°°
°
•____________________•
Aku berada di Fase dalam hidupku dimana Allah membuatku kuat sebelum membuatku bahagia.
•____________________•"Nya, mau kemana?" Tanya salah satu satpam menanyai kepergian Kayfa
Kayfa tersenyum singkat "Kay ingin ke depan Pak, ingin jajan di depan saja."
Kedua satpam itu saling pandang "Eee.... mending di antar Pak supir Nya, biar lebih aman"
Kayfa menggeleng "Nggak Pak, lagian Kay cuman sebentar. Boleh ya?"
"Yasudah boleh Nya, tapi jangan lama - lama ya Nya." Kayfa hanya mengangguk dan bergegas pergi.
Air matanya kembali meluruh saat sudah mulai menjauh dari mansion. Dibelakangnya, sebuah mobil hitam mengikutinya.
"Sttt, Kay. Cepet naik" Titah Laras tak sabaran.
Dengan terpaksa, Kayfa pun masuk. Di dalam perjalanan Kayfa hanya terdiam dan melamun. Berbeda dengan Laras, wanita itu sedari tadi tidak melunturkan senyumnya.
Yah, betapa bodohnya Kayfa mau saja di perdaya. Sebenarnya, vidio yang menunjukkan Tari sedang di siksa itu adalah editan.
Dimana Laras menyewa seseorang yang berpostur sama dengan Tari tetapi dengan wajah berbeda. Anak buahnya seolah sedang menyiksa orang tersebut. Untuk masalah wajah, Laras berani membayar mahal untuk mengedit wajah orang tersebut menjadi wajah Tari. Yah, namanya teknologi.
¤¤¤¤¤
"Nah, lo turun. Gimana gak baik gue? Gue udah antar lo beberapa jam sampai di kampung ini"
Kayfa mulai menuruni mobil Laras. Tanpa Kata, Laras kembali menggas mobil tersebut kencang sampai mobil itu telah menghilang di belokan
Kayfa memandang sekeliling. Kampung ini ternyata masih asri, pepohonan juga masih banyak, dengan beberapa sawah yang terlihat luas.
Kayfa berjalan sambil mengelus perutnya. Jujur, ia bingung harus kemana, tujuan pun ia tak tau. Di depan sana, Kayfa melihat seorang pedangang es kelapa. Matanya kembali memburam kala mengingat memori kebersamaannya dulu bersama Ray
FlashBack On
"Taraaa, Sayang liat aku bawa apa?" Sarkas Ray semangat
Kayfa terbelalak saat Ray membawa beberapa kelapa muda yang masih utuh di karung.
"Mas sengaja bawa banyak - banyak supaya kamu bisa minum air kelapa ini. Mau coba gak?" Tawarnya
Kayfa pun mengangguk semangat
"Yaudah bentar, Mas bukakan dulu" Ray pun bergegas ke dapur untuk mengambil sesuatu. Bahkan, pakaian kerja lelaki itu belum sempat di lepas.
KAMU SEDANG MEMBACA
Takdir Kayfa
General FictionIni kisah tentang gadis cantik nan manis bernama Kayfa Syafira, ia merupakan seorang anak yatim yang telah di tinggalkan sang Ayah. Semenjak Ayah Kayfa tiada, kehidupan Kayfa dan sang Ibu Berangsur - angsur berubah. Keluarga Kakaknya Ayah Kayfa men...