7

2.5K 274 33
                                    

Dia duduk di hadapanku tanpa merasa bersalah, duduk dengan tegak dan penuh wibawa seperti seseorang yang terhormat dan tidak berdosa

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Dia duduk di hadapanku tanpa merasa bersalah, duduk dengan tegak dan penuh wibawa seperti seseorang yang terhormat dan tidak berdosa. Linus Clayton....berapa banyak nyawa yang sudah ia lenyapkan sampai ia tidak gentar berhadapan dengan salah satu anak dari korbannya. Seorang anak yang masih sama, anak yang ia bunuh ibunya tepat di depan kedua bola matanya yang menyimpan seribu ketakutan.

"Maafkan aku Mr Gage, pertemuan kita sebelumnya harus batal karena-"

"Bukan masalah" selaku.

Pria itu terdiam. Pengacaranya dan pengacaraku yang duduk berhadapan mulai saling berbincang, mencari jalan tengah untuk mengatasi permasalahan kami. Sudah jelas, Linus menginginkan kebebasan putranya tapi aku tidak akan membuat itu menjadi mudah, bahkan kini aku mulai berpikir untuk tidak mencabut tuntutanku demi apa pun yang Linus tawarkan kepadaku.

Siasat untuk membalasnya dengan sangat buruk tidak terpikirkan lagi olehku. Aku hanya ingin menyaksikan ia tersiksa meratapi anaknya yang dianiaya di dalam penjara.

"Demi kebebasan anaknya Mr Clayton sanggup memberikan apa pun yang Anda inginkan"

Aku terdiam. Kutatap mata keriput yang masih sama tajamnya, menyimpan banyaj kelicikan serta kejahatan yang tidak berkurang. Linus rela memberikan apa pun yang aku inginkan, demi Tuhan aku hanya menginginkan satu yaitu nyawanya, sanggupkah ia memberikan nyawanya sendiri demi kebebasan anaknya?

"Mr Gage?"

"Aku sudah punya segalanya" kataku, "Apa yang bisa aku dapatkan darimu, Mr Clayton?"

"Nak..." aku menggeram saat ia memanggilku dengan sebutan itu. Matanya berbinar penuh kehangatan dan aku sudah tahu betul dia sedang memainkan kartunya saat ini, "Aku tahu putraku memang telah melakukan kesalahan yang fatal dan aku di sini untuk bertanggung jawab, aku bersedia mengganti uang yang telah ia curi darimu empat kali lipat sekali pun" ucapnya.

"Mr Clayton," aku bersedekap, "Uang yang anakmu curi tidak seberapa untukku meskipun kau menjumlahkan uang itu empat kali lipat sekali pun" kataku.

Aku lihat tangannya yang berada di atas meja terkepal secara perlahan namun air mukanya masih terlihat tenang, "Ya, aku tahu uangku bukan apa-apa untukmu Mr Gage, Gage Inc semakin sukses selama berada di tanganmu,"

Linus mengetukkan ujung jari telunjuknya di atas meja, ia menatapku penuh perkiraan dan aku hanya membalas tatapan itu dengan dingin sama seperti yang aku lakukan sejak tadi. Aku tahu Linus sedang memikirkan sesuatu di kepalanya, sesuatu yang kita sebut sebagai 'rencana B'.

"Aku punya tawaran lain untukmu,"

Nah 'kan.

Aku mendengus merasa geli sekaligus kesal, "Katakan" aku hanya mengikuti permainannya, melihat ke mana dia akan membawa akhir perbincangan ini.

"Kutawarkan anakku yang lain kepadamu demi kebebasan putraku" ucapnya dengan tenang. Tubuhku menegang, otot-ototku mengencang, dengan tajam aku menatap Linus yang mudahnya menawarkan anaknya yang lain kepadaku, aku sialan tahu betul siapa yang dia maksud,

Chased by John (Completed)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang