Matchmaker series
12 stories
Mak Combalng Jilid 2 by elisssrtika
elisssrtika
  • WpView
    Reads 21,202
  • WpVote
    Votes 3,617
  • WpPart
    Parts 19
Tiga belas tahun yang lalu, Ariana diminta untuk menjadi mak combalng oleh seorang anak lelaki bernama Nando Dimitri yang tergila-gila kepada sepupunya, Laura. Mereka berpacaran berkat Ariana. Namun, seperti kebanyakan cinta monyet lainnya mereka sering putus sambung. Hingga akhirnya msreka benar-benar berpisah karena Nando pindah ke luat kota. Kini, saat usianya cukup matang, sang mama terus saja ngotot untuk menjodohkan dengan putra temannya. Seorang duda beranak satu. Tentu saja Ariana menolak, hingga nekad mencari pasangan sendiri lewat aplikasi online bernama Madam Rose. itu semua atas ide sepupunya, Laura. Alangkah terkejutnya Ariana, ketika tahu teman kencannya adalah Nando Dimitri. Penampilannya kini berubah dan luar bisa tampan, membuat hatinya berdebar aneh. Sayangnya, bukan cuma dirinya yang terpesona oleh Nando. Laura sepupunya juga mantan Nando, memohon untuk dicomblangkan kembali dengan pria itu. Ariana bimbang, apakah ia akan memperjuangkan cintanya atau malah menjadi mak comblang jilid 2?
Love Blooms Slowly(Sudah Terbit) by Putrie-W
Putrie-W
  • WpView
    Reads 84,546
  • WpVote
    Votes 15,034
  • WpPart
    Parts 44
KISAH INI SUDAH TERSEDIA DALAM BENTUK CETAK DAN EBOOK Pernah melihat sebuah aplikasi dating yang ter-install di ponsel sang kekasih, Irish akhirnya memutuskan untuk ikut mengunduh Madam Rose. Apa Keenan berniat mencari 'teman dekat'? Apa memiliki Irish sebagai kekasihnya tidak cukup memuaskan, hingga harus bermain-main di dunia aplikasi dating? Terkaan demi terkaan nyaris meledakkan dada Irish, membulatkan tekadnya untuk mengintai sang kekasih. Namun, Atala, luka pertama Irish juga muncul di aplikasi, membuat perempuan itu kembali mengingat kenangan mereka di SMA dulu. Berniat mengintai pacar, tetapi malah bertemu mantan. Irish tidak tahu kenapa semesta mengajaknya bermain seperti ini.
Amiko, Te Amo! by anjar_lembayung
anjar_lembayung
  • WpView
    Reads 301,497
  • WpVote
    Votes 48,066
  • WpPart
    Parts 35
[21+] "Will you marry me?" Kalimat lamaran itu muncul di depan patung kepiting raksasa, Fisherman, San Francisco. Panas hati karena melihat foto mantan calon suami yang bermesraan dengan kekasih barunya di akun media sosial, Mei bersumpah harus membalasnya hari ini juga! Brian harus menyesal karena telah membatalkan pernikahannya bersama Mei sebulan yang lalu. Hari itu juga, ia nekat melamar lelaki asing yang tengah duduk di bawah patung kepiting raksasa sembari minum soda. Ia cuma iseng! Sungguh! Usai mengajak foto bersama, mengunggah ke media sosial, semua kelar. Namun, bagaimana jika laki-laki setengah bule itu ternyata orang yang sama dengan si animator di tempat kerja Mei yang baru? Kejutan lainnya, si manusia setengah bule itu-Amiko-bukan orang yang gampang diajak bercandaan soal lamaran. Padahal Mei cuma bercanda! Mereka pun menikah. Pura-pura jatuh cinta di depan orang, tapi kebersamaan mereka saat bekerja di Perusahaan Madam Rose-developer aplikasi dating-membuat susunan hidup yang Mei atur, berubah. Jadi, ini mau lanjut pura-pura dan bercanda apa sekalian dibuat nyata saja? Mei gamang sebab ia masih suka panas hati tiap mengenang kebersamaannya bersama Brian.
SECRET ADMIRER (PUAN TANPA RAHIM)  by Zain_Isika
Zain_Isika
  • WpView
    Reads 80,270
  • WpVote
    Votes 11,299
  • WpPart
    Parts 41
Baca sebelum dihapus. Follow dulu sebelum membaca supaya lebih dekat. 😁😉 Jangan lupa masukkan library supaya dapat notifikasi update cerita. 😉 🌹🌹🌹 Bagi Rumaisha Azzahra, aplikasi dating bukan untuk mencari jodoh, tapi bisa menjadi sumber informasi bermanfaat dan tempat berbagi menyenangkan untuk dirinya yang berprofesi sebagai jurnalis. Terlebih syndrom MRKH sebagai vonis dokter padanya, membuat Aisha pesimis untuk bisa menemukan jodoh yang mau menerima kekurangannya sebagai wanita. Tara Adiwilaga, tentara dokter yang bertugas di perbatasan Laut Natuna Indonesia, bersama para tentara lainnya sengaja mendaftarkan diri dalam aplikasi viral mencari teman dan jodoh "Madam Rose" sebagai hiburan untuk mengisi sepi dalam bertugas. °°°° Keduanya tak sengaja bertemu saat bertugas. Tara jatuh hati pada jurnalis muda yang energik itu. Namun Rumaisha malah sebaliknya. Bersamaan dengan itu, tanpa mereka tahu, di dunia maya mereka sudah lebih dulu bertemu dan saling berbagi dalam chat room aplikasi Madam Rose 🌹 "Secret Admirer", begitu mereka menyebut masing-masing keduanya. Bagaimana jika Aisha tahu siapa lawan bicara dalam chat room-nya? Apakah fakta akan terkuak? Lantas bagaimana akhir dari nasib keduanya? ❤❤❤ Cerita ini adalah salah satu series ' 'Madam Rose 🌹 matchmaker series' dari karos publisher. Hayuk ramaikan 😍😁 ❤❤❤ Note: Cerita ini hanya fiksi belaka, tanpa bermaksud menyinggung instansi atau kelompok tertentu. Nama, tokoh, sifat hanyalah karangan Author semata. Beberapa, terinspirasi dari berita yang pernah terjadi di dunia nyata dengan dramatisasi tentunya. Cover by : @Mom_Indi 🌹🌹🌹 #1 in Combat 21 Februari 21 #1 in Romance-friendship 9 Maret 21 #1 in sealand 23 Januari 23 #1 in Pers 17 Des 22 #5 in madamrose 27 Des 22 #1 in syndrome 8 Maret 23 #1 in Karospublisher 18 November 23
Soulmate by amellidong
amellidong
  • WpView
    Reads 34,567
  • WpVote
    Votes 5,111
  • WpPart
    Parts 25
Ardhani sadar, menggunakan aplikasi kencan untuk mencari jodoh bukanlah gayanya sama sekali. Ia tak gampang merasa nyaman dan klik dengan seseorang. Baginya bermain aplikasi kencan selama setahun ini hanya untuk sekadar mengisi kekosongan dan menuruti permintaan sepupunya. Itu saja. Karena Ardhani tahu, jauh di lubuk hatinya ada pria lain yang ia harapkan untuk bisa menerima hatinya. Bintang. Sahabatnya...
Benang Merah Jodoh. by gochristine20
gochristine20
  • WpView
    Reads 5,816
  • WpVote
    Votes 613
  • WpPart
    Parts 5
Sejak awal Adrian telah menegaskan kalau tujuan utamanya adalah SEGERA MENIKAH! Lelaki ini tak ingin lagi melewati masa pedekate dan pacaran yang terlalu panjang dan ruwet. Dia toh sudah merasa klop dengan Lily Arissa selama tiga bulan saling chat di aplikasi jodoh bernama Madam Rose. Sedangkan Rissa, dirudung oleh keluarganya kalau ia harus segera punya pasangan. Usianya tigapuluh tahun dan sebentar lagi akan dilangkahi oleh adik laki-lakinya. MADAM ROSE telah memilih dua anak manusia ini sebagai pasangan, tinggal bagaimana mereka melanjutkannya.
Geser Kanan Jodoh (TERSEDIA CETAK DAN EBOOK) by S_Andi
S_Andi
  • WpView
    Reads 30,769
  • WpVote
    Votes 5,456
  • WpPart
    Parts 25
Kapan nikah? Kapan nikah? Kapan nikah? Sebuah pertanyaan yang terus berdengung di telinga Gemma Prahastiwi selama beberapa tahun terakhir. Karir sudah mantap. Hidup sudah nyaman meski di perantauan sendirian. Lalu apalagi yang wanita 29 tahun itu cari? Sementara keluarga besarnya sudah mulai cerewet. Ah, kalau saja perasaannya dulu disambut hangat, mungkin keadaan tidak akan terlihat semengenaskan ini. Senyumnya hanyalah kamuflase kesepiannya. Sementar itu diam-diam Gemma mencoba membuyarkan stresnya dengan mengunduh aplikasi pencarian jodoh online yang sedang marak digandrungi para single. Apakah jalannya semulus itu? Tidak. Gemma terjebak bertemu bule payah, anak mami yang merasa paling sempurna hingga nyaris diajak tidur. Hingga Gemma berganti aplikasi dan bertemu Sabda Kalendra di aplikasi dating madam rose. Seorang customer service di sebuah ecomerse yang mau habis masa kontraknya. Bisakah Gemma menerima Sabda tanpa suatu hal yang mampu membuatnya yakin harus bertahan dengan Sabda?
Playfull Kiss by NevNov
NevNov
  • WpView
    Reads 332,118
  • WpVote
    Votes 32,845
  • WpPart
    Parts 24
Kisah Romansa antara miliarder galak Gala Gentala dengan Syera. Bermula dari aplikasi dating Madam Rose, keduanya terlibat dalam hubungan yang aneh tapi menggemaskan. Cerita ini dibuat sebagai proyek bersama dengan penulis lain di Karos Publiser
SEBAIT KISAH TENTANG KITA/ Open PO by masdaraimunda
masdaraimunda
  • WpView
    Reads 176,798
  • WpVote
    Votes 33,433
  • WpPart
    Parts 19
Btari, dibesarkan oleh orangtua tunggal. Ibunya ditinggal begitu saja oleh sang ayah yang terpikat pada wanita lain. Sang ibu bertekad mendidiknya menjadi perempuan tangguh yang menomorsatukan prestasi akademis. Agar kelak menjadi perempuan sukses dalam karier. Sementara, Caraka, tumbuh dalam keluarga tradisional yang kaya raya. Tidak ada perempuan yang boleh bekerja dikeluarganya. Bagi Caraka, tempat seorang istri adalah di rumah. Btari dan Caraka merupakan musuh abadi sejak SMU. Terutama karena Caraka tidak terima kalau Btari yang seorang perempuan menjadi saingan dalam segala bidang. Sayang hidup berkata lain. Belasan tahun setelah tamat SMU. Perjalanan waktu membuat semua berubah. Meski karier gemilang telah diraih, mereka kerap kurang beruntung masalah percintaan. Caraka yang pemillih, dan Btari yang tak pernah punya pilihan. Sampai kemudian beberapa orang secara sengaja meminta mereka untuk mendaftar pada aplikasi _matchmaker_ Madam Rose. Apa yang terjadi saat mereka memutuskan bertemu dan mengetahui jati diri masing-masing?
Beautiful Disaster (Sudah Terbit--Part Sudah Tidak Lengkap) by YunOliviaZahra
YunOliviaZahra
  • WpView
    Reads 107,473
  • WpVote
    Votes 8,069
  • WpPart
    Parts 12
Bagaimana reaksimu ketika tahu bahwa dirimu dijadikan taruhan justru saat kamu benar-benar jatuh cinta? Kinara tidak tahu bahwa ia telah dijadikan taruhan oleh Bastian. Pria baik yang dia pikir benar-benar mencintainya. Namun, hidupnya seketika hancur saat mengetahui hal yang sesungguhnya. Udah, langsung baca ajah🤭