Past life Regression

33 2 4
                                    


Awal mula perkenalanku dengan Past life Regression melalui sebuah deret angka. Aku termasuk termasuk orang yang tidak terlalu suka dengan hitungan-hitungan karena menurutku hitungan itu rumit beda dengan fisika dan kimia aku masih menyukainya. semua bermula dari postingan seseorang di beranda facebookku tentang angelic number. angelic number merupakan deretan angka kembar yang berderet misal 1111,222,333,444,555 dst. Pada saat itu aku bertanya pada orang tersebut aku memanggilnya mbak novita. mbak angelic number itu apa? angelic number itu adalah sebuah angka yang bisa jadi pengingat untuk diri sendiri. didalam angelic number ada makna keterbalikan dan makna keterikatan sehingga kita harus berdoa atau berharap yang baik saat melihat angka tersebut.

Sejak aku berkenalan dengan angelic number tersebut aku jadi sering melihat angelic number secara tidak sengaja dan yang aku tahu saat kita melihat angelic number tersebut alam bawah sadar kita sedang memperingatkan kita. Angelic number itu kita tidak harus mencarinya tapi harus dilihat secara tidak sengaja. angka tersebut bisa kita lihat dimana saja misal di hp, plat mobil, iklan dll. Saat itu kurasa tidak ada yang aneh namun lama kelamaan semua sepertinya berubah seiring dengan seringnya aku melihat angelic number. mimpiku setiap hari selalu berkaitan dengan angka namun bukan angelic number yang kulihat melainkan angka-angka lain yang lebih rumit dimimpiku itu aku selalu disuruh menghitung sampai semuanya selesai.

Semakin hari mimpiku semakin sering melihat angka dan perhitungan yaa masih kuanggap biasa hal tersebut karena ku anggap semuanya hanya mimpi. Sampai akhirnya aku benar-benar melihat deret angka tersebut awalnya hanya 4 deret yang kulihat di dahi orang. ketika itu aku mengganggap semuanya hanya halusinasi dan aku tidak terlalu menanggapi apa yang aku lihat. pemikiranku berubah saat setiap hari aku selalu diperlihatkan angka-angka yang bertebaran dimana-mana sampai akhirnya aku mencatat angka tersebut. deret angka tersebut kian hari bertambah semakin banyak.

Setelah aku catat angka tersebut dan kira-kira sudah mendapatkan sampai 20 digit dari orang yang berbeda kemudian aku bertanya disebuah grup untuk dibantu memecahkan angka tersebut namun masih belum menemukan titik terang juga sampai pada akhirnya aku melakukan observasi dan aku dapatkan kalau deret angka tersebut bisa digunakan untuk melihat pendamping seseorang dan pada akhirnya aku tahu kalau hal tersebut juga bisa digunakan untuk melihat masa lalu orang lain.

Aku masih belum terlalu memahami tentang pastlife regression sampai sekarang aku masih belajar untuk melihat pastlife. suatu waktu aku berkenalan dengan aplikasi tado live dan aku sempat bertanya pada citra prima tentang deret angka yang kudapat dan aku menemukan titik cerah dari jawaban citra prima. dia menjelaskan kalau angka yang kulihat itu adalah kode semesta. pada masa dahulu sebelum ada bahasa untuk berkomunikasi semesta mempunyai kode angka yang digunakan untuk berkomunikasi dan bisa ditangkap oleh manusia dan seiring perkembangan zaman kode semesta mulai terlupakan.

Pastlife RegressionWhere stories live. Discover now