Hari Selasa pun telah tiba, Sunny sudah siap dengan memakai dress berwarna putih dan juga rambut yang dikepang satu. Karena, dihari sebelumnya, TKDMR sudah memberitahu Sunny bahwa hari Selasa nanti SMA Nusa Bangsa akan melaksanakan event sekolah, yaitu 'Open House'.
Di SMA Nusa Bangsa sendiri, terdapat salah satu event yang akan dilaksanakan oleh OSIS pada bulan Maret dan Oktober. Di bulan Maret, OSIS SMA Nusa Bangsa akan mengadakan event yaitu 'Open House', yang dimana event tersebut akan mengadakan lomba - lomba, dan event ini akan diadakan selama seminggu.
Perasaan gadis itu mulai campur aduk, apa yang akan dilakukan TKDMR nanti?, akankah mereka menampilkan sesuatu?. Tapi mengapa Sunny harus memakai dress padahal teman - temannya memakai baju casual.
"SUNN! UDAH SELESAI BELUMM?," teriak Bubble dari luar kamarnya, "BENTARR!," seru Sunny. Karena tidak sabar, Bubble pun masuk kekamar Sunny, "ayo Sun! Lama amat!," seru gadis itu yang tengah mengomeli orang yang didepannya. "Ya, ini juga bentar lagi selesai," kata Sunny sambil merias wajahnya didepan cermin. Bubble hanya bisa menggelengkan kepalanya, toh hari ini bakal jadi hari Spesial adik perempuannya itu. "Kalo udh selesai, langsung turun kebawah ya," Sunny lantas hanya menggangguk.
Bubble segera meninggalkan Sunny dikamarnya, sebenernya Bubble tau tentang apa yang akan terjadi saat disekolah. Cuman, ia tidak ingin memberitahu Sunny, suprise ceunah.
***
Selasa, 1 Maret 2022
Taehyung, Draco, dan Rengoku kini sedang menunggu diruangan audience, mereka akan tampil sekitar setengah jam lagi. Sambil menunggu dua orang member yang tak kunjung datang karena sibuk sebagai panitia Open House, Taehyung agak sedikit merenung, ia lumayan grogi, bagaimana jika rencananya ini gagal?. Semoga saja tidak.
"Duh, ini anak berdua kemana dah, lama amat!," omel Draco, "sabar Drac, bentar lagi juga nongol tuh rambut rancungnya," ujar Rengoku. Yang benar saja, beberapa saat kemudian Kaizo dan Minato masuk kedalam ruang audience menggunakan jas dan nametag panitia.
"Lama amat sih lu berdua?, kita nungguin tau!," seru Draco, kedua lelaki itu hanya nyengir kuda sambil tertawa garing, "yaa maaf, namanya juga panitia." Ucap Kaizo.
"Dih."
"Semangat ya babu," ujar Rengoku, Minato pun mendelik kearahnya, "hati - hati loh, ucapan adalah doa," Rengoku langsung tersenyum miring, "siapa juga yang mau masuk OSIS!."
"Eh, jangan menghina proker kita, nanti lu juga ngerasain, tapi pas kita berdua jadi Ketua sama Wakil dulu," ujar Kaizo, ketiga lelaki itu langsung menatap mereka dengan tajam. "Terus, kalo lu berdua jadi Ketua sama Wakil, kita bertiga jadi apa?," tanya Taehyung.
"Kroco."
"Damn," umpat Taehyung, Kaizo dan Minato hanya tertawa renyah melihat ketiga sahabatnya menatap mereka dengan wajah kesal.
Keduanya memang sudah lama menjadi sahabat, kebetulan kedua orang tua Kaizo dan Minato memang berteman sejak masa SMP dahulu, makanya mereka sudah begitu akrab ketika masuk SMA Nusa Bangsa.
"Udah, jangan dianggap serius, mending sekarang kita ngomongin soal rencana kita nanti," ujar Minato, keempat temannya itu pun setuju, dan mereka berlima langsung berdiskusi tentang apa yang akan mereka rencanakan nanti ketika tampil.
"Jadi, apa rencanamu, Leader?."
***
Sunny menginjakkan kakinya pada aula SMA Nusa Bangsa, suasana disana begitu ramai oleh siswa-siswi yang berlalu-lalang. Gadis itu sedari tadi tidak melihat keberadaan kedua saudaranya, padahal tadi Bubble maupun Galliard berada disebelahnya, "tuh dua anak pergi kemana? masa gw sendirian?," batin Sunny.
KAMU SEDANG MEMBACA
ME AND FIVE BOYS
Fanfic"Siapa mereka?" "Mereka adalah TKDMR" "TKDMR? siapa mereka sebetulnya?" Sunny Elora Aeliana. Adalah seorang gadis cantik yang ceria dan ramah, dia merupakan keturunan campuran. Ayahnya berasal dari Bandung, sementara Ibunya berasal dari Osaka. Dia j...