AUDISI CINTA

4 0 0
                                    

Mencari pasangan hidup itu seperti audisi dangdut atau Indonesian idol.

Mereka silih berganti datang, menunjukan semua kemampuan untuk menarik perhatian juri.

Juri ku adalah

Mata

Hati

Dan rasa.

Habis satu perserta, maka akan ada peserta lain.  Mereka berjibaku bergantian, dengan harap di terima sang pujian.

Karena itu impian

Karena itu harapan

Dan karena itu cita-cita.

Mereka melakukan apa saja agar lolos menjadi pemenang.

Tentu dalam audisi itu terdapat bahagia,canda,tawa dan air mata.

Setelah perjalanan panjang akhirnya aku menemukan pemenang pun muncul.

Ia adalah orang terbaik di atas yang baik, tersempurna di atas yang sempurna.

Ia adalah insan yang mampu menjinakan mata, mengikat hati, dan menundukkan rasa.

Ini dia pasangan hidup yang ku pilih.

Aku harap kami langgeng sampai surga.

Romantis seperti nabi Muhammad dan aisyah.

Bertahan seperti nabi Yusuf dan Zulaikha

Abadi seperti Ali dan Fatimah.

Engkau pemenang saimbara hati ku. Aku harap kita bisa bahagia, berbagi suka cita dalam sebuah keluarga kecil yang sakinah mawaddah warohmah

Aamiin.

Untuk para calon pengantin, pejuang mahar, dan pengembara cinta.

Tok dalang.

SEMUA TENTANG CINTATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang