Ada seorang khotib ( pembaca khutbah sholat jumat ) sebut saja namanya Pak MAMAT ( bukan nama sebenarnya ) yang punya kebiasaan suka datang telat waktu. Sehingga pada suatu hari ketika Pak MAMAT ini punya jadwal khutbah di suatu masjid dia pun datangnya molor karena sudah kebiasaannya begitu.
Nah Pada suatu hari, ketika akan dilaksanakan sholat jumat di suatu masjid dimana yang akan mengisi khutbah adalah Pak MAMAT yang suka molor waktu ini. Waktu telah menunjukkan hampir jam 12.00 siang para jamaah sudah memenuhi masjid dan sholat sunnah qobliyah jum’ah pun telah dilaksanakan, namun Pak MAMAT masih belum juga menampakkan batang hidungnya.
Takmir masjid sudah terlihat cemas dan pembaca bilal pun sudah membacakan bilalnya hinga selesai, namun Pak MAMAT terlihat baru saja datang dengan menaiki motor bututnya masuk di halaman masjid. Dengan sangat tergesa-gesa karena terlambat Pak MAMAT setelah memarkirkan sepeda motornya langsung masuk masjid sambil bilang ” permisi….permisi…permisi…” pada setiap baris jamaah dengan maksud minta di kasih jalan, maklum jamaah sudah penuh sehingga nggak ada jalan untuk lewat.
Si bilal sudah menunggu dari tadi di depan mimbar sambil megang tongkatnya. Maka sampailah Pak MAMAT di mimbar khutbah dan langsung saja ia menghadap jamaah sambil mengucapkan salam, ” Assalaaaamualaikum….warohmatulloooohi….wabarokaaaatuh…” maka mulailah Pak MAMAT membacakan khutbahnya.
Namun Pak MAMAT ini heran melihat sikap para jamaah yang tidak seperti biasanya, para jamaah terlihat senyam senyum sambil memandanginya, ia mengira bahwa para jamaah suka dengan tema khutbah yang ia sampaikan. Maka semakin bersemangat saja dia menyampaikan khutbahnya hingga selesai khutbah pertama.
Ketika Pak MAMAT sedang duduk di kursi mimbar dia bermaksud membetulkan kopyahnya yang hari itu kopyahnya terasa agak berat….Alangkah terkejutnya dia….ketika kopyah yang di pegang terasa keras dan bundar. ” Alamaaaaaaaaaakkk….!!!!!! ” katanya, ternyata yang di pegang bukan kopyah tapi…HELEM….” ha….ha….ha….pantas saja para jamaah pada senyam senyum melihat si khotib, lha wong dia masih memakai helem….lupa belum di lepas…..ha…ha…ha…!!!!
Rupanya tadi Pak MAMAT saking tergesa-gesanya sehingga dia lupa belum nglepasin helemnya…..he…he…he…Inilah akibat dari kebiasaanya yang suka terlambat.
"Ingat tidur itu ibadah jadi kalau kau di tanya guru di sekolah kenapa lagi tidur di kelas kamu begadang ya,jawab aja lagi beribadah bu,"
To be continued....
Terimakasih sudah mau membaca cerita ini vote and comment jangan lupa untuk di share jika menurut anda lucu
KAMU SEDANG MEMBACA
Kumpulan cerita lucu(KCL)
HumorPlease ya guys kalau,udah baca itu follow lah kampret. cerita ini berisi tentang cerita-cerita komedi yang di buat berdasarkan cerita massa kecil dan cerita lucu lainnya dan di buat guna untuk menghibur semata,jika ada kesamaan nama toko itu tida...