INTRO

88 17 7
                                    

KARMA IS COMING

      Apa sih Karma? Singkatan dari berKARya bersaMa. Kami, yang tergabung di komunitas Kamaksara, bersama-sama menulis karya fiksi di akun wattpad selama 40 hari tanpa henti. Tahun ini Karma adalah ke-4 kali diselenggarakan.
     Yang pertama tahun 2018, sekitar September- Oktober. Kedua, bulan Maret-April 2019. Ketiga, bulan Agustus-September 2019.
      Di Karma season 2 banyak menghasilkan beberapa penulis yang selesai sampai finish. Dan hadiah buat yang selesai keren banget. Naskah diterbitkan jadi buku cetak oleh Penerbit Cerita Kata gratis.
      Sejak season 2, setiap Karma punya tema berbeda. Karma season 2 tema tentang profesi, season 3  temanya adalah pencarian. Karma season 4 bertema keluarga.
     Yang membedakan Karma season 4 dengan sebelumnya adalah nulisnya berdua alias duet. Ho hoho nulis sendiri aja sudah ribet, gimana berdua? Itulah kesaktian admin KamaAksara. Dipasangkannya para peserta dengan jodoh tak terduga.
     Duet saya adalah Kak HennyPuspitasari. Meski mengaku newbie, kakak ini ternyata penulis skenario loh. Semoga sabar menghadapi saya yang suka mager ya, Kak. Cerita ini akan diupdate di dua lapak kami. Cuss follow dulu.
     Genre kesukaan saya dan Kak Henny berbeda 180 derajat. Tetapi ada ide yang beririsan. Jadilah kami olah dengan memadukan dua genre kesukaan kami.
      Cerita tentang Ferdi dan Dinda akan mewarnai hari-hari ke depan. Dari cover dan deskripsi, kira-kira sudah tahu genre kami?
       Kami akan hadir tanggal 22 Oktober - 30 November 2020.
       

Penjaga AdindaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang