The Eternal Snow in the 2 Seasons Country

17 0 0
                                    

Dia adalah salju abadi di negara 2 musim
Tak mencair saat kemarau, karna dia diandalkan orang orang untuk tetap menjaga suhu dingin di sekitar mereka
Tak mencair ketika hujan menumpahinya berkali berkali
Mencairpun,  dia tak akan menguap ketika terik matahari menyorotnya hingga hilang terbawa angin
Karna dia salju abadi yang bahkan musim pun tak mampu mengubahnya menjadi salju meski mencair atau menjadikanya awan yang akan turun salju dikemudian hari
Hanya dia yang mampu mempertahankan wujud saljunya

Dia yang sendirian...
Dia yang selalu bisa diandalkan
Tapi di sendiri selalu sendirian
*****
The story begins
9 Years...
9 Points...

1. Kadang kita jadi gak percaya dia/mereka "mau atau tidak" berkorban untuk kita
Kadang akhirnya kita jadi gak percaya dia/mereka "bisa" berkorban untuk kita.

2. Mau dan bisa itu beda. Ada yang bisa tapi tidak mau, atau tidak bisa dan tidak mau. Atau mungkin mau padahal tidak bisa
 
3. Mungkin sebenarnya Semua orang bisa diandalkan,  ketika kita percaya mereka (kalau orang orang itu ada) ,  tapi masalah kadang bukan hanya kepercayaan, tapi mereka itu ada atau tidak,  nyatanya "kadang" mereka tak ada, tak ada satupun orang. Setiap orang juga  ingin bisa mengandalkan lainya hanya jika mereka ada.

4. Seorang yang bisa selalu diandalakan orang lain, pada akhirnya akan menjadi orang yang hanya bisa mengandalkan dirinya sendiri, bagaimanapun keadaanya. Karna dia memang sendirian. Bukan anti sosial,  bukan introvert tapi dia hanya sendirian.

5. Dia mempunyai semua orang di luar sana,  dihatinya,  dipikiranya, di sekitarnya,  di sampingnya, di kota manapaun, di musim apapun di dunia, tapi dalam situasional, dia adalah dia yang sendirian.

6. Carilah....,  dan temukanlah!!. Orang bisa dengan mudah berucap,  mencari??  Apa yang terjadi ketika mencari dan menemukannya? ,  kembali ke point 1 dan 2.

7. Sometimes orang yang selalu "mengandalkan dirinya sendiri", dan "bisa diandalakan semua orang",  ingin membuat orang lain merasakan bagaimana mereka merasakan situasi dimana "tak ada yang mau untuk mereka bisa andalkan" atau "tidak ada yang bisa untuk mau diandalkan".

8. Sampai dia di titik tersakiti dan terluka, tapi terbalut kassa kecerian.
Sampai dia menemukan seseorang
Bagaikan penyemangat tapi bukan penyelamat.

9. Sampai pada titik,  dia harus mengobati jiwanya. Agar raganya mampu tetap melangkah.
Hidup hanya sekali,  janganlah sampai pada titik kau ingin mati hanya karena sendirian.

9 years memories of The Eternal Snow Life Span

Kerinduan Akan MasaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang