka orang yang berani melukainya dijamin mendapatkan amukan dari anak-anak cakrawala.

"Raskal, nih jambu biji buat lo" Jefri memberikan dua buah jambu biji pada Raskal

"Raskal, minta susu dong" rengek Raskal

Aksara, Rizky, Candra, Jefri dan Saga menepuk jidatnya mereka tadi ke kantin niatnya ingin membelikan susu untuk bungsunya cakrawala tapi mereka lupa karena saking asyiknya mengambil buah jambu biji dari pohon.

"Udah gue minta sama panji untuk beliin lo susu sama mie jebew di kantin, Kal" ucap Saga

Semuanya bernafas lega saat Raskal sudah tenang hampir saja mereka mendengarkan tangisan Raskal karena kelupaan membeli susu coklat.

༻꫞ ℎ𝑎𝑝𝑝𝑦 𝑟𝑒𝑎𝑑𝑖𝑛𝑔 ꫞༺

Seminggu setelah acara pertemuan itu di mansion utama keluarga Nathaniel kini mereka mengadakan acara pernikahan rahasia Starla dan Aksara.

Aksara pun terpaksa melakukan ini terpaksa menerima perjodohan ini agar tak dicoret dari kartu keluarga.

"Ciee yang sudah sah nih" sorak anak inti cakrawala

"Thanks, btw jaga rahasia jangan sampai ada yang tau tentang pernikahan ini" pinta Aksara

"Tenang aja, lagian lo berdua itu cukup populer di SMA Pramudya terutama Starla yang notabene nya terkenal dengan julukan Queen sunshine" ucap Candra

"Raja dan ratunya cakrawala yang paling serasi, hihihi" ejek Raskal

"Diem bocah" sungut Aksara

Setelah berbincang-bincang dengan teman-teman dan keluarganya kini mereka memilih untuk istirahat di kamar karena acaranya pun sudah selesai.

Memang acaranya sangat singkat dikarenakan permintaan keduanya untuk menjaga rahasia agar orang lain tak tau kecuali keluarga besar serta teman-temannya.

"Lo tidur di sofa bukan di kasur" ketus Aksara

Starla hanya mengangguk saja tubuhnya terlalu lelah untuk berdebat jadi untuk sekarang mungkin dia akan mengalah saja.

AksaraTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang