KENANGAN LAMA

27 2 0
                                    


Niken sudah mengenal Alfa sebagai teman selama 4 bulan lebih. Dan baru sekitar 3 bulan yang lalu mereka memutuskan untuk menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih. Waktu yang cukup singkat memang untuk keduanya saling mengenal dan akhirnya memutuskan untuk berpacaran.


Layaknya sepasang kekasih kebanyakan, Niken dan Alfa pun semakin mempererat hubungan cinta mereka itu dengan cara yang baik tentunya. Namun setelah menginjak usia hubungan mereka yang kelima bulan, mereka pun jadi lebih sering bertengkar. Awalnya baik memang, tapi entah mengapa akhir-akhir ini mereka jadi lebih sering bertengkar.


Berawal dari hal sepele pun dapat mereka jadikan bahan perdebatan antara keduanya. Mereka pun tak punya inisiatif untuk memperbaiki hubungan mereka yang mulai renggang ini. Mereka berdua gengsi jika ingin menelpon duluan, meminta maaf terlebih dahulu atau bahkan mengajak berbicara pasangannya dari hati ke hati terlebih dahulu. Entah apa yang mereka pikirkan.


Hingga pada suatu saat, Alfa pun pergi meninggalkan Niken tanpa alasan dan membiarkan Niken sendiri dengan hubungan mereka yang masih menggantung. Dan dengan perasaan kecewa pun, Niken akhirnya mencari dan mengumpulkan informasi tentang keberadaan Alfa. Tujuannya, untuk memastikan sebenarnya hubungan apa yang tengah mereka jalani saat ini. Langkah pertama yang ditempuh Niken adalah menghubungi Alfa dan mendatangi rumah Alfa. Namun sayang, Niken kehilangan kontak dari Alfa, dan Alfa pun sudah pindah dari rumah yang dahulu pernah ia tempati bersama keluarganya.


Usaha Niken tak berhenti sampai disitu. Niken pun mencoba menanyakan kepada teman-teman Alfa maupun tetangganya tentang keberadaan Alfa. Namun, mereka semua tak mengetahuinya. Niken hanya menemukan satu jawaban dari teman dekat Alfa.


"Alfa udah lama pindah, Ken! Emang lo nggak tau ya? Gue emang tau kalo Alfa pindah, cuma gue nggak tau dia pindah kemana. Dia nggak ngasih tau gue. Sekarang aja dia udah nggak bisa dihubungi. Gue kehilangan kontaknya, Ken!" jawab Aldi, teman dekat Alfa.


Niken pun terus berusaha untuk mencari informasi tentang Alfa, tapi hasilnya nihil. Sampai pada suatu saat, Niken pun menghentikan pencariannya dan mencoba sedikit demi sedikit melupakan Alfa. Susah memang untuk melupakan seseorang yang pernah berarti dalam hidup kita. Tapi kita tidak akan pernah tahu hasilnya nanti jika tidak mencobanya.


Niken pun mulai memfokuskan dirinya terhadap kuliah yang baru saja ia jalani saat ini. Dia mulai fokus terhadap karir dan cita-citanya yaitu menjadi seorang pengacara yang hebat. Dia pun mulai menikmati hari-harinya walaupun pada awalnya berat menurutnya.


Setahun berlalu, dua tahun berlalu sampai akhirnya tiga tahun berlalu. Akhirnya fokusnya tergoyahkan juga. Itu terjadi karena pada suatu hari ia bertemu dengan Alfa kembali di sebuah halte didepan kampus.


Niken yang tengah menunggu angkutan umum tiba-tiba dikejutkan oleh kedatangan seorang pria yang tiba-tiba memegang bahunya dari belakang. Dengan perasaan khawatir, Niken pun mencoba memberanikan diri untuk menoleh. Ada suara yang terdengar dari sana.


"Hai! Apa kabar?" tanya pria itu.


"Umh... umh... bbaik." jawab Niken yang tiba-tiba gagap.


"Lo sekarang sekolah dimana, Ken!" tanya pria itu lagi.

KENANGAN LAMATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang