Mistery X

2.4K 206 7
                                    

Naruto sekarang berada diruang tamu bersama dengan mbah darso dan pak tomo.

"mbah kok saya punya firasat buruk ya" ucap naruto tiba tiba

"firasat bagaimana " tanya mbah darso

"enggak tahu, tapi saya ngerasa akan ada yang coba datang kemari tanpa ijin " jawab naruto

"itu cuma perasaanmu aja, gak ada yang berani datang kemari" ucap mbah darso

"iya mungkin mbah" balas naruto

Tapi disisi lain mbah darso juga merasakan hal sama, akan terjadi sesuatu yang tidak baik besok. Dan kenapa harus bertepatan dengan upacara kedewasaan naruto.

"ini sudah malam, besok kamu harus puasa seharian, jadi ndoro putri istirahat sekarang" pinta mbah darso

Naruto mengangguk mengerti lantas ia beranjak pergi. Setelah kepergian naruto, mbah darso menatap pak tama.

"pak tama " panggil mbah darso

"iya mbah ada apa" tanya pak tama

"saya juga ngerasa firasat yang aneh, jadi saya minta tolong sama kamu, kamu turun kebawah gunung jaga area bawah gunung jangan biarin siapapun masuk ya" perintah mbah darso

"iya mbah, tapi mbah kalau memang ada tamu yang datang gimana" tanya pak tama

"kamu tahu sendiri kan, kalau ada yang mau berkunjung pasti minta ijin sama saya dulu. Kalau ada tamu yang tidak diundang kan kamu bisa cegah dia buat masuk" ucap mbah darso

"iya mbah mengerti" jawab pak tama

Setelah itu mbah darso segera pergi kembali kekamarnya untuk menyiapakan segala sesuatu untuk upacara besok. Setelah upacara besok selesai naruto akan benar benar berbeda dari yang sekarang.

........

Didalam perjalanan menuju rumah sasuke, kurama dan kyubi selalu diam  tidak berbicara sama sekali, mereka masih memikirkan bagaimana nasib mereka.

"kak saya takut" ucap kyubi

"takut sama apa" tanya kurama

"kata kakek tua itu, uzumaki bukan orang yang biasa, saya takutnya besok pas kita kesana dan masuk tanpa ijin akan terjadi sesuatu" ucap kyubi

"itu cuma perasaanmu kyu" ucap kurama

"iya itu mungkin cuma perasaanku kak" jawab kyu

"sudah jangan dipikirin lagi. Sekarang kita turun kita udah sampai nih" ucap kurama

Kyubi segera turun dan disusul oleh kurama. Ketika ingin masuk mereka sudah disambut oleh itachi.

"sudah sampai kalian, ayo masuk" ucap itachi

Kurama dan kyubi segera masuk. Ketika sudah masuk dan sampai diruang tamu kurama dan kyubi dapat melihat bahwa keluarga uchiha tengah berkumpul. Mikoto yang melihat kedatangan kyubi dan kurama langsung menyapanya.

"kalian sudah datang rupanya, kemari nak duduk disini kami ingin tanya sesuatu" ucap mikoto menyuruh keduanya untuk duduk.

Kurama dan kyubi segera duduk.

"kalian mau ngapain datang ketempat yang berbahaya kaya gitu" tanya fugaku

"paman saya cuma ingin mengetahui kebenaran tentang keluarga saya" jawab kurama

"kamu tahu nggak, tempat kaya apa yang akan kalian datangi hm" tanya fugaku

Kurama menggeleng.

"kamu lo gak tahu. Bagaimana berbahayanya tempat itu. Nak kalian masih muda tempat itu gak baik buat kamu kamu datangin. " ucap mikoto

"tapi bibi kami sungguh sungguh ingin tahu kebenarannya" ucap kyubi

"nak tak kasih tahu kamu, kami yang orang sudah tua saja takut buat masuk kewilayah itu. Kamu tahu sudah berapa banyak orang yang menghilang dan mati tanpa jejak disana. Disana itu tempatnya makhluk gaib kamu ngerti. " ucap fugaku

"saya bakal ngerti kalau saya tahu kebenarannya dengan mata kepala sendiri" jawab kurama kekeh

"gini saja, aku akan hubungi orang yang aku kenal disana, aku kenal orang yang jaga. Biar kalian dapat ijin masuk kesana" ucap fugaku

Fugaku lantas mengambil telfon rumahnya dan segera menghubungi orang kediaman uzumaki.

Disisi lain telfon yang mengangkat adalah mbah darso.

"hallo saya fugaku dari klan uchiha saya menelfon untuk bicara dengan mbah darso ada" ucap fugaku

"saya sendiri, ada apa kamu hubungi saya" tanya mbah darso disebrang sana.

"mbah saya mau minta ijin, buat anak anak saya datang kesana" ucap fugaku

"enggak boleh, kamu tahu sendiri tempat ini bukan buat main main" jawab mbah darso

"saya ngerti mbah. Tapi ini anak temen saya katanya ingin mengetahui kebenaran tentang suatu hal sama mbah" ucap fugaku

"kebenaran apa" tanya mbah darso

"saya juga nggak tahu mbah, tapi tolong ijinin untuk sekali ini aja mbah buat mereka datang kesana" mohon fugaku

"baik tak kasih ijin. Tapi suruh anak kalian bawa dupa, bunga buat sesaji masing masing. Biar yang jaga hutan ngijinin mereka masuk. " jawab mbah darso

"memangnya ada apa ya mbah" tanya fugaku

"besok hutan itu akan jadi rame" jawab mbah darso

"iya mbah saya mengerti. Terimakasih mbah atas ijinnya" ucap fugaku

"iya, inget suruh anakmu itu jangan buat onar kalau mau selamat" jawab mbah darso lalu menutup telfon.

Fugaku menaruh telfonnya dan menatap kearah anaknya dan anak dari temannya.

"saya tidak tahu kalian mau apa disana, tapi besok mikoto akan membawakan kalian sesaji buat kalian bawa didalam mobil" ucap fugaku

"sesaji" ucap kyubi

"buat apa sesaji paman" tanya kurama

"sudah jangan banyak tanya. Saya sudah dapatin kalian ijin dari mbah. Jadi nurut aja kalau kalian mau selamat saat didalam hutan nanti" ucap fugaku

"iya paman" jawab kyubi

"dan ya, jangan lupa kalian gak boleh bikin yang aneh aneh lo saat disana, katanya mbah besok hutan itu rame. Makanya kalian harus sopan disana" ucap fugaku

"sekarang kalian tidur saja, untuk semua bahan bibi yang siapin." ucap mikoto

Semua mengangguk paham. Itachi, kurama dan kyubi segera pergi untuk istirahat. Sedangkan sasuke masih berada disana.

"ayah memangnya disana itu ada apa " tanya sasuke

"kamu dulu masih belum lahir sas. Dulu klan uzumaki itu klan yang paling dihormati sampai sekarang. Meskipub sekarang anak muda kaya kalian gak kenal klan uzumaki tapi bagi kami yang sudah tua seperti ini mengerti betapa mengerikan tempat yang akan kalian datangi" ucap fugaku

"memangnya tempat seperti apa, dan siapa klan uzumaki" tanya sasuke

"tempat itu tempat tinggalnya para makhluk gaib. Disana sudah banyak memakan korban. Klan uzumaki adalah klan yang dapat membunuh siapapun tanpa menyentuh kamu ngerti, kamu tahu teluh atau santet itu keahlian klan uzumaki. Klan uzumaki dulu sangat ditakuti oleh siapapun, bahkan sampai sekarangpun mereka tetap ditakuti." ucap fugaku

"jadi mereka klan jahat" tanya sasuke

"gila kamu. Mereka bukan keluarga jahat. Dulu klan uzumaki itu yang bantu mengalahkan penjajah dijepang, dia pahlawan buat semua klan. Klan uzumaki itu baik sama orang yang baik sama mereka dan jahat sama orang yang jahat sama mereka. Kalau kamu tahu keturunannya lebih baik kamu jangan cari masalah ngerti" ucap fugaku

Sasuke sedikit mengerti sekarang. Setelah itu sasuke segera pergi menuju kamarnya untuk istirahat. Sedangkan fugaku dan mikoto masih mengobrol diruang tamu.


Next....
Hehe...

The Mystery Of LifeTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang