FAV
5 stories
Paradise Garden by Khojina
Khojina
  • WpView
    Reads 5,601,633
  • WpVote
    Votes 663,038
  • WpPart
    Parts 78
2 hari sebelum pesta pernikahan mereka, pasangan yang sudah berpacaran lebih dari 5 tahun itu menghilang. Dengan alasan belum siap keduanya menghilang tanpa jejak. Menghindari aib kedua keluarga sepakat menikahkan adik mempelai sebagai gantinya. Navya Oksana tidak tahu apa yang ada dipikiran kakaknya hingga lari dari pernikahan yang tinggal menghitung hari. Pernikahan yang akhirnya menjadi pernikahannya. Parahnya pria yang menikahinya adalah orang yang memberikan kesan menjengkelkan semasa kecilnya. Terlebih semasa SMP yang membuat dia tidak punya muka lagi bertemu dengannya. Kalandra Rezvan tidak tahu apa isi kepala abangnya hingga abangnya yang terkenal pelit menyianyiakan uangnya untuk pernikahan yang dibatalkannya oleh dirinya sendiri. Tadinya dia pulang sebagai pengantar pengantin berakhir menjadi sang mempelai. Parahnya lagi mempelai perempuannya adalah adik kelas masa SMP dan teman bermain masa kecil yang tidak ingin dia temui lagi. Dua orang yang tiba-tiba bertemu lagi setelah pertemuan terakhir mereka SMP, dipaksa untuk hidup bersama. Keduanya menemukan kejanggalan kepergian kedua kakak mereka setelah mereka menempati rumah pemberian orangtua mereka sebagai kado pernikahan. Sebenarnya apa yang terjadi? dan kemana perginya calon pengantin kabur itu?
Elnoveint✔ by MintAdjie21
MintAdjie21
  • WpView
    Reads 50,711
  • WpVote
    Votes 4,984
  • WpPart
    Parts 51
COMPLETED Elnoveint Sebuah pesan rahasia yang disampaikan melalui siaran radio tengah malam Diandra bersama timnya menggunakan siaran radio dan kode Elnoveint untuk menyusun rencana agar bisa mengembalikan nama baik keluarganya. "110,2 FM Elnoveint radio, find the meaning of the messages." Malam itu, untuk pertama kalinya Elnoveint kembali melakukan siaran. Cerita ini bagian dari : Alfian Series ke 6 Highest Rank #16 biru - 25 Mei 2021 #37 coldgirl - 25 Mei 2021 #2 radio - 25 Mei 2021 #9 coldgirl - 7 Agustus 2021 #19 fiksiremaja - 13 Juli 2024
RED CITY : ISOLATION by MilenaReds
MilenaReds
  • WpView
    Reads 1,525,934
  • WpVote
    Votes 200,667
  • WpPart
    Parts 54
Rasa-rasanya, diriku sudah mengalami hal-hal buruk yang umum menimpa manusia yang masih hidup di bumi. Kehilangan orang tua di usia muda? Sudah kualami. Hidup sendiri dan bermusuhan dengan kakak kandung sendiri? Sedang kualami. Aku tahu keadaan buruk masih bisa lebih buruk lagi. Tapi mana menyangka, hal buruk yang terjadi selanjutnya adalah manusia di serang sebuah wabah mematikan yang merubah seseorang menjadi kanibal. Wabah Zombie. Tak di sangka saat kekacauan ini juga, kakakku dengan penuh penyesalan berniat kembali. Berpacu dengan kecepatan penyebaran infeksi virus, kakakku mengirimkan tim bantuan militer untuk menarikku dan teman-temanku keluar utuh dari kekacauan ini. Namaku Lucy, aku adalah salah satu penyintas hidup di Jakarta, yang sekarang ditandai sebagai Red City, atau Kota Zombie. Hanya satu tujuanku, secepatnya keluar dari kota terkutuk ini dan bertemu kembali dengan kakakku. . . If you're going through hell, keep going. Berulang peringkat 1 #Fiksi Ilmiah #Laga #Petualangan #Horor #Zombie
The Leuco by Dillaft
Dillaft
  • WpView
    Reads 2,130,326
  • WpVote
    Votes 132,893
  • WpPart
    Parts 21
Stella telah membuat kesepakatan dengan seorang pria tua yang bersedia menyembuhkan penyakit ibunya, tetapi dengan syarat bahwa ia bersedia di kirim ke dimensi lain untuk membebaskan seorang pangeran dari kutukannya. Di sana, Stella hidup dengan identitas baru sebagai gadis terpilih yang bernama Lidio. Kehebatannya dalam bertarung telah membuat Stella angkuh dan bersikap seenaknya. Dia bahkan memanfaatkan cinta Sang pangeran untuk mencapai suatu tujuan. Keangkuhannya telah membuat Stella terjerat dalam siasatnya sendiri yang berujung pada malapetaka, yakni membangkitkan jiwa jahat yang hidup di dalam tubuh Sang pangeran, yang tak akan pernah membiarkan Stella kembali ke tempat asalnya. Ainun Fadillah
LEONE: The Secret Missions by fadhil___
fadhil___
  • WpView
    Reads 178,590
  • WpVote
    Votes 14,812
  • WpPart
    Parts 87
[FOLLOW SEBELUM MEMBACA] [1 Part Sebelum End!] WARNING!!! Banyak kata-kata kasar dan adegan kekerasan. Tidak untuk ditiru. *** "Lo udah berhasil bikin gue sembuh dari luka masa lalu. Tapi lo juga yang udah bikin gue luka baru. Seharusnya kita nggak bertemu sejak awal karena sekarang nggak ada lagi yang bisa gue percaya." Namanya adalah Geovano Leone Pravan. Laki-laki keturunan darah Italia yang rapuh tapi mampu menyembunyikannya dari dunia. Ia menutup dirinya rapat-rapat karena tidak mau ada yang tahu tentang dirinya. Berawal dari kematian papanya, Leone harus kembali ke Italia lagi. Satu tahun kemudian ia kembali ke Indonesia karena belum bisa tenang sebelum menemukan pelaku pembunuhan papanya. Ia akhirnya membuat misi kedatangannya ke Indonesia. Demi melancarkan misinya ia harus membuat sebuah perkumpulan geng motor agar bisa memudahkannya mencari bukti. Mulanya, Leone mendirikan geng tersebut untuk misi dan kepentingannya sendiri. Namun, lama-lama ia sadar bahwa yang dilakukannya salah. Hingga kebocoran misinya kepada anggota Cerberious membuat geng motornya itu berada di puncak kehancuran. Kehadiran Clara dalam hidup Leone memberikannya secercah cahaya untuk bangkit dari keterpurukan yang dihadapi. Tapi di saat yang sama, Clara adalah alasan Leone mendapatkan masalah ini. Clara telah berhasil menyembuhkan dan menorehkan luka dalam hidupnya secara bersamaan. Lantas, apa Leone berhasil mempertahankan geng motornya? Apa ia berhasil menemukan pelaku pembunuhan papanya? Selamat membaca dan jatuh hati dalam perjuangan Leone menghadapi dunia yang kejam. *** Cover by : Nia_design Start : 17 Oktober 2020 Finish :