part-3

213 5 0
                                    

Selesai membeli es krim, mereka berdua pulang dengan aman, sehat,dan bahagia.
Putra dan Putri berjalan beriringan masuk ke dalam rumah.

"Assalamualaikum mama" teriak Putri karena melihat mamanya sedang nonton acara gosip-gosip
Maklumin aja lah namanya juga ibu-ibu.

Mama mengalihkan pandangan dari televisi

"Ehhh anak mama udah pulang, gimana sekolahnya? "

"Seperti biasanya ma, baik" jawab putri sambil membanting tubuhnya di sofa

"Ok, sekarang, kalian berdua, naik ganti habis itu makan"

"Oke ma" ucap Putra dan Putri serempak

***
Tak lama kemudian mereka berdua turun menggunakan baju kaos yang sama, hanya tulisannya berbeda.
Putri memakai baju bertuliskan "girl"
Sedangkan Putra memakai baju bertuliskan "boy "

"Loh, papa mana? " tanya putri

"Papa lagi kerja mungkin sore baru pulang " jawab mama

"Oooh iya ma, sebentar sore temen Putra mau datang ke rumah mau kerjain tugas kelompok" sambung putra

"Kalo mama sih, boleh.... Boleh aja "

"Oke deh ma" ucap Putra sambil memakan makanannya

***
Terlihat di ruang keluarga, mama sedang membaca majalah, putri sedang nonton kartun kesukaannya, dan Putra sibuk memainkan hp nya

Ting... Tong
Suara bel rumah berbunyi

"Oooh mereka sudah datang" ucap Putra sambil berdiri

"Siapa kak? " tanya putri

"Temen-temen aku... Mau kerja tugas kelompok"

"Oooh" ucap Putri sambil menonton kartun kesukaannya

"Yuk masuk" suara Putra terdengar samar-samar namun masih terdengar di telinga putri. Tak lama kemudian, memunculkan dua teman
Putra termasuk cowok yang waktu itu menabraknya maupun sebaliknya yah hehehe

"Elo???? " ucap putri membulatkan matanya lalu menunjuk cowok itu

"Emangnya kenapa??? " tanya varo sambil menaikkan sebelah alisnya

"Lo kan yang waktu itu nabrak gue"

"Kebalik woyyy, lo yang nabrak gue. "
"BTW nama gue ada namanya alvaro"

"Gak ada yang nanya" ucap Putri sambil memutar bola matanya malas

"Cuma info"

Mereka yang menyaksikan itu hanya tertawa melihat mereka kecuali Putri dan alvaro entah apa yang lucu

"Udah.. Udah yuk naik ke kamar gue. Kita kerja PR nya" sambung Putra mengalihkan pembicaraan

Mereka bertiga berjalan ke kamar putra. Sedangkan Putri yang sudah mengantuk berjalan ke kamarnya, yah untuk apa lagi kalo bukan tidur.

Memang putri sudah mengantuk tetapi dia sulit sekali untuk menutup matanya karena ada teman-teman Putra yang dari tadi hanya tertawa dengan keras.

"Aduuuuh ribut banget sih, pengen tabok tuh orang pake sendal" ucap putri dengan nada kesalnya

Karena tak tahan dengan suara itu, putri menuju kamar kakaknya yang berada di samping kamarnya lalu menendang pintu

"Woyyy kalo belajar tuh diam napa sih? Ketawa mulu dari tadi. Giginya gak pegel apa ketawa mulu" teriak putri

Putra yang mendengar hal itu keluar dari kamar dan langsung melihat pintunya

"Pintu sayang, kamu gak apa-apa kan??? " ucap putra sambil mengelus pintunya yang tadi ditendang Putri

PUTRI (Proses Revisi)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang