Author's Point of View - Story on Evan's Side
"Evan, bisa presentasikan target dan activity plan tahun depan?" Pak Bernard masuk ke ruangan Deputty Director-nya. Membuat Evan yang sedang menganalisa penjualan prorduk Astro International selama Q1-Q3 2016 mendongak.
"Oh, sure, Pak. Tapi boleh minta waktu sebentar? Ada yang masih harus saya persiapkan, data dari Divisi 4 Wheels Car masih ada yang harus direvisi," Evan bangkit untuk menunjukkan perhatiannya.
"Oke, jam 4 di ruangan saya ya,"
"Ya Pak,"
Sang atasan meninggalkan ruangan Evan sehingga Evan lagi-lagi sendirian. Ia bergegas menelepon Reza, kepala divisi marketing bagian mobil beroda empat.
"Bro, ke ruangan gue sekarang ya,"
Tanpa perlu menunggu lama, Reza berjalan masuk ke ruangan Evan. Evan langsung tahu siapa yang datang tanpa perlu mendongak.
"Kata lo ada sedikit perubahan di report penjualan dan actvity plan 4 wheels?" Evan membuka data yang diberikan Reza dan menampilkannya di layar yang tersedia di ruangan.
"Secara report udah bener bro. Kemarin ternyata kesalahan sistem cuma di jenis produk yang kejual aja," Reza menjawab sembari duduk di depan Evan.
"Oke. Berarti bener ya untuk revenue Q1-Q3 dari 4 Wheels total 524T?"
"Yeah. Dan di Q4 rencananya target kita sekitar 500 T lagi,"
Evan mengangkat kepalanya kali ini. "Pencapaian 3 kuartal dicapai dalam 1?"
"Yup. Bulan pertama Q4 penjualan kita udah 300T bro. Ditambah akhir tahun nanti ada program-program baru yang kita keluarkan. Secara histori, memang penjualan kan banyak di akhir tahun. Pemasukan di new car dan used car melalui dealer-dealer dan leasing rekanan udah kita persiapkan," Reza berkata dengan penuh percaya diri.
"Kalau gitu target tahun depan harus dinaikin dong nih? Evan menyeringai.
"Naikin aja," Reza tertawa. "Asal jangan lebih dari 20%. Bisa jadi kadiv penyet gue,"
Evan tertawa. Ia memperbaiki bahan presentasinya disaksikan Reza yang memberikan beberapa usul lagi. Sebagai seorang Deputi Direktur Marketing, Evan membawahi 5 divisi. Divisi 4 Wheels Car, Divisi Non 4 Wheels Car (seperti bis), Divisi Motorcycle, Divisi Used Vehicles, dan Divisi Strategic. Keempat divisi pertama mengatur penjualan dan pengelolaan sedangkan divisi terakhir membuat strategi dan program yang sekiranya bisa mendukung penjualan dari keempat divisi lainnya.
"Ngomong-ngomong, apa kabar dengan Andrea?"
"Andrea kenapa?" Evan balik bertanya tanpa memandang Reza.
"Ayolah. Seisi kantor juga tahu lo dinner ama dia di Mulia kemarin," Reza tertawa.
"Yeah, memang," jawab Evan santai.
Reza mengangkat alis. "Cuma gitu?"
"Terus gue harus jawab apa?"
"Andrea suka sama lo, man! Naksir! Berat! Tergila-gila!"
Kali ini Evan memandang Reza. "Iya gue tahu,"
"Dan lo menanggapi. Udah bukan rahasia lagi kalau lo dan Andrea sering keluar bareng. Bahkan sempet ada yang lihat lo ciuman sama dia,"
"Hubungan pribadi gue gak ada hubungannya sama pencapaian kita di 2016 dan activity plan 2017 kan?"
Reza mengangkat bahu. Kali ini dia berdiri dan bersiap kembali ke ruangannya.
"Yah, setidaknya setahu gue lo juga punya pacar yang namanya Jihan,"
Evan memandang Reza keluar dari ruangannya. Iya, dia juga ingat itu.
KAMU SEDANG MEMBACA
Rain on My Parade - END (GOOGLE PLAY)
Romance21+ Jihan selalu jadi pihak yang menanti, terdiam menunggu kekasihnya untuk kembali dari perantauan dengan kesibukan dan mungkin, bunga lainnya. Namun Jihan selalu sabar menghadapi Evan. Meski itu artinya ia harus berdiri sendiri di bawah hujan sek...