🤍
From me:
"Emmmm, cuma mau bilang kalau cerita ini cuma hasil dari kegabutan gw, Tau kenapa gw gabut...? Yupsss kalian gak tau karena belum gw kasih tau 😑... Intinya cerita ini Tercipta gara2 Sinyal di desa gw kek tai 😩 bayangin lu punya hp kece, full kuota, penyimpanan hp gede, ya walaupun Andro sih 🥲, TAPI SINYALNYA GAK ADA COKKK 😤. Sinyalnya suka Hilang tiba-tiba, kek Perasaan dia ke gw 🥹, Aisshhhh 🤧 emosi gw. So apakah gw harus berterimakasih ke sinyal di desa gw..!? Karena itu otak dan hati gw ngajakin gw buat bikin cerita ini. 🙂 Ya udahlah Makasih udah mau baca keluh kesah gw yang tinggal di desa tak tergapai google earth 😌"
Mode serius on...!!!!
HAPPY READING ✨
"Bunda sama Kaka apa kabar,"
"Bunda, hari ini Adek udah mulai kerja. Doain Adek dari atas sana ya Bun, Semoga Adek dapat bos yang baik"
Pemuda berusia 21 tahun itu akhirnya beranjak meninggalkan kompleks pemakaman, Memulai aktivitas sebagai karyawan baru di sebuah perusahaan. Hidup sebatang kara sejak keluarganya Meninggal dalam kecelakaan beruntun 3 tahun yang lalu.
Flashback on_
"Kaka... Adek mau ikut"
Rengek Bian seorang remaja imut berusia sekitar 16 tahun kepada kakaknya.
"Adek, Kaka sama bunda gak lama sayang. Setelah semua urusannya selesai Kakak sama bunda bakalan cepat pulang"
Bujuk Dirga, sang Kakak sebagai anak pertama di keluarga Mahendra itu.
"Itu kan kata kakak gak bakalan lama di sana, makanya adek mau ikut. Adek gak mau di tinggal"
Masih dengan rengekan manja khas Bian si anak bungsu.
"Sayang.. dengerin kakak. Besok adekkan ada ujian, kalau adek ikut bisa-bisa adek gak bisa ikut ujian"
"Kakak janji, nanti kalau Kakak sama bunda balik. Kakak ajak adek main ke pasar malam"
"Gimana...!?"
Dirga masih terus melakukan negosiasi dengan adik kesayangannya itu.
"Hmmmmm... Ya udah adek gak ikut kakak sama bunda, Tapi kakak janji ya harus cepat pulang dan ajak adek ke pasar malam"
"Kalau gak, Adek bakalan marah sama kakak"
Bian akhirnya mengalah dengan semua drama yang dia lakukan hari ini, entah apa yang akan terjadi. Tapi bian merasa gelisah dengan situasi ini, Perasaannya tidak tenang mengingat kakak dan bundanya akan melakukan perjalanan ke luar kota.
"Iya sayang, Kakak janji..."
Final Dirga, mengakhiri momen dramatis hari ini.
Menjadi satu-satunya pria dewasa di rumah ini sejak ayahnya meninggal, Dirga menjadi sosok Kakak sekaligus ayah untuk Bian, adik kesayangannya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Im Promise You
Short StoryMain karakter: - Billy Patchanon as Bima - Babe Tanatat as Bian