꧁𖤓NOTE𖤓꧂
Budayakan untuk selalu tinggalkan jejak kalian dengan cara vote & komen^_^
.
.
.
꧁𖤓HAPPY READING𖤓꧂Sudah dua minggu ini Bella selalu memperhatikan setiap gerak gerik Cakra secara diam-diam, sama halnya seperti sekarang ini kedua matanya tak lepas dari seorang pria berseragam yang baru saja memasukki kantin sekolah.
"Bel, lo ngeliatin siapa sih?" tanya Rini sambil mengikuti arah pandangan mata Bella. Bella yang ditanya masih diam tak bergeming karena sedang sangat asik memperhatikan Cakra.
"Ah, gue tau! lo ngeliatin Cakra kan, Bel?" tanya Rini, Bella terkejut dan langsung tersadar akibat ucapan dari Rini.
"Ng...ng...nggak ada. Perasaan lo aja kali."
"Jangan - jangan lo suka sama Cakra ya?!" sahut Vina antusias menggoda sambil menyenggol nyenggol tubuh Bella.
"Ma... mana ada, jangan ngadi ngadi lo."
Bella sangat gugup sekarang.
"Ayolah, Bel. Jujur sama kita."
Bella menghela nafasnya berat. Bagaimanapun ia harus jujur dengan para sahabatnya ini. Karena menurut Bella jujur itu adalah kunci dari sebuah persahabatan.
"Iya gue suka sama Cakra."
"Kok bisa?! Nggak salah dengarkan telinga gue?!" tanya Rini dengan kaget serta penasaran.
"Ya bisalah."
"Sejak kapan, Bel?" tanya Vina.
"Sejak saat pertama, melihat senyumannya..." balas Bella dengan bernyanyi.
"Ye, maemunah malah nyanyi!"
"Lo seriussan nih suka sama Cakra?!" tanya Rini.
Bella menganggukkan kepalanya.
"Rin, gue minta nomor WA dia dong," ucap Bella dengan wajah memohon.
"Kalau lo mau berjuang, hayuk berjuanglah dari sekarang. Tahap pertama lo harus dapettin nomor WA Cakra tanpa lo minta bantauan dari gue," balas Rini dengan senyuman devilnya untuk membuat sahabatnya ini kesal.
"Yah, yah kok gitu sih. Harusnya lo bantuin gue lah, Rin," ucap Bella dengan kecewa.
Rini menggeleng gelengkan kepalanya.
"Vin, lo punya kan nomornya Cakra?"
"Gue? Mana punya lah, Bel."
"ISHHH NYEBELIN!"
"GUE PASTI AKAN DAPETTIN NOMOR WA NYA CAKRA, AWAS AJA LO RIN!"
Rini dan Vina hanya cekikikan melihat kekesalan Bella. Mereka berdua sengaja untuk mengerjai Bella.
...
Sepulangnya dari sekolah, Bella langsung menuju kamarnya. Dia berpikir keras, bagaimana cara ia agar mendapatkan nomor WA Cakra?
Akhirnya setelah 15 menit berpikir ia menemukan solusinya. Bella memutuskan untuk meminta nomor WA Cakra dengan salah satu teman Cakra yaitu Rizky. Bella membuka aplikasi WhatsApp miliknya dan langsung mengetikkan kata kata di keyboard untuk meng-chat Rizky.
Rizky Abimanyu
Bella
Rizky!
Minta nomor WA nya Cakra dong.Bella menunggu beberapa menit, dan akhirnya Rizky membalas pesannya.
Rizky Abimanyu
Eh anak tuyul, tumben banget ngechat gue. Satu satu ngechat minta nomor Cakra lagi.
KAMU SEDANG MEMBACA
CAKRABELLA
Teen FictionCakra Millard Aditya salah satu most wanted di sekolahnya. Dia tampan, kaya, seorang kapten basket, dan ketua geng Lioners. Geng yang terdiri dari 7 anggota itu memiliki moto 'Peace and solidarity are number one'. Cakra akan menunjukkan sikap dingin...