Di sebuah ruangan.
"Rob Lucci, bagaimana ia jadi seperti ini?" Tanya spandam dengan marah dan di saat yang sama ia terlihat panik.
Sebagai kepala organisasi agen rahasia di CP9, tentunya ia tahu pasti bagaimana kualitas anak buahnya. Karena dirinya sendiri yang memilih siapa yang bekerja untuknya.
Dan diantara semua yang bekerja dibawahnya, Rob Lucci adalah yang terkuat.
Dia memiliki data pribadi Rob Lucci yang terlihat tidak masuk akal, diusia muda ia telah dipercaya menjadi Intel rahasia dan menjalankan misi-misi besar dan sulit.
Meskipun begitu Rob Lucci sukses menjalankan misinya dengan sempurna, itu tidak lepas dari keterampilannya dan juga kekuatan yang ia miliki.
Dan siapa sangka orang terkuat dibawahnya itu dibuat babak belur seperti ini. Sampai-sampai ia sendiri hampir tidak mengenal wajahnya.
Ini menandakan musuh yang dihadapi Rob Lucci jauh lebih kuat darinya. Sangking kuat lawannya ia dibuat tak berkutik.
Spandam waktu itu telah diingatkan untuk tidak menyentuh kelompok bajak laut Jack Sparrow. Namun, peringatan itu tidak diindahkan olehnya, justru ia melakukan hal sebaliknya.
Spandam terkenal dengan sikap arogan dan ceroboh dalam mengambil keputusan. Dan tentunya ia tidak senang dengan peringatan itu, lagian dengan di backup oleh Pemerintah Dunia siapa yang berani menantangnya.
Sayangnya ia memilih orang yang tak peduli dengan Pemerintah Dunia.
Di saat yang sama ia penasaran dengan kelompok bajak laut Jack Sparrow dan segera mencari siapa mereka.
Saat mengetahui mereka hanya sebuah kelompok bajak laut dengan 3 awak kapal, dia dengan pedenya menyuruh Rob Lucci menangkap kapten mereka yang tidak lain adalah Jackson.
Spandam hanya melihat jumlah mereka yang sedikit dan segera memandang rendah bajak laut Jack Sparrow. Yang bodohnya ia tidak mencaritahu lebih dari itu.
Dan sekarang ia menerima batunya.
Rob Lucci dalam keadaan sekarat dan membutuhkan perawatan yang panjang.
Dan pada hari itu juga Spandam mendapatkan teguran keras dari atasannya. Tentu saja ia menyalahkan Rob Lucci dan yang lainnya atas kejadian ini.
"Kapten Jack, lihat saja aku akan membalas semua kejadian ini." Kata Spandam dengan penuh amarah.
Seminggu kemudian.
Jackson dan yang lainnya sedang bersantai. Hari ini hari Minggu jadi semua orang bebas beraktivitas apa saja yang mereka inginkan.
Kuina berada di kamarnya sedang mempelajari kaligrafi.
Kaligrafi bukan hal istimewa, tapi, itu dapat membuat dirinya tenang dan damai.
Sebenarnya Kuina sudah lupa akan hobinya yang satu ini, karena waktu di desa Shimotsuki dia dinobatkan menjadi calon penerus tahta Dojo Isshin. Dan sejak saat itu ia tidak pernah lagi menulis kaligrafi.
Atas saran dari Jackson, ia kembali menjalani hobinya itu.
Jackson mengatakan jika memiliki hobi itu cukup membantu seseorang menjadi lebih hidup dan menjamin kesehatan mental.
Latihan terus-menerus itu tidak baik, karena pada akhirnya manusia itu bukan robot, yang bisa melakukan hal yang sama dan takkan pernah bosan.
Oleh karena itu Jackson memberi waktu istirahat setiap Sabtu dan Minggu.
Selain dapat digunakan untuk istirahat, mereka juga dapat menghabiskan waktu untuk mengerjakan hobi mereka.
Pada akhirnya kesalahan adalah hal utama yang harus dijaga, baik secara fisik dan juga mental. Dan karena itu memiliki hobi sangat membantu.
Uta seperti biasa ia menghabiskan waktu liburnya sebagai Idol di studio.
Uta sebagai Idol dikenal dengan nama Yue.
Uta ingin membuat Yueta, namun, Jackson melarangnya karena itu tidak sulit bagi yang lain untuk mengenali siapa dirinya.
Dan pada akhirnya Yue menjadi nama samaran.
Sebagai idol Uta telah memiliki banyak penggemar dari berbagai kalangan, baik anak-anak hingga kalangan dewasa. Selain memiliki suara yang merdu, Uta juga mendapatkan support dari buah iblisnya sehingga penampilannya menjadi lebih maksimal.
Uta juga pandai menggunakan beberapa alat musik seperti gitar akustik, piano, biola dan violin.
Namun, Uta selalu memakai akustik dan piano saat melakukan Livestream, karena hanya kedua alat musik itu yang dapat ia gunakan sambil bernyanyi.
Jika ia ingin menggunakan semuanya, ia membutuhkan klon dari kaptennya sebagai pendukung. Dan Jackson tidak keberatan akan hal itu.
Jackson pada hari Minggu tidak pernah lepas dari bersantai sambil menikmati udara laut. Dan pastinya ia tidak lupa meletakkan segelas kopi hangat untuk menikmati harinya.
Ditangannya saat ini, Jackson menemukan sesuatu yang menarik sekali.
Organisasi Shichibukai secara resmi berdiri.
Dilihat dari gambar foto di sana, ia menyadari jika mereka masih orang-orang yang sama.
Shichibukai terdiri dari:
- Jimbei
- Mihawk
- Kuma
- Boa Hancock
- Doflamingo
- Gecko Moria
- CrocodileTiada perubahan sedikitpun, yang berarti semua masih berjalan seperti yang ada di cerita.
Tapi, jika Jackson menerima tawaran menjadi Shichibukai, pastinya salah satu dari 7 orang di sana wajib angkat kaki.
Dan jelas saja orang yang dicampakkan itu tidak lain dan tidak bukan, Gecko Moria dan Crocodile.
Yang lainnya tentu jauh lebih kuat dibandingkan kedua orang itu, wajar saja salah satu dari mereka dicampakkan jika Jackson menerima tawaran itu.
Tapi, jika diperkecil lagi, Jackson yakin Moria akan dicampakkan.
Memang ia memiliki pengalaman bertarung dengan Kaido meskipun kalah pada akhirnya.
Dan Crocodile juga pernah mengalami hal yang sama saat menghadapi Shirohige.
Tapi, jika dilihat dari kekuatan, khususnya buah iblis mereka tentunya Crocodile menjadi pilihan Angkatan Laut ketimbang Gecko.
Lagian pengguna buah iblis Logia seperti Crocodile jauh lebih berharga.
Saat meminum kopinya Jackson menemukan keberadaan seseorang. Dan orang itu terlihat tidak menyembunyikan keberadaannya, yang berarti orang yang menghampirinya datang dengan maksud baik jika bukan berarti mereka hanya orang bodoh.
Saat meletakkan minumannya, seorang pria raksasa dengan topi beruang muncul di samping Jackson.
Jackson tentu tahu siapa orang itu.
Dia adalah salah seorang yang baru saja diangkat Shichibukai. Dan juga memiliki identitas lain sebagai pasukan Revolusi Army.
Orang itu tidak lain adalah Bartholomew Kuma!
"Apa yang lakukan Shichibukai di sini?"
"Jack, ada seseorang yang ingin berjumpa denganmu."
Mendengar itu wajah Jackson menjadi serius.
"Siapa?"
"Dragon!"
KAMU SEDANG MEMBACA
One Piece: Diary Perjalananku
FantasíaPerjalanan kehidupan kedua di dunia One Piece, apa yang akan aku lakukan? Mencari kekuatan? Itu sudah kewajiban. Harta? Itu hanya kebutuhan hidup. Wanita? Menarik! Tapi, aku lebih tertarik membuat Diary untuk kehidupan kali ini. Sudah aku putuskan. ...