Ada

7 2 1
                                    

Ada kalanya, kita lah yang harus memahami dunia ini.

Bukan melulu dunia yang harus memahami kita.

Ada saat di mana kita lah yang menjadi pemeran sampingan dalam dunia ini.

Kita ada, namun tidak pernah dianggap keberadaannya.

Ada keadaan yang akan memaksa kita menjadi terbelakang.

Ketika kita sudah tidak menjadi pemeran utama dalam dunia.

Ketika kita sudah terhempas dan terlupakan.

Ada waktunya, kita menghakimi diri kita sendiri.

Atas apa yang kita perbuat di hari kemarin.

Semua kesalahan, ketidaktahuan, kesembronoan.

Adakah di antara kita telah merenungkan hal tersebut?

Merenung..

Mencoba memahami dunia dengan sudut pandang yang lain.

Menguatkan diri dan keluar dari zona aman.

***

Ketika kita berlaku keras terhadap diri kita,
maka kehidupan akan lunak kepada kita.

Sebaliknya, apabila kita lunak kepada diri kita, maka kehidupanlah yang akan keras kepada kita.

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Jan 30, 2019 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

Akhir KataTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang