Kembaran yang hilang

4 0 0
                                    


Pada suatu hari ada ibu yang sedang hamil ke rumah sakit untuk melahirkan. Ibu itu melahirkan 2 anak kembar yang diberi nama Nata dan Natalia. Saat itu ibu nya tidak memiliki uang untuk biaya rumah sakit. Pada saat itu juga terdapat keluarga yang tidak memiliki anak, pada saat ia melihat Natalia Ia ingin mengangkat Natalia menjadi putrinya.

"Misi bu, anak ibu cantik-cantik," ucap Ibu Ika.
"Makasih bu, ibu namanya siapa ya? Perasaan kita belum kenal," ucap mommy Dillah.
"Oh iya lupa, perkenalkan nama saya Ika," ucap Ibu Ika.
"Ada perlu apa ya bu menemui saya?" Tanya mommy Dillah.
"Gini bu, ibu kan punya anak 2 kembar cantik saya ingin mengambil satu, ibu akan saya bayarkan biaya rumah sakitnya, Gimana bu?" Ucap ibu Ika.
"Bu ini anak saya, saya gak bisa kasihkan anak saya ini ke ibu," ucap mommy Dillah.
"Bu, plis bu saya ingin memiliki anak bu," ucap Ibu Ika.
"Baiklah bu, tolong jaga anak saya dengan baik ya bu," ucap mommy Dillah.
"Baik bu, saya ambil anak yang bernama Natalia ya bu?" ucap ibu Ika.

Pada saat itu mommy Dilah terpisah dengan anaknya bernama Natalia. Natalia dan Nata tumbuh menjadi anak-anak yang sangat lucu. Pada saat itu Nata dan Natalia adalah sahabat di SD penabur Jakarta.

Pada saat di sekolah...
"Hai perkenalkan nama aku Nata, nama kamu siapa?" tanya Nata kepada Natalia.
"Hai juga nama aku Natalia," jawab natalia dengan senyuman.
"Natalia, kita sahabatan yuk," ucap Nata.
"Aku setuju, aku juga ingin sahabatan dengan kamu Natalia," ucap Natalia.

Bel masuk berbunyi, mereka mengikuti pelajaran dengan senang hati. Natalia dan Nata menjadi teman sekelas dan juga sahabatan. Runah mereka berdekatan. Nata dan Natalia tidak tahu kalau mereka itu kembar. Malamnya Nata bercerita kepada mommy nya.

"Gimana sekolah kamu nak?" tanya mommy Dillah.
"Sekolah aku baik mom, oh ya mom aku sudah dapat sahabat baru mom," ucap Nata.
"Oh ya, namanya siapa nak?" tanya mommy Dillah.
"Nama sahabat aku itu Natalia mom," jawab nata dengan senyum.

Setelah mendengar nama Natalia, mommy dillah jadi teringat dengan anaknya yang bernama Natalia.
Keesokan nya Nata berangkat ke sekolah. Sesampainya di  sekolah ia duduk berdua dengan Natalia.

"Natalia, kamu merasa tidak sih kalau muka kita mirip,"  ucap Nata.
"Iya sih aku juga merasakan yang sama," jawab Natalia.
Bel masuk berbunyi seperti biasa mereka mengikuti pelajaran dengan baik. Pada saat pulang sekolah yang tidak disadari Nata jatuh di dorong eh teman nya sampai kepalanya ke bentur batu. Nata dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Di rumah sakit Mommy nya Nata sangat sedih melihat kondisi Nata.

"Dok, anak saya gapapa kan dok?" tanya mommy dillah dengan sedih.
"Anak ibu kebentur sangat keras hingga membutuhkan darah, tapi stok darah disini sudah habis," ucap dokter.
"Darah saya aja dok," ucap mommy Dillah.
Akhirnya mommy Dillah tes apakah darahnya cocok untuk anaknya Nata.
Setelah selesai dokter ke luar ruangan untuk  memberitau apakah darahnya cocok.

"Dok, darah saya cocok kan dok," ucap mommy Dillah dengan khawatir.
"Maaf bu darah yang dibutuhkan adalah dorongan O sedangkan ibu dolongan darahnya AB, apa mungkin dek Nata memiliki saudara kandung atau ayah kandung?" tanya dokter.
"Iya dok, Nata memiliki saudara kandung saya akan membawanya kesini.

Mommy Dillah akhirnya pergi ke rumah Natalia. Mommy Dillah bertemu dengan Ibu Ika.

"Ada apa bu Tumben kesini?" ucap Ibu Ika.
"Bu saya minta bantuan bu, Nata masuk ke rumah sakit, saya membutuhkan donor darah dari Natalia saudara kembarnya Nata," ucap mommy Dillah. 
"Ya ampun bu, tapi Natalia masih sangat kecil bu," ucap Ibu Ika.
"Tolong lah bu, ini buat Nata saudara kembarnya Natalia," ucap Mommy Dillah.

Ternyata Natalia mendengarkan perbincangan dari mommy nya Nata dengan ibu nya.
"Apa, ternyata aku saudara kembarnya Nata," ucap Natalia.
"Iya nak," ucap ibu Ika.
kenapa ibu memisahkanku dari Nata dan ibu kandung aku bu?" ucap Natalia.
"Ini karena  ibu ingin memiliki kamu nak," jawab Ibu Ika.
"Tapi ibu sudah memisahkanku dari ibu kandungku dan dari Nata saudara kembarku," ucap Natalia.
"Natalia, ini mommy mu nak," ucap mommy Dillah.
"Mommy," ucap Natalia dengan terharu karena sudah lama tidak bertemu.
"Nak ayo kita ke rumah sakit Nata membutuhkanmu," ucap mommy Dillah.

Akhirnya mommy Dillah dan Natalia bergegas pergi ke rumah sakit. Pada saat sampai rumah sakit, mommy Dillah menemui dokter untuk mengantarkan Natalia untuk mendonorkan darahnya untuk Nata. Setelah mendonorkan darahnya akhirnya Nata sembuh.

"Hai Natalia, kamu kok bisa disini?" tanya Nata.
"Aku kembaran kamu Nata," ucap Natalia dengan menangis.
" Mommy ini beneran kata Natalia," ucap Nata dengan penasaran.
"Benar nak, Natalia adalah kembaran kamu," ucap mommy Dillah.

Akhirnya Nata dan Natalia berpelukan. Natalia sekarang tinggal bersama Nata dan ibu kandungnya. Mereka hidup bahagia selama-lamanya.
Ternyata aku memiliki saudara kembar aku sudah lama Menginginkan  saudara, aku juga sudah lama berfirasat kalau aku punya saudara. Aku kangen kamu saudara kembarku

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Mar 13, 2020 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

Kembaran yang hilang Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang