nionk1719's Reading List
4 stories
Trapped in a Psycopathic Novel oleh Soulmate111
Soulmate111
  • WpView
    Membaca 6,731,521
  • WpVote
    Vote 404,478
  • WpPart
    Bab 67
Lunaria dalam bahasa bunga memiliki arti kejujuran, ketulusan, dan juga kemakmuran. Seperti arti namanya, ia menjalani hidupnya penuh ketulusan hingga akhirnya bisa hidup dalam keadaan damai dan tenang. Meski orang-orang yang melihatnya mungkin menganggap kehidupan Luna membosankan dengan aktivitas berulang, tapi Luna menganggapnya sebaliknya. Saking damainya hidupnya sekarang, Luna tak berniat untuk menikah atau memiliki keturunan. Ia ingin hidup sendirian dalam waktu yang lama. Kesendirian adalah temannya. Setiap pulang bekerja ia akan bersenang-senang dengan teman-temannya atau langsung istirahat dan di hari minggu ia akan quality time dengan dirinya sendiri sembari membaca Novel atau menonton film. Yah, hidup Luna sangat damai hingga suatu malam dengan sekejap hidupnya berubah 180 derajat. Ia tiba-tiba memiliki suami dan seorang putra berusia sembilan tahun. Luna berusaha mencerna semuanya hingga ia sadar, ia terjebak didalam sebuah novel yang pernah ia baca beberapa minggu yang lalu. Ia terjebak menjadi salah satu tokoh yang memiliki nama yang sama dengannya, Lunaria. Salah satu tokoh sampingan antagonis yang mati di cerita karena dibunuh anak kandungnya sendiri. Luna berusaha untuk mencegah kematiannya dengan merubah alur Novel. Namun karena hubungan keluarga tokoh Novel yang amat sangat buruk dan tak sesuai idealisnya, ia akhirnya memilih cara lain, jika ia tidak bisa kembali ke kehidupannya yang semula ia akan kabur dari kediaman ini. Tapi semuanya sia-sia dan tidak sesuai rencana. "Jangan buat masalah lagi atau aku benar-benar akan memotong tendon kakimu kali ini." ancam suaminya dingin. Luna takut. Apa psikopat gila itu akan benar-benar membuatnya lumpuh? "Apa kamu meracuni makanan ini?" tanya anak laki-laki itu dengan tatapan penuh kecurigaan. "Aku tidak butuh!" ucapnya yang kemudian membanting piring didepannya kasar. Sudah cukup. Ia tidak bisa bertahan lagi menghadapi kegilaan pasangan ayah dan anak itu! S: 19-12-2023 P: 27/01/24
Magic Audrey 2 oleh nionk1719
nionk1719
  • WpView
    Membaca 2,318
  • WpVote
    Vote 319
  • WpPart
    Bab 71
Satu semester sudah Audrey lalui dengan banyak kejutan, dia ternyata memang punya kekuatan sihir! Kekuatan sihir Audrey adalah kekuatan fikiran, kekuatan itu adalah kekuatan yang paling besar dan kekuatan yang paling ditakuti, tapi kenapa Audrey tidak bisa melihat Makhluk? Semua anak yang memiliki keuatan sihir di sekolah Audrey bisa melihat makhluk karena itu adalah basic. Lalu ada kejadian yang membuat siswa-siswa di sekolah Audrey kerasukan, dan itu adalah ulah makhluk penunggu pohon di dekat danau. Makhluk itu mengincar Audrey dan melukai teman-temannya. Audrey tidak bisa tinggal diam, dia akan melawan makhluk itu, tapi bagaimana cara dia melawan makhluk itu kalau dia tidak bisa melihatnya?! Aaron, Cedric, Arsenio, dan Valerie ada untuk membantunya. Berhasilkah Audrey mlawan makhluk itu?
Heart Beat oleh nionk1719
nionk1719
  • WpView
    Membaca 1,187
  • WpVote
    Vote 84
  • WpPart
    Bab 33
Haii..cerita ini sebetulnya adalah lanjutan dari Extraordianary You versi aku yang tidak bisa move on dari Baekkyung..hehe Namanya aku ganti, tapi inisialnya ada yang sama. Heart beat adalah detak jantung, dan detak jantung Delena bisa berhenti kapan saja jika penyakitnya kambuh. Detak jantung Delena pernah berdetak dengan bahagia karena Byron, tunangannya sedari kecil, tapi kemudian perasaanya hilang karena Byron bersama Cesya. Delena ingin memiliki kebahagiaan dalam hidupnya yang entah berapa lama lagi. Dia pun mencari kebahagiannya sendiri, lalu kemudian jantungnya berdekat kembali dengan bahagia karena Hansel. Tapi ternyata hubungannya dengan Hansel tidak seperti yang diimpikan. 7 tahun kemudian Delena bertemu kembali dengan Byron dan Hansel degan versi lebih Dewasa dan mapan. lalu akankah detak jantung delena berdetak dengan bahagia kembali untuk salah satu dari mereka?
Magic Audrey 1 oleh nionk1719
nionk1719
  • WpView
    Membaca 1,994
  • WpVote
    Vote 345
  • WpPart
    Bab 54
Di sekolah barunya, Audrey diharuskan untuk masuk ke dalam sebuah klub extrakurikuler. Karena tidak memiliki teman Audrey tidak mendaftar klub apapun. Akan tetapi tiba-tiba saja namanya terdaftar sebagai anggota klub extrakurikuler Magic. Dia tidak tahu siapa yang memasukan namanya ke dalam klub tersebut. Audrey penasaran, Audrey pun akhirnya ikut klub tersebut. pertama kali masuk, Audrey merasa konyol dengan klub ekskul yang dia masuki ini. Ekskul tersebut mempelajari tentang sihir, dan Audrey tidak tertarik dengan sihir. Dia tidak pernah menonton acara sulap, apalagi mengenal sihir. Karena merasa tidak tertarik dengan ekskul tersebut, audrey hanya hadir 1 kali, namun ketika dia tidak datang, esoknya Audrey malah di tantang untuk menunjukan sihir. Menunjukan sihir? Audrey bingung dan rasanya ingin tertawa. Bagaimana cara dia melakukan sihir? Masuk ekskul saja baru 1x dan dia tidak mengerti apa itu sihir. Audrey pun lalu di bully dan sering di kerjai karena dia tidak bisa sihir. Audrey kesal, Audrey bingung. Mereka kenapa harus membuli dan mengerjai Audrey karena dia tidak bisa sihir?! Sampai suatu hari, tindakan mereka sudah keterlaluan, Audrey kesal dia pun mencoba untuk membalas siswa yang membulinya, dan ternyata hal tersebut terjadi! Terjadi atas kendali fikirannya! Audrey kaget. Kenapa itu bisa terjadi?!