Setelah sekian lama aku hiatus, akhirnya aku kembali ke aktivitasku sebagai dance cover. Aku rindu sekali pada teman-temanku, huhuu.
Tak seperti biasanya, hari ini kami berlatih di lapangan sekolah. Oh, aku ingat. Ini SMP tempatku bersekolah dulu. Cuaca bagus hari ini : cerah.
Oh shit, siapa ini yang menutupi blocking-anku? Pria pendek berkaos merah?
Heol, dia -sebut saja- gebetanku dulu. Ya, dia yang pernah membuatku menangis berminggu-minggu ditemani lagu 'Time for the Moonlight'. Tapi itu sudah setahun yang lalu, sekarang aku dan dia sudah tidak ada lagi urusan. Seperti orang gak kenal.
Hei, 'Noir'- nya sudah diputar. Kenapa dia tidak bergerak dan justru menutupiku, sih?! Menyebalkan sekali. Eh, apa ini di bajunya? Astaga, noda gula halus cair yang mengering. Habis makan apa dia? Bisa-bisanya noda seperti ini ada di punggungnya?
Setelah beberapa part berlalu, dia pun mulai bergerak mengikuti teman-temanku yang lain. Baguslah, sekarang aku juga bisa ikut bergerak -gara-gara dari tadi ketutupan dia, hadeuh.
Entah kenapa teringat noda gula tadi, aku meninggalkan formasi 'Noir' begitu saja dan berjalan menuju gedung sekolah di depanku. Sial, aku belum pakai kacamata. Tapi aku bisa mengenali beberapa teman-temanku yang sedang duduk di tangga.
Aku tak sengaja menengok ke atas dan kulihat Pio beserta beberapa kawanku sedang duduk asyik di sana. Kelihatannya mengasyikan! Aku akan segera ke sana!
***
KAMU SEDANG MEMBACA
My Lastnight Dream
Fantasy9 Juni 2019 sekitar jam satu pagi, aku terbangun dari mimpiku Terdiam, lalu merasa kesal Jengkel Sebal Ingin marah dan berteriak "PARK JAEHYUNG KENAPA KAU MAMPIR KE MIMPIKU???!!!" - just a real story of my lastnight dream