manfaatkan sisa usiamu

4 0 0
                                    

Bicara tentang usia untuk sebagian orang pada zaman Now agak sedikit sensitif. Sensitif dalam hal mungkin sudah pada usia yang seharusnya menikah, namun belum juga menikah.  Sensitif pada usia ini seharusnya telah memiliki pekerjaan mapan,  namun belum juga memilikinya. Banyak faktor duniawi yang di pusingkan.
Membuat kita lupa. Bahwa,  seharusnya kita memanfaatkan sisa usia untuk banyak beribadah padaNya.

Tak ada yang mengetahui kapan datangnya kematian. Muda dan tua.

Berapa banyak anak kecil mati sia-sia dalam peperangan di palestina. Yang seharusnya masih banyak perjalanan hidup yang dapat mereka lewati.

Dimana pun kita berada, kematian siap menghampiri kita.  Seperti yang telah Allah firmankan dalam surat an-nisa ayat 78 yang artinya “Di mana saja kamu berada, kematian akan mendapatkan kamu, kendatipun kamu di dalam benteng yang tinggi lagi kokoh“.

Dipalestina kah kita,  indonesiakah kita. Sedang berkendarakah kita atau mungkin dengan keadaan tak terduga.

Apa yang seharusnya kita fikirkan tentang kematian adalah bekal apa yang kita bawa.

Aku pernah berujar pada papahku saat bersama menyaksikan kejinya israel menjajah palestina.
"kasian yah pah,  sampai kapan mereka meninggal dengan cara begitu"
Namun,  papah menanggapi ucapanku dengan tenang dan membuatku tertegun.
"malah lebih enak meninggal dengan cara seperti mereka. Tanpa hisab.  Fisabillillah. Khusnul khotimah.  Kita yang di sini, belum tentu bisa begitu.  Berapa banyak maksiat kecil menggunung. Dosa-dosa khilaf yang harus kita pertanggung jawabkan saat hari hisab nanti"

Maka, yuk mari kita manfaatkan usia kita untuk meraih ridhoNya. Menggapai akhiratnya.

Dunia?  Jika kita menggapai akhirat maka dunia dengan mudahnya tergapai. Namun saat kita mencoba menggapai dunia tak menjamin akhirat kan tergapai.

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Nov 13, 2017 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

manfaatkan sisa usia muTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang