#pelupukmata

5 1 0
                                    

"baik masa lalu ataupun keadaan sekarang tak jauh beda, buruk yang terus harus dilalui, menentang takdir ? aku tak sekuat itu, yang bisa ku lakukan hanya sedikit demi sedikit mengubah garis takdir "

rumah yang katanya adalah tempat paling nyaman, sekarang bukan lagi
rumah yang katanya gudang kehangatan keluarga, nyatanya tak lagi begitu
tak ada lagi tawa, tak ada lagi hangat kasih mereka
satu atap namun tanpa suara
satu atap tanpa kepedulian
satu atap tanpa kehangatan
satu atap dan hidup sendiri-sendiri

hujan, dingin, malam, satu paket suasana yang pas menuntun memori berjalan ke belakang
menumpahkan air yang telah menggenang di pelupuk mata

selalu ada rasa "aku ingin menyerah"
atau bahkan "aku lelah"
namun senyum dua gadis kecil dan pangeranku seakan membisikkan "ayo sedikit lagi"

wish list masa depan yang setiap malam selalu aku tulis dalam memori sebagai penghantar lelap
terenggut kala sang surya datang membawa realitas yang ada

air mata yang entah sejak kapan mengering, hati yang entah sejak kapan membatu, rasanya hidupku terlalu gersang

keberanian yang setitik meluntur
rasa percaya diri yang selangkah memudar

sampai ada satu hari yang dari dulu kala kusemogakan berbaik hati menyapa, dan tinggal untuk selamanya

klaten, 04 nov 2017
perona kehidupan yang terus ku aminkan

#MINETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang