Announcement!!
Hari ini aku up 2 bagian yaaw
Karena kemarin aku lagi libur karna sibuk heheHappy reading all:)
Kisah pertemuan pertamaku begitu indah tetapi banyak menyimpan sejuta pertanyaan di dalam hati. Sampai sekarang aku masih bingung tentang berita duka yang dia sampaikan. Aku tidak mengerti apa sebenarnya topik utama yang dia sampaikan kepadaku. Samuel seolah memberikan kabar berita kepergian tetapi dia juga memberikan sebuah janji kepulangan. Aku cuman berharap di pertemuan berikutnya dia bisa menjelaskan apa sebenarnya hal yang selama ini dia sembuyikan dari padaku.
Aku kemudian menceritakan pertemuanku dengan samuel dan meminta saran kepada sahabatku tentang jawaban yang diberikan samuel tadi siang
"Hallo gaissssssss, aku pengen ceritaa nihhh". Sembari mengirimkan foto dokumentasi pertemuanku dengan Samuel
"Ehhh, ini beneran kan raaa? Wahhh ada kemajuan nihhh wkwk" ucap sartika heboh di grup WhatsApp kami bertiga
"Iyalahh kami beneran ketemu. Ehh iyaa aku pengen ceritain deh tentang berita buruk yang kemarin pengen dia ceritain.
"Kenapa-kenapa? Gue gak mau ketinggalan info" Ucap Niaa
"Jadi kemarin yang dia cuma bilang Raa, jika suatu saat nanti aku menghilang apa yang akan kamu lakukan? Dia Cuma bilang gitu doang".
"Hahh? Masa sihh?"
"Iyaa. Terus dia bertanya kapan wisuda dan bilang kalo nantinya dia nggak datang ke acara wisuda, aku bakalan marah nggak sama dia. Udah Cuma sampe situ doang"
"Rainii, gue tauu. Itu tuhh sebuah kalimat yang menandakan dia bakalan pergi ninggalin lo raaa!"
"Ihh apaan sihh. Enggak, dia nggak bakalan pergi ninggalin gue"
"Ihh terserah lo dehh. Gak peka banget sama kalimat seperti ituu".
Tidak lama setelah pertemuan itu, samuel kembali menggajakku untuk berkencan. Tapi kali ini berbeda, dia tidak menggajakku keluar rumah melainkan dia ingin berkencan di dalam rumah sembari berkenalan dengan seisi rumahku. Aku tidak menyangka di pertemuan kedua samuel telah berani dam bersedia untuk berkenalan dengan kedua orang tuaku.
"Raaa, sekarang aku jalan kerumah kamu yaa. Oh iyaa, kamu mau di bawain makanan apa?"
"Sam, ini beneran kamu kan? Ihhh so sweet sekali kamu. Terserah kamu deh mau bawain apa heheh"
"Mau kebab?" balasnya untuk memastikan
"Mauu dong heheh"
"Okey. Di tunggu kedatangannya ya tuan putri, Gojek segera meluncurr.
Ohh iyaa, kamu lagi sama siapa dirumah? "
"Cuma berdua sama mama aku kok. Kenapa emangnya?""Yaaa gapapa, Cuman pengen berkenalan aja. Kamu kasih izin kan?"
"iyaa aku kasih kok. Hati-hati dijalan yaa, aku tunggu kedatangan kamu".
Sam, pertanda apa dirimu ingin berkenalan dengan orang tuaku. Apakah ini ada kaitannya dengan kejelasan hubungan kita sam. Aku berharap kamu adalah lelaki pertama dan terakhir yang akan aku perkenalkan kepada kedua orang tuaku.
Dirimu adalah awal pembuka aku mau membawa dan mengenalkan seorang laki-laki kerumah karena aku yakin kamu adalah orang yang tepat sam***BE CONTINUED***