Prolog
©® by AivAtko31::🍁::
.
Jakarta, 07 Oktober
"Yes! Besok ke New York. Wuhuuuu..."
Seorang gadis dengan tinggi 153 cm itu melonjak kegirangan di atas kasur empuk sebuah rumah kos sederhana yang ia sewa beberapa hari yang lalu.
Kepalanya menggeleng-geleng antusias seakan tak percaya dengan tiket pesawat yang ia pegang di jemari mungilnya. Ia meraba tiket itu dengan senyum lebar yang tersungging di bibirnya.
"Duh ... mimpi apa aku tuh? Gratis lagi! New York ... tunggu aku sayang!" pekiknya lumayan keras, lalu terbaring dengan mata menutup. Namun senyum tak lepas dari bibir.
Ia memeluk tiket itu erat, seolah tiket itu adalah belahan jiwanya.
🍁🍁🍁
New York, 06 Oktober
"Mr. Gabriel, setengah jam lagi anda ada meeting dengan investor dari Jerman," ucap wanita bertubuh proporsional ber-name tag Rosse, yang tak lain adalah sekertaris pribadi lelaki itu.
"Baiklah. Terima kasih sudah mengingatkan," jawab pemuda tampan berusia 28 tahun itu dengan senyum andalannya yang membuat wanita manapun luluh.
Rose nampak terpaku selama beberapa saat, lalu ia buru-buru menyadarkan diri dan menjawab ucapan atasannya itu.
"Ehm, tentu, Mr. Gabriel. Sudah tugas saya mengingatkan anda."
Bahkan sekertaris yang tahu tabiat bos-nya adalah seorang "player" pun masih tetap terpesona dan tergila-gila dengannya. Lalu bagaimana dengan mereka yang tidak tahu?
Mungkinkah mereka juga akan terjebak dengan kepiawaian seorang "Bos"?
Atau... masih ada satu saja yang cukup sadar untuk tidak bermain api?
::::
Revisi
Start: 22/08/20Setiap bab yang udah direvisi, judulnya bakal ada di atas naskah juga^^
Maaf ya lambat, karena aku pun juga lagi berperang dengan kemalasanku.
:::🍁:::
Ikuti kisah mereka yuk^^
KAMU SEDANG MEMBACA
FEELING OF BEING AN ENEMY [End]✔️
Spiritual[ KISAH ROMANS BEDA AGAMA ]💙 #1 dalam spiritual (10/07/21) #1 dalam beda agama (20/01/21) #1 dalam billionair (03/08/21) #1 dalam Traveler (26/03/20) #25 dalam i love you dari 1,53k (27/05/20) #25 dalam hijrah (12/08/21) #15 dalam enemy (01/06/20) ...