Pada tugas kali ini, saya akan mengamati meja komputer dan komputer saya. Meja komputer saya dilengkapi dengan rak mini yang saya gunakan untuk meletakkan buku dan kertas. Saya mengisi meja komputer saya dengan mesin komputer, mouse, monitor, keyboard, usb hub, dll.
Selain digunakan untuk bermain komputer, saya juga mengerjakan tugas-tugas sekolah di meja ini. Dan mengenai komputer saya, saya menggunakan komputer medium-end yang biasa digunakan untuk PJJ, bermain game, mengedit, dll.
Awalnya saya membeli komputer ini pada tahun 2018 yang dimana belum memiliki VGA khusus sehingga performa komputer saya saat itu bisa dibilang tidak memadai untuk menjalankan software berat.
Sehingga pada suatu hari saya memutuskan untuk merombak komputer saya dengan menambahkan beberapa komponen khusus seperti VGA dan juga komponen tambahan seperti mengganti case, dan menambah beberapa cooler-fan dan cpu-cooler.
Spesifikasi lengkap dari komputer saya yaitu menggunakan Processor AMD Ryzen 3 2200g, VGA GTX 1060, Motherboard MSi A320m vd/s, Ram 2x4gb 2400Mhz, Case Cube Gaming Klassis v2.0 with RGB Strip, 3x Fan RGB Digital Alliance, 2x Fan Digital Alliance.
YOU ARE READING
Tugas Pengamatan
RandomHalo, pada kesempatan kali ini saya akan menceritakan hasil pengamatan meja komputer saya. Selamat membaca :)