READING
30 stories
You Made My Day by licoriecevin
licoriecevin
  • WpView
    Reads 1,443,516
  • WpVote
    Votes 141,751
  • WpPart
    Parts 44
Menjadi kaya raya, tinggal di rumah mewah, dan terbebas dari kerjaan kantor? Kirana kira itu cuma impian ..., sampai ia bangun sebagai tokoh kaya antagonis dari novel grafis yang baru saja ia tamatkan. Jenuh dengan kesehariannya sebagai seorang budak korporat, Kirana selalu mendambakan hidup yang tenang dan santai. Tapi ia tak menyangka keinginannya dikabulkan ... lewat cara yang sangat tidak biasa. Kini, ia bukan lagi Kirana Ramaniya, melainkan seorang Elara Berlian Mahesvara, wanita cantik, tajir melintir, dan ... sayangnya, calon villain dalam kisah cinta yang penuh drama klise. Kirana tahu satu hal: ia tidak mau ikut campur. Konflik? Ia tidak tertarik. Drama percintaan? Tidak, terima kasih. Kirana hanya ingin menikmati kekayaan Elara tanpa terlibat dalam cerita apa pun. Namun perlahan, kehadirannya justru menarik perhatian tokoh utama laki-laki yang seharusnya mengejar tokoh utama perempuan. Original Story by Licoriece Vin © Karya ini dilindungi oleh Undang-undang No. 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta. Bagi pihak yang melanggar undang-undang tersebut dengan memplagiasi karya ini, akan dilaporkan sebagai pelaku pelanggaran hak cipta sesuai hukum pidana.
Hiding The Crown Prince by acira_j
acira_j
  • WpView
    Reads 104,858
  • WpVote
    Votes 9,742
  • WpPart
    Parts 41
Dark and adult romance (18+) Elefthería series 2 (on going) ••• Carmia, seorang penari yang memiliki ciri khas dengan pakaiannya yang serba merah. Kecantikannya yang tertutupi selendang berhasil menarik perhatian seorang pemimpin besar Kekaisaran Maitias, Kaisar Castiel. Hingga tak sengaja, hubungan satu malam mereka menumbuhkan seorang janin kecil, membuat Carmia mau tak mau melarikan diri demi menghindari Kaisar Castiel yang dikabarkan akan memiliki calon tunangan. Akankah Carmia berhasil menyembunyikan dirinya dan juga bayinya? "When love can only hurt, then leaving is a choice." ••• by Acira J
Letters Never Sent by ladyamoureusee
ladyamoureusee
  • WpView
    Reads 988,707
  • WpVote
    Votes 68,195
  • WpPart
    Parts 51
Hidup sebatang kara di tengah hiruk-pikuk kota Jakarta, tak lantas membuat gadis dengan darah Jawa itu pasrah akan keadaan. Alana Parasyudiati, namanya. Sejak sepeninggalan mendiang ibunya, dirinya harus terus melanjutkan hidup. Berlarut-larut dalam kesedihan hanya akan membuat dia terus terjebak dalam lingkup masalah yang tak berkesudahan. Dibantu dengan sepupu mendiang ibunya, gadis itu kembali melanjutkan bisnis sang ibu yang sempat terbengkalai. Lalu, masalah seperti tak puas menerpa jalan kehidupannya. Di tengah kesibukan untuk memperbaiki usaha sang ibu, Alana ditinggalkan oleh kekasihnya. Dalam sekejap dia kembali seorang diri. Rasa sakit hati tidak bisa membuat Alana menyerah akan hidup dengan begitu saja. Ia hampir mati rasa saat itu. Namun, waktu terus berjalan seakan memaksanya untuk terus menghadapi realita. Sampai, takdir kembali membawa jalan hidupnya dengan tak terduga. Benar, tak terduga. Siapa yang akan menyangka bisa bertemu dengan anggota keluarga Adikoesoemo? Bungsu Adikoesoemo lebih tepatnya. Salah keluarga terpandang di Indonesia. Dan yang lebih membuat dirinya begitu terkejut adalah, kedatangan Pria itu bertujuan untuk menjalankan aksi Pendekatan. Awalnya Alana mengira itu hanya permainan Kaum Old Money yang tidak dia mengerti. Tapi, sebuah fakta lagi dan lagi mengejutkan dirinya. Nama lengkapnya, Jeshandra Manggala Adikoesoemo. Dan fakta yang begitu mengejutkan itu adalah, dia sudah mengincar Alana sejak lama. copyright©2024 by ladyamoureusee.
MY BAD LUCK (END) by aprilnfour
aprilnfour
  • WpView
    Reads 123,613
  • WpVote
    Votes 4,912
  • WpPart
    Parts 47
Elena Nuvola merasa sudah sial sejak lahir, karena harus terlahir di Kota New-Hellington. Kota ini sudah tidak dapat diselamatkan lagi, pemerintah dan penegak hukum hanya boneka bagi penguasa sesungguhnya Kota New-Hellington, yaitu tiga keluarga mafia dengan jaringan bisnis gelap yang menyebar di seantero kota. Sesuai namanya, kota ini adalah neraka baru yang diciptakan para oligarki. Elena yang belajar hukum merasa akan sia-sia saja jika ia berkarier di kota yang hukumnya telah lama mati, maka dari itu setelah menyelesaikan pendidikannya ia bertekad untuk angkat kaki dari kota ini. Namun, Elena justru mengalami kesialan yang lebih besar sejak bertemu Benedetto Piovere. Sang putra bungsu keluarga Piovere, satu dari tiga keluarga penguasa kota New-Hellington. Niatnya untuk pergi dari kota New-Hellington harus pupus, karena ia harus menyandang status sebagai istri dari sang putra bungsu Keluarga Piovere.
MY BAD THING by aprilnfour
aprilnfour
  • WpView
    Reads 3,904
  • WpVote
    Votes 336
  • WpPart
    Parts 10
Sebagai putra sulung yang kelak akan menjadi penerus takhta kepemimpinan Keluarga Piovere. Mattheo tidak pernah menginginkan istri maupun anak untuk mendampingi hidupnya. Baginya, memiliki cinta dan kasih sayang hanya akan jadi kelemahan. Dunia yang ia tempati terlalu kelam dan berbahaya untuk dibagi. Maka dari itu, Mattheo memilih berdiri seorang diri, kokoh, dingin, dan sepenuhnya mendedikasikan hidup untuk melindungi keluarganya. Namun, satu malam mengubah segalanya. Lavinia Raggio, wanita aneh yang selama ini hanya ia kenal sebagai sahabat adik iparnya, harus terjerat dengannya dalam satu malam penuh dosa. And that night ... he did that bad thing to her.
Rely On Me [END] by paperszz
paperszz
  • WpView
    Reads 909,859
  • WpVote
    Votes 67,195
  • WpPart
    Parts 34
Inggit Basagita (28th) tak pernah menyangka jika pekerjaannya sebagai Private Chef membawanya bertemu dengan generasi ketiga dari Pangupajiwa Group--Mateo Hank Wignyo (31). Sebenarnya tugas Inggit cukup mudah, hanya menyiapkan sarapan untuk Mateo. Namun yang jadi masalah, laki-laki berdarah Indonesia-Belanda itu suka sekali berseliweran dalam keadaan shirtless bahkan nyaris telanjang! Ditambah lagi cewek-cewek bertubuh seksi yang setiap pagi pakaiannya berserakan dilantai. Meski kewarasan mentalnya menjadi korban, demi gaji yang besar Inggit harus bertahan. -- Cover by @covercakue
A TASTE OF HOME by laddieca
laddieca
  • WpView
    Reads 75,092
  • WpVote
    Votes 7,752
  • WpPart
    Parts 26
Di balik siluet gemilang Gardens by the Bay dan deretan gedung pencakar langit Singapura, Annie-seorang perempuan asli Indonesia, alumnus nutrisi dan chef Le Cordon Bleu, mencoba menenun ulang arti rumah, cinta, dan keluarga. Berawal dari serangkaian sarapan sehat dan dapur yang selalu gaduh oleh suara anak, ia perlahan terseret dalam pusaran dinamika keluarga Konglomerat muda, Lionel sang duda penggila kerja yang terluka, seorang Ibu galak penuh cinta, dan sepasang anak kembar pencuri hati siapa pun yang mengenal mereka. Dihadapkan pada batas-batas tak kasatmata antara majikan dan keluarga, asing dan pulang, Annie belajar bahwa rumah kadang dibangun justru dari kekacauan, harapan, dan pertemuan-pertemuan kebetulan yang terus diperjuangkan. Di antara pesta ulang tahun penuh balon, tumpahan selai di dapur, Senja di taman dengan piknik dan cerita masa kecil, Annie menemukan bahwa cinta dan kehangatan bisa tumbuh, bahkan untuk siapa pun yang paling lama tersesat di negeri asing. © Laddieca 2025. All rights reserved.
Oops, Mr. Doctor | Nathan & Kirey by c_inwonderland
c_inwonderland
  • WpView
    Reads 715
  • WpVote
    Votes 36
  • WpPart
    Parts 22
Kirey hidup dengan keyakinan sederhana yang ia pegang terlalu erat: masa muda tidak datang dua kali. Baginya, hidup harus dijalani dengan bebas-sedikit berantakan, penuh tawa yang tidak selalu masuk akal, keputusan spontan, dan keberanian untuk pergi kapan pun dada terasa sesak. Ia keras kepala, sulit diatur, dan alergi pada batas. Aturan terasa seperti ancaman. Jadwal seperti jerat. Dan setiap bentuk kontrol selalu ia artikan sebagai pengekangan. Selama ia masih bisa memilih pergi, Kirey percaya ia masih menjadi dirinya sendiri. Nathan hidup di dunia yang sepenuhnya berbeda. Dunia yang tidak memberi ruang bagi "nanti" atau "perasaan". Dunia yang dibangun dari struktur, batas, dan kendali. Sebagai dokter bedah saraf, ia terbiasa berdiri di bawah lampu operasi-tempat satu keraguan bisa mengancam satu nyawa, dan satu keputusan terlambat berarti kehilangan yang tak bisa diperbaiki. Nathan tidak bergerak tanpa alasan. Ia menimbang sebelum melangkah, menahan sebelum bertindak, dan memilih diam daripada memberi janji yang tak sanggup ia pegang. Baginya, kontrol bukan tentang kuasa, melainkan tanggung jawab. Pertemuan mereka bukan sekadar pertemuan dua manusia. Itu adalah tabrakan dua prinsip hidup. Kebebasan tanpa arah bertemu dengan kendali tanpa kekacauan. Masa muda yang ingin berlari bertemu dengan kedewasaan yang memilih bertahan. Saat hubungan mereka melangkah ke tahap yang lebih serius, Kirey mulai ragu-bukan pada Nathan, melainkan pada dirinya sendiri. Sementara Nathan, untuk pertama kalinya, harus belajar bahwa tidak semua hal bisa diputuskan seperti di ruang operasi. Ini bukan kisah tentang siapa yang paling benar. Ini adalah kisah tentang dua orang yang harus memilih: pergi karena perbedaan, atau bertumbuh tanpa saling menghilangkan. Karena terkadang, mencintai bukan tentang menyatukan dunia-melainkan belajar berjalan di dua dunia, bersama.
Never Been Easy [Completed] by scorbubb
scorbubb
  • WpView
    Reads 3,161,321
  • WpVote
    Votes 217,667
  • WpPart
    Parts 69
Kisah tentang seorang duda anak satu yang ditinggal pergi untuk selamanya oleh wanita kesayangannya saat melahirkan buah hati mereka. Renjaka Putra Permana. Menjadi laki-laki yang kehidupannya hanya terfokus pada pekerjaan dan anak laki-lakinya. Tidak lagi memiliki keinginan untuk mengganti posisi Nina, mendiang istrinya, dengan wanita lain. Namun apa jadinya ketika Ia bertemu dengan seorang wanita yang memiliki wajah yang hampir mirip dengan Nina, dan malah menjadi sekretarisnya? Yang mendampinginya hampir setiap hari selama jam kerja, Renata Abigail. Ketika berusaha menghalau semua perasaannya pada Renata agar tidak tertarik dengan wanita itu, justru perasaan lain timbul di dalam hati Renjaka. Ketertarikan itu muncul. Namun, apakah ketertarikan itu hadir karena Renata yang bisa menarik perhatiannya dengan semua sifat uniknya, atau hanya karena Renata yang mirip dengan Nina?
God Gives Me You by MrsJugo
MrsJugo
  • WpView
    Reads 3,645,212
  • WpVote
    Votes 97,420
  • WpPart
    Parts 16
Bagi Aria, membahagiakan eyangnya adalah tujuan hidupnya. Apapun dia lakukan, termasuk menikahi Satriya. Bagi Satriya, menikah atau tidak menikah sama saja. Menikahi Aria atau orang lain, tidak ada bedanya baginya. Pernikahan mereka berjalan dengan baik tanpa drama. Tak ada bedanya sama sekali menikah atau tidak menikah. Mereka hidup masing-masing. Aria di Jogja dan Satriya di Jakarta. Tapi bagaimana ketika akhirnya Satriya memutuskan hidup di Jogja dan mereka tinggal di satu rumah yang sama? Bahkan satu kantor yang sama? But, what if love never says hi to them? 🌻🌻🌻🌻🌻🌻 Start : 5 Juni 2022 Finish : 21 April 2023