Kayana Lavera. Gadis yang biasa di sapa Kana itu adalah siswi kelas 12 jurusan bahasa Indonesia di SMA Cakrawala. Kana terkenal di sekolah karena parasnya yang cantik dan beberapa prestasinya di bidang olahraga, bola basket.
Saat ini ia sedang berada di kantin bersama sahabatnya Larissa atau yang akrab dipanggil Caca.
"Lo mau sarapan apaan? Gue mau beli Bubur," tanya Caca.
"Nasi goreng aja," balas Kana.
Dia memainkan ponselnya seraya menunggu makanan. Kana tertarik melihat akun sekolah yang terlihat ramai.
"Cuma perkara ganteng doang bisa se rame ini,"gumam Kana.
"Kenapa Na?"tanya Caca yang baru kembali dengan nampan berisi makanan.
"Liat akun sekolah. Alay, padahal cuma anak baru."
"Oh, anaknya Om Gara. Mereka emang ganteng Na,"ucap Caca.
Kana berdecak kesal, ya memang ia akui kalau mereka itu tampan. Tapi yang Kana permasalahkan adalah akun yang menandai dirinya di postingan tersebut.
"Cowok gue marah karena tag di komentar yang bilang mereka cocok sama kita,"ucapnya.
"Yaelah, ribet banget, masih sama cowok yang gak jelas wujud nya itu? "
"Ca!"
"Iya kan? Virtual gak pernah tau mukanya, nanti lo kalo ada yang nanya 'love language kamu apa?' jawabannya 'physical touch screen' ."balas Caca.
Sejak berteman dengan Kana, Caca memang mengetahui jika cewek itu sudah memiliki kekasih. Namun, yang membuat geregetan adalah kekasih Kana itu virtual tidak jelas identitasnya.
"Masih mending gue, dari pada lo jomblo."
"Dih, mending jomblo daripada pacarnya gak nyata. Siapa tau ternyata selama dua tahun ini lo pacaran sama cewek yang nyamar jadi cowok."
"Anjing, ngeselin lo! Udah deh, mending makan!"
Caca menjulurkan lidah, mengejek Kana yang nampak kesal.
Setelah menghabiskan sarapan, mereka berdua memilih untuk kembali ke kelas karena bel akan segera berbunyi. Saat hendak berbelok menaiki tangga menuju lantai dua, mereka berpapasan dengan dua orang cowok yang tak lain adalah anak baru yang ramai dibicarakan di twitter.
"Eh sorry,"ucap salah satu dari mereka.
Kana yang bertabrakan dengan tubuh tegap itu kembali berdecak kesal.
"Lo anak baru ya?"tanya Caca spontan.
"Iya, kenalin gue Juna dan dia Juan."
"Halo, gue Caca dan dia Kana."
"Gue boleh tanya ruang kelas bahasa 2? Soalnya kami belum tau dimana ruangannya."
Caca mengangguk antusias, "Boleh banget, kebetulan kita sekelas." Ia berjalan mendahului, dengan tangan yang menggandeng lengan Juna.
Kana yang melihat itu melebar kan matanya.
"Ca!"protesnya yang tak dipedulikan oleh Caca.
Tiba-tiba sebuah tangan terulur didepannya, membuat Kana menoleh menatap cowok dengan tubuh tinggi yang berdiri di samping nya.
"Hai, gue Juan."
Menatap tak minat pada uluran tangan Juan, Kana langsung berjalan meninggalkan cowok itu. Ingatlah bahwa dia sudah memiliki kekasih, tidak boleh berdekatan dengan lelaki lain.
KAMU SEDANG MEMBACA
Role Player
Teen FictionPengenalan Tokoh Girls : Kayana Lavera (Kana) Larissa Adnan (Caca) Namira Abimana (Mira) Boys : Junara Abimana (Juna) Januar Klinski (Janu) Jeandra George (Jean) Ada apa diantara mereka? Untuk yang penasaran dengan kisah mereka, yuk ikuti ceritanya...