Ruangan itu hanya terisi oleh beberapa orang. Terlihat wajah-wajah tegang disana. Setelah mengisi absensi, aku langsung menuju ke salah satu senior laki-laki yang bertugas mewawancarai.
Aku ditanya berbagai hal mengenai UKS dan KKR. Aku bersyukur bisa menjawab semuanya dengan lancar dan baik. Hingga sampai pada pertanyaan terakhir....
"Okey, ini pertanyaan terakhir. Jawab dengan jujur. Gak usah malu." Senior yang mewawancaraiku mulai menunjukan mimik wajah serius.
"Udah punya pacar belum?"
Skak mat. Aku kaget mendengarnya. Sampai mungkin, wajahku sudah seperti kepiting rebus sekarang. Aku tidak mengira pertanyaan seperti itu akan diajukan dalam sesi wawancara ini. Apa kakak ini menyukaiku ya? Jadi dia memanfaatkan kesempatan wawancara ini untuk bertanya seperti itu. Biar memudahkan PDKT.
Jujur, aku joms alias jomblo. Dan aku belum pernah pacaran sebelumnya. Btw, aku belum pernah pacaran bukan karena gak laku. Cuma nungguin abang Jongkook nembak aja.
"Engg, ngak punya kak" seruku akhirnya.
"Okey wawancara selesai. Silakan kembali." Kata kakak itu.
'Leh? Cuma gitu aja? Gajadi PDKT nih kak?' Batinku dalam hati
~~~
Aku sampai di rumah setelah magrib. Setelah mengucapkan salam aku langsung menuju kamarku. Lalu, aku menganti baju seragamku yang sudah penuh oleh keringat. Aku langsung merebahkan diri di kasur, melemaskan ototku yang menegang. Lalu aku membuka fitur chat. Niatku ingin bertanya sesuatu pada Nana, temanku yang juga ikut seleksi KKR.
Ketika aku membuka ponsel, ada nontifikasi. Aku kaget, tumben hape jomblo ada notif. Setelah aku cek ternyata itu notifikasi dari line.Reyhan Prananda menambahkan anda sebagai teman
Ha? Siapa sih Reyhan ? Kayaknya aku gak kenal.
Ponselku bergetar lagi. Dan si Reyhan itu mengirimiku pesan. Anjay siapasih Reyhan, gangu orang istirahat tau gak. Aku pun membuka room chatku dengannya.
Reyhan Prananda : Halo cewek maniak hape 😉
'Apaan dah nih anak. SKSD bangeet' gerutuku dalam hati. Akhirnya aku membalas sekenanya.
Tuh kan SKSD. Salah ngaku nganteng lagi. Kan najis tuh.
Plak!!! Aku menepuk kepalaku sendiri. 'Astaga Manda ngapain lo ngeladenin Reyhan Geje sih, lo kan mau ngechat Nana' batinku menyalahkan diri sendiri.
Setelah itu aku langsung membuka room chatku dengan Nana.
Nana Gamon... 😉
Ish Manda...
Napa kok tumben chatGue mau curcol nih...
Apa? Apa..
Masak ya tadi pas wawancara gue ditanyain gini.
Ditanyain gimana ?
Udah punya pacar belum ?
Gitu. Kan baper gue.Ish, Manda. Kan emang semuanya ditanyain gitu. Itu supaya mereka punya komitmen sama organisasi. Lu mah baperan emang
Masa?
Ah.. aku sudah berpikir yang tidak tidak.Tuh kan lu baperan emang.
Aku hanya mereadnya tidak membalas chat Nana lagi. Sebel deh, kukira kakak itu mau PDKT.
~~~
Hari ini aku terlambat bangun. Masih untung aku tidak terlambat masuk gerbang. Oiya aku lupa, hari ini pengumuman yang lolos menjadi anggota KKR ditempel di UKS. Buru-buru aku menuju ke UKS.
Di depan UKS sudah terlihat kerumunan siswa. Mungkin mereka mau melihat pengumuman juga. Aku pun menerobos kerumunan itu.
Setelah sampai di depan papan pengumuman, aku langsung menelusuri nama-nama yang terpampang disana. Dan ternyata, namaku ada di sana.
Karena terlalu sibuk melihat pengumuman aku lupa jika jam pertama adalah pelajaran produktif. Belum juga 17 tahun udah pikun.
Setelah itu, aku berlari menuju kelas. Dan...
Braaak...
"Aduh," keluhku
~~~
AuthorNote
Maaf updatenya lama. Dan ceritanya makin geje hehe.
Emang ada yang nunggu ceritanya update ?
Gaada ya 😂 Ngarep banget cerita gejenya dibaca
Wkwk
Btw, Selamat Hari Pendidikan Nasional..
KAMU SEDANG MEMBACA
SHADOW
Teen FictionAku tak pernah sadar bahwa selama ini hanya menjadi bayang bayangnya Di mataku kau merupakan seorang imam idamam Namun di matamu aku hanya sebuah bayangan Bayangan yang selalu kau rindukan Cover by @K-arma