〖 INTRO 〗

74 9 19
                                    

Selamat Datang di Cruel Oath!

Cruel Oath adalah bagian dari NieR: Automata Trilogy FanFiction, dikelola oleh tiga user bernama cortsche, Natsu_Roku, dan guilloche-, untuk tujuan mengapresiasi salah satu karya terbaik dari Yoko Taro yaitu NieR: Automata.

NieR: Automata adalah RPG bertema post-apokaliptik dan fiksi sains, melibatkan android berbentuk manusia bernama YoRHa. YoRHa diciptakan dengan tujuan melindungi manusia yang ada di bulan. Tapi yang membuat game ini menarik bukan itu saja, tapi dari segi ragam ending, jalan cerita, karakter, serta gameplay menarik perhatian. Game ini pernah menjadi salah satu keluaran terbaik pada tahun 2017 dan menerima banyak penghargaan. Tersedia dua bahasa untuk suara dan teks, yaitu Bahasa Inggris dan Jepang.

Awal cerita pembuatan trilogi ini berasal dari tiga orang itu mendiskusikan ide pada suatu hari. Mereka sibuk membuat cerita alternatif untuk NieR: Automata dalam berbagai alasan tertentu. Lalu, salah satu dari mereka mengusulkan untuk dibuat antologi, tapi diubah menjadi trilogi agar mempertahankan ciri khas masing-masing karakter yang dipegang. Mereka mulai tukar-menukar ide dan karakter, kemudian memasukkan satu unsur agar ketiga cerita saling keterkaitan, selebihnya diserahkan begitu saja bagaimana perkembangannya. Dinamakan blind collab karena masing-masing dari mereka tidak tahu seperti apa plot ide mereka nanti.

Di sini saya memegang unit YoRHa No. 9 Type S, alias 9S. Cruel Oath diambil dari nama senjata miliknya.

Pemegang dua karakter lainnya antara lain adalah:

- YoRHa No. 2 Type B: Natsu_Roku

- YoRHa Type A No. 2: cortsche

Saya memegang karakter 9S tanpa sengaja. Sebenarnya saya memilih 2B karena diskusi ide, tapi berkat usul seseorang untuk ditukar, saya mendapatkan 9S. Mereka bilang saya cocok memakai 9S, tapi idenya ....

Oh, ya, sedikit bocoran untuk Cruel Oath. Mood cerita ini sudah tergambarkan dari judulnya saja, memiliki fokus ke 9S dan PASTI mengandung spoiler dari ending C/D/E. Tak terkecuali untuk dua cerita lainnya. Jadi mohon perhatikan, kalau kalian tak suka spoiler, silakan tekan tombol back. Tidak masalah dengan spoiler? Saya persilakan dengan segala kerendahan hati untuk menikmati cerita dari kami. ^_^ Cruel Oath juga memiliki keterikatan kuat kepada cerita 2B nantinya.

Daftar Isi: Intro, Main Story, Outro.

Main Story dimulai setelah semua buku sudah mempublikasikan Intro.

Terima kasih!


Salam hangat,

Takano Ryousei.

Cruel Oath 【 NieR: Automata 】Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang