35. Mutiara

178 36 4
                                    

"Jadi begitu, Kek," jelas Agmi.

Dia nggak menyangka sih, di siang bolong begini tiba-tiba saja Prof. Sumarto ingin bertemu dengannya untuk membahas tentang Pak Habib dan Aina. Saat Agmi di Gacoan beberapa Minggu lalu dia memang sudah menduga ada sesuatu diantara dua begundal itu. Tapi Agmi tidak menyangka bahwa hubungan mereka sudah membuat heboh di Keluarga besar Prawirohardjo sampai kakek yang turun tangan.

Prof. Sumarto menopang dagu. Semakin dia menggali informasi tentang si Habib ini, ternyata justru hal baik yang dia dapatkan. Dari sekolah tempatnya bekerja, atasannya memujinya. Dari Agmi yang hanya kenal sekilas saja juga memujinya. Semua bilang Habib adalah guru yang hebat dan bertanggung jawab. Lantas kenapa Bella kesal dan jengkel pada Habib?

Sementara itu Reno uring-uringan di sebelah istrinya. Dia ngambek karena sedari tadi istrinya itu memuji-muji cowok lain di depannya. Namun dia tidak berani berkomentar karena ada kakek dan Kak Edwin yang turut mendengarkan informasi dari Agmi.

"Oh ya, kalau nggak salah katanya Pak Habib itu konten kreator juga. Kemarin aku dikasih tahu sama temenku. Ini link Youtube-nya."

Agmi menunjukkan link channel YouTube Habib. Channel yang isinya konten edukasi tentang matematika. Ada beberapa video pendek metode pembelajaran dengan permainan. Siswa-siswinya mengikuti pembelajaran yang diberikan Habib dengan riang gembira.

"Menurut kalian gimana?" tanya Prof. Sumarto pada Edwin dan Reno.

"Dia lumayan sebenarnya. Hanya tinggal menunggu momentum untuk FYP saja. Kelihatannya dia bisa viral dan jadi Selebgram kalau dapat eksposur yang tepat." Ini Reno yang komen. Meski dia jengkel dengan Habib, tapi Reno tetap menilai dengan objektif.

"Hm... Dia punya kreativitas dan talenta yang bagus. Sayang sekali bakatnya tidak dikembangkan dengan optimal. Bagaimana kalau kita bekerja sama dengan dia membuka bimbingan belajar? Sebenarnya banyak orang-orang yang tertarik untuk menyekolahkan anaknya pada bidang kesehatan. Jadi nanti kita bisa branding bimbel khusus masuk kedokteran." Edwin si otak bisnis malah memikirkan ekspansi bisnis yang tidak terduga.

Prof. Sumarto mengangguk-angguk. "Dia mutiara yang belum diasah. Apalagi dia good looking juga."

Prof Sumarto menyandarkan punggungnya pada kursi. Sudah cukup dia melihat kualitas diri Habib. Sudah cukup juga dia mencari informasi tentang Habib dari orang lain. Jika ingin mengenal Habib lebih dekat, mestinya Prof Sumarto menemui pemuda itu secara langsung. Prof Sumarto juga penasaran apa yang membuat Bella begitu tidak menyukai calon iparnya itu.

Isabella Prawirohadjo adalah cucu kesayangan Prof Sumarto. Cucu pertamanya. Anaknya Sujarwo yang pemberontak itu dulu memaksa untuk menikah begitu lulus SMA karena sedang bucin dengan pacarnya. Padahal kakak-kakaknya yang lain belum ada yang menikah sebab sibuk menempuh pendidikan dokter. Prof Sumarto yang tidak berkutik menikahkannya.

Ternyata, Sujarwo masih sangat muda dan kurang bertanggung jawab. Saat sedang koas, dia berselingkuh dan menghamili selingkuhannya itu yang sesama koas. Setelah itu Sujarwo mengatakan dia lebih mencintai selingkuhannya dan memilih berpisah dari istrinya dan menikahi selingkuhannya itu. Prof Sumarto merasakan rasa bersalah yang sangat dalam pada Bella dan Aina anak dari Sujarwo. Terutama pada Bella, karena Prof Sumarto tahu perbuatan anaknya itu telah meninggal luka besar di hari cucu pertama kesayangannya itu. Hingga sampai hari ini Bella enggan menikah dan sampai menganut paham children free.

Prof. Sumarto menghela napas. Dia menyayangi Bella, tapi dia juga harus adil pada Aina. Prof Sumarto ingin melihat secara langsung seperti apa sebenarnya keseriusan hubungan Aina dan Habib.

"Edwin, hubungi orang-orang dan bilang kalau aku mau memasukan tanggal arisan keluarga Minggu ini. Reno, kamu teleponkan Aina sekarang. Aku mau menyuruh dia untuk membawa Habib menemuiku di arisan keluarga nanti," titah Prof Sumarto.

"Baik, ayah."
"Oke, Kek."

***

***

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Terpaksa Menikahi Dokter 2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang