Pagi ini akad nikah sudah di laksanakan dan kini acara di lanjutkan dengan acara resepsi yang cukup megah.
Aku dan kak Adnan sedang berkumpul di salah satu meja yang berada di pojok, suasana di sekitar sangat indah dengan dekorasi yang mewah dan elegant.
"Va, kamu belum ketemu sama kak Vinno? "Bisik Dina yang berada di sebelahku.
"Emang dia kesini? Aku nggak liat tuh"jawabku yang ikut berbisik.
"Ada kok, tadi aja aku ngeliat kak Vinno, tapi kayaknya tempat ini terlalu luas untuk di jelajahi"ujar Dina yang ku sambut oleh kekehan.
"Mungkin kalo kamu nggak pake peta, bisa aja kamu tersesat loh Din"ucapku
"Iya, bisa aja tuh Va"jawabnya lalu kami terkekeh bersama.
"Kayaknya yang perempuan obrolan seru banget, sampe ketawa begitu"ujar kak Adnan.
"Enggak kok kak, cuma ngobrol biasa"Alibi Dina.
Kami mengobrol hingga suara dering telefon menghentikan aktifitas kami, aku merogok kantongku dan mengangkat panggilan dari Maid yang bekerja di mansion nenek.
📲
"Hallo, maaf nona, saya mau memberi tau kalo nyonya besar beru saja masuk rumah sakit"
"Apa?! Baik saya akan segera kesana"
"Baik nona, akan kami tunggu kedatangan anda"
"Iya, jaga baik baik dulu, sampai aku datang"
Panggilan tersebut berakhir, aku segera bangkit dari kursiku dan mengambil barang barang yang berada di atas meja.
"Ada apa va? "Tanya kak adnan
"Nenek masuk rumah sakit, aku harus kesana sekarang kak"jelasku lalu aku berlari menjauhi meja.
Aku berlari untuk mengambil koper dan barang barangku, dan berpamitan kepada mama dan papa, setelah pamit aku segera mengambil koper yang memang sempat aku bongkar dan aku siapkan kembali.
BRUK!
"Ah?! Maaf, saya buru buru"ucapku saat menabrak seseorang yang tak ku tau siapa karena aku menundukkan kepala untuk mencari pasport di dalam tasku.
"Nova! " panggilnya yang tak ku hiraukan sama sekali.
{VINNO}
Baru saja gw di tumbur sama dia! Iya, dia gadis yang gw cari selama ini dan nggak berhasil gw temuin sampe sekarang.
"Nova! "Panggil gw yang nggak dia gubris.
Gw mencoba mengejar dia, tapi disini terlalu padat dan ngebuat gw agak susah untuk ngejer dia.
Setelah berhasil meloloskan diri Gw berlari menasuki mansion dan kebetulan bertemu dengan asisten rumah tangga.
"Maaf, apa kamu melihat Nova?"Tanya gw kepada asisten tersebut.
"Nona Nova baru saja keluar, mungkin ia masih ada di luar"jawab dia
Gw langsung berlari keluar dan meluhat Nova telah masuk kedalam mobil, gw merogok kantong dan segera menaiki mobil lalu mengikutinya.
"Vinno kamu dimana? "
"Maaf ma, Vinno ada urusan sebentar, nanti kalo udah kelar Vinno janji bakal jemput mama"
"Awas kalo lama, kalo kamu pulang mama bakal pites kamu "
"Iya ma, aku lagi nyetir nih"
Gw melajukan kembali mobil gw dengan kecepatan sedang dan mengikuti mobil Nova.
KAMU SEDANG MEMBACA
NOVA [SELESAI]
RomanceNova dewi johansson adalah putri ke tiga dari 3 bersaudara,ia mengalami lumpuh sementara yang terjadi akibat kecelakaan 3 tahun yang lalu. Vinno bintang mahesa adalah putra sulung dari 2 bersaudara,ia diharuskan oleh mamanya untuk menjadi seseorang...