- You who stole my first kiss -

371 40 108
                                    

If You Are Reading This Story On Any Other Platform OTHER THAN WATTPAD, You Are Using Likely To Be At Risk Of A Malwares Attack. The Original Story Only You Find On Wattpad.

- San4minatozaki -

DO NOT COPY PASTE MY STORY

⚠️⚠️

Happy Reading!!









Matahari bersinar begitu terik hari itu, membuat seseorang yang baru saja kabur dari penjara bawah tanah di dalam hutan merasakan haus yang teramat besar.

Baju usang yang ia pakai sejak penangkapannya empat bulan yang lalu terlihat begitu kotor. Warnanya yang sebelumnya putih berubah cokelat karena terkena tanah dan tak pernah dicuci sekalipun.

Tubuh kurusnya adalah bukti bahwa ia jarang bahkan nyaris tidak diberi makan oleh seorang nenek tua yang suka menumbalkan gadis-gadis untuk umur yang panjang dengan mengambil darah mereka.

Ia beruntung tidak dijadikan sumber sari darah untuk tumbal karena sang nenek tua mengira ia adalah laki-laki, tapi sayangnya ia juga akan dijadikan tumbal di malam bulan purnama yang jatuh tujuh hari lagi.

Nenek tua yang menangkapnya adalah dukun tersohor di kerajaan yang dipercaya dapat memberikan mantra-mantra pelindung untuk para ksatria yang akan bertarung di medan perang.

Jae Kyung.

Sebutan orang-orang pada dukun berwajah cantik bak bidadari berumur seribu tahun yang sebenarnya adalah seorang iblis bertubuhkan nenek tua renta yang dapat berubah menjadi gadis cantik ketika bulan purnama tiba

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Sebutan orang-orang pada dukun berwajah cantik bak bidadari berumur seribu tahun yang sebenarnya adalah seorang iblis bertubuhkan nenek tua renta yang dapat berubah menjadi gadis cantik ketika bulan purnama tiba.

Jae Kyung adalah dukun kepercayaan raja yang sangat membantu. Pihak kerajaan akan dengan suka rela memberikan mayat bayi merah yang digangga di atas api untuk kesehatan dan keabadian sang iblis demi melindungi para ksatria di medan perang.

Dan, semua orang percaya kalau Jae Kyung dapat menemukan belahan jiwa sang putra mahkota. Putra mahkota pernah dikutuk oleh penyihir yang membenci raja karena percaya pada kekuatan iblis. Hanya kekuatan iblis pulalah yang konon katanya bisa membantu sang putra mahkota untuk menemukan belahan jiwanya.

Dengan kaki tak beralaskan apapun, Lee Wonyoung mencoba untuk berlari menjauhi hutan belantara yang memenjarakannya. Tubuhnya yang lemah kian lemah akibat mencoba untuk menguras tenaga dalam pelarian.

Gadis itu terengah-engah dalam upaya kaburnya untuk pertama kalinya sejak dipenjara beberapa bulan yang lalu.

"Aku harus bisa pergi dari sini," batinnya.

Gadis itu memelankan laju larinya, hingga akhirnya berdiri di dekat sebatang pohon besar yang basah karena hujan sebelumnya.

Kepalanya melihat ke belakang, memandang hutan yang begitu gelap yang terlihat sangat menyeramkan seolah-olah banyak hantu yang menunggu di dalam sana.

47. J - ✓ You who stole my first kiss (Jangkku)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang