March 21
19 stories
Aldrich Ed Stanford (Tersedia di Gramedia) by Greydanus
Greydanus
  • WpView
    Reads 8,496,617
  • WpVote
    Votes 441,526
  • WpPart
    Parts 77
ALDRICH ED STANFORD, sosok pria dengan kepribadian introvert (tertutup), pengalaman masa lalu menjadikan emosinya bagai buku yang tertutup rapat. Suatu ketika Aldrich bertemu dengan Ashley, seorang gadis berjiwa bebas yang mencintai hidup dengan membahagiakan diri sendiri. Ashley meminta tolong kepada Aldrich untuk menampungnya selama tiga bulan di kediaman Stanford dengan imbalan membantu pria itu dalam segala hal termasuk menikmati hidup sesungguhnya, jauh lebih banyak kebahagiaan yang tidak bisa dibeli dengan uang. Seiring berjalannya waktu. Aldrich terbuai oleh perhatian yang Ashley berikan, sampai Aldrich berani mengungkapkan perasaan yang mulai tumbuh dihatinya. Namun, Aldrich harus menelan pil pahit bahwa gadis yang dia cintai hanya menaruh rasa kasihan terhadapnya. Semua itu karena Ashley telah mengetahui insiden dua puluh tahun lalu terkait kematian ayah, ibu serta kakaknya. Bagaimana kisah cinta Aldrich selanjutnya? Apakah Ashley akan pergi begitu saja membawa hati Aldrich?
Everything [Sudah Terbit] by genitest
genitest
  • WpView
    Reads 1,753,141
  • WpVote
    Votes 123,208
  • WpPart
    Parts 18
Segera Terbit Hidup Agni yang serba datar dan teratur, tidak pernah sama lagi sejak ia ditugaskan menjaga cicit pengusaha terkaya se-Asia, Daisy Yasa, di hari pertama sekolahnya. Tidak ada satu pun persamaan di antara mereka. Agni yang kaku seperti kanebo kering, dan Daisy yang berwarna-warni seperti pelangi. Sama halnya dengan Agni, Daisy yang selama ini hanya terkurung dalam kekangan keluarga besarnya pun, mulai mengecap banyak rasa baru yang selama ini hanya ada dalam bayangannya: persahabatan sejati, pengorbanan, serta cinta pertama.
Simpanan Sang Presdir by zennyarieffka
zennyarieffka
  • WpView
    Reads 980,924
  • WpVote
    Votes 25,357
  • WpPart
    Parts 7
Velia Adina adalah perempuan sederhana yang tidak ingin banyak gaya. Tujuan hidupnya adalah satu, yaitu menjadi anak yang baik, dan berbakti pada ibunya, serta bisa membantu Sang Ibu melunasi semua hutang-hutang peninggalan ayahnya. Hingga kemudian, dia bertemu dengan pria yang mampu mengalihkan dunianya, Pria itu bukanlah seorang pria biasa melainkan seorang Presiden Direktur di perusahaan tempatnya bekerja. Lalu bagaimanakah kisahnya? * Follow Penulis sebelum baca! ** Vote Komen yang banyak biar cepat Update! *** Romantis Sexy Adult (Bocil jangan mendekat)
The Other Side [Telah Difilmkan & Diterbitkan] by alyaranti
alyaranti
  • WpView
    Reads 19,397,656
  • WpVote
    Votes 935,020
  • WpPart
    Parts 86
The Other Side Movie tayang di seluruh bioskop Indonesia, 17 Maret 2022. #1 in Teenfiction [06/10/18] "Gue itu suka sama lo, lo aja yang nggak pernah peka," "Jadi sebenernya, gue atau lo yang nggak pernah peka?" Kalian pernah sama-sama mencintai namun tidak terlihat seperti mencintai? Pernah mencintai tetapi justru melukai? Terkadang, kau tidak bisa menebak apa yang orang lain rasakan untukmu dan tak mengerti dengan apa yang kau rasakan terhadap orang lain. Biarkan perasaan ini mengalir sesuai waktu. Semua akan terjawab, cepat atau lambat. Highest Rank : #1 in Love [08/06/2019] #1 in Indonesia [07/08/2019] #1 in Percintaan [08/06/2019] #1 in Heart [27/01/2020] #1 in Remaja [11/06/2019] #1 in School [17/06/2019] #1 in Mostwanted [11/07/2019] #1 in Teen [07/08/2019] #1 in Broken [19/08/2019] #1 in Sekolah [16/10/2019] #1 in Teenlit [25/12/2019] #2 in Romance [11/06/2019] #1 in Coolboy [17/07/2020]
Save The Boss For Last [TERBIT] by febrinameliala
febrinameliala
  • WpView
    Reads 410,470
  • WpVote
    Votes 42,212
  • WpPart
    Parts 25
Tessa melampiaskan segala ketidaknyamanannya bekerja sebagai asisten bastian melalui tulisan-tulisan di dalam sebuah buku diary. Selama ini pun, dia bertahan di sisi Bastian karena ada Gio-sahabat baik sang atasan-yang kerap membantu kesulitannya dan berhasil membuatnya jatuh cinta. Pada satu kesempatan yang membuatnya bisa berhubungan lebih dekat dengan Gio, Tessa malah mendapati fakta bahwa idolanya itu tidak sebaik yang selalu dibayangkannya. Hingga akhirnya, Tessa memutuskan untuk berhenti bekerja. Bastian sebenarnya ingin mempertahan Tessa, kalau saja dia tidak pernah membaca rentetan caci maki yang ditujukan untuknya di dalam sebuah diary milik sang asisten. Kecewa karena merasa dikhianati oleh orang kepercayaannya sendiri, Bastian memutuskan untuk mengalihkan pikiran dengan mencari pacar baru. Kali ini, melalui dating apps yang sedang happening bernama Madam Rose. Siapa sangka ... dia malah bertemu dengan Tessa melalui aplikasi itu.
HURT ENOUGH [COMPLETE] [Love-hate Series] by diana-w
diana-w
  • WpView
    Reads 795,583
  • WpVote
    Votes 34,178
  • WpPart
    Parts 15
"when it hurts to look back and you scared to look ahead you can look beside you and someone who really loves you will be there" Joanna tidak menyangka dirinya yang hanya gadis biasa tanpa ada satu hal apapun yang mencolok darinya dapat menjadi sasaran penculikan. Sedangkan Kyle yang ingin membalas sakit hatinya. Mendapati rencananya gagal total akibat kemunculan Joanna. Kyle tidak mungkin mengembalikan Joanna karna Joanna sudah mengetahui rencananya. Satu satunya jalan hanyalah dengan mengancamnya atau membunuhnya. Konten [18+]
Sang Nouveau [Dawson Tales] by diana-w
diana-w
  • WpView
    Reads 1,018,301
  • WpVote
    Votes 34,891
  • WpPart
    Parts 40
"When you really love someone. Age, Distance, Height, Weight, Is just a damn number" Tatiana Wald tidak menyangka malam tahun barunya yang menyedihkan ternyata berubah 180 derajat saat seorang pria tampan menyelamatkannya dari gerombolan berandalan. Tatiana merasa telah menemukan pangeran berkuda putihnya, tampan, tinggi, dengan tubuh yang luar biasa. Tatiana yang sudah lama tidak pernah disentuh dengan laki laki jatuh kepelukannya tanpa ada penolakan sama sekali. Hubungan satu malam itu adalah pengalaman yang luar biasa yang tak akan pernah Tatiana lupakan mereka akhirnya kembali dipertemukan ditempat yang tidak tepat dengan kondisi yang tak pernah mereka bayangkan.... Konten [18+]
HIPOTESIS by rweinda
rweinda
  • WpView
    Reads 2,729,957
  • WpVote
    Votes 422,207
  • WpPart
    Parts 55
Nayaka Aldevaro, Purna Paskibraka Nasional 2021. Sosok laki-laki superior keturunan Aldevaro dengan paras tampan dan tubuh atletis. Dengan senyum maut yang memesona, sukses membuat gelar 'penakluk perempuan' disematkan padanya. Ia memiliki ambisi besar untuk mendapatkan atau mempertahankan sesuatu yang ia yakini. Nadin Nasution, gadis ayu dengan wajah menawan. Mempunyai pribadi yang lemah lembut, tak lupa pembawaannya yang anggun dan menenangkan di segala keadaan. Syaila Razaad, penakluk para lelaki di mana kecantikan miliknya ialah hal mutlak. Kehadiran gadis itu kerap kali mengacaukan pendirian dan kewarasan tiap mata yang memandangnya. Memiliki hidup yang diinginkan seluruh gadis sebab kata 'sempurna' tak pernah jauh dari Syaila. Baginya, memenangkan lelaki ibarat sebuah permainan-bukan perkara sulit. Saragi Zaheer, laki-laki penuh daya tarik. Figur yang sungguh menikmati masa remaja dengan tak ingin memikirkan hal rumit. Menurut laki-laki itu, selama dengan bersikap santai dan rileks membuatnya terhindar dari masalah, ia sama sekali tidak keberatan. Sepintas mata, mereka baik-baik saja dengan euforia hidup masing-masing. Namun, semua jadi begitu pelik ketika Nayaka mulai ragu atas keyakinannya sendiri, Nadin tak lagi bisa tenang karena merasa kehilangan, Syaila terjebak dan kalah dalam permainannya, serta Agi yang sulit keluar dari zona nyaman. ⎯⎯⎯ Rumusan masalah: Akankah hati menemukan pemeran utama dalam sebuah cerita cinta? H0: Ya. H1: Tidak. Mengenai ya atau tidak, benar atau salah, bertahan atau berpisah, & dia atau yang lainnya. ⎯⎯⎯ "Takut mati jangan hidup, takut hidup mati sekalian!" - PASKIBRA PEDJOEANG ⎯⎯⎯ #1 in Fiksi Remaja [2021 & 2024] #1 in Paskibra [2020 & 2021 & 2023] #1 in Junior [2021] #1 in Teenlife [2021] #1 in Sad [2021] #1 in Luka [2021] © 2020, 27th June, HIPOTESIS by Rweinda. All Rights Reserved.
I am in danger [TERSEDIA DI GRAMEDIA] by zaimnovelis
zaimnovelis
  • WpView
    Reads 31,570,134
  • WpVote
    Votes 1,155,194
  • WpPart
    Parts 54
"Jika lo mau aman bersekolah di sini, lo juga harus menghindari dua orang yang lebih berbahaya dari guru BK," kata Lisya penuh penekanan. Ocha meneguk ludah. Ia mendengarkan penjelasan Lisya dengan seksama sembari bersiap mencatat. Demi menjaga beasiswa yang diterimanya, ia harus sangat berhati-hati. Ia tidak mau beasiswanya dicabut dan membuat orang tuanya terbebani dengan biaya sekolah. "Pertama, lo harus menghindari Sean Aureliano Radeya. Dia ketua geng dari kelas XI IPA-A. Itu orangnya!" Lisya menunjuk seorang anak laki-laki yang tengah asyik membaca buku dengan kaki yang diletakkan di atas meja. Mata Ocha memicing, melihat dengan benar seorang anak laki-laki tampan berambut acak-acakan. Anak laki-laki yang dimaksud Lisya tak terlihat berbahaya meskipun tingkah lakunya tak sopan, meletakkan kaki seenaknya di atas meja. Meskipun demikian, Ocha tetap mengangguk dan mencatat nama Sean ke dalam bukunya sebagai daftar orang kedua yang harus dihindari setelah guru BK. "Kedua, Axel Sharafat Ardiaz. Dia ketua geng dari kelas XI IPS-A. Menurut gue, dia lebih berbahaya dari pada Kak Sean. Nah itu dia!" Lisya menunjuk seorang anak laki-laki tampan berambut agak gondrong. "Tapi kenapa mereka berbahaya? Kalau mereka bisa masuk ke kelas A, bukankah berarti mereka itu jenius?" Ocha bertanya-tanya. "Oh my oh my oh my God! Mereka itu ketua geng. Mereka suka merokok, balapan liar, clubbing, bullying, dan tawuran," bisik Lisya. Walaupun berbisik, intonasi Lisya masih penuh penekanan. "Terus, kenapa mereka nggak dikeluarkan?" "Itu karena ayah mereka adalah pemilik sekolah ini. Siapa yang berani mengeluarkan mereka? Bahkan Pak kepala sekolah nggak berani karena takut dipecat." By : Zaimatul Hurriyyah Highest rank #1teen fiction 22 Nov, 5-8 Des 2018 #1 di hastag romance tgl 16 April 2019
FAIR UNFAIR by akhiriana_widi
akhiriana_widi
  • WpView
    Reads 42,562
  • WpVote
    Votes 5,022
  • WpPart
    Parts 27
*Pemenang Grassmedia Fiction Challenge 2020* Kata Praska, Maura itu bodoh dan selalu melakukan segala hal berdasarkan prinsip tapi tanpa pertimbangan. Jadi, saat Maura kehilangan pekerjaan dan membawa pulang beban hutang yang banyak sekali kepada kantor, menurut Praska hal itu terjadi mutlak karena kebodohan Maura sendiri. Praska ingin Maura berubah jadi perempuan yang melihat segala hal dengan perhitungan jangka panjang. Lalu bagaimana jika dalam perjalanan membebaskan diri kungkungan masalah, Maura justru diharuskan bekerja untuk pengidap narkolepsi, Christopher Park, seorang pemuda asal Korea yang butuh referensi budaya Indonesia demi karir dan gelar pendidikannya? Maura harus menemani Chris mendalami rupa-rupa Indonesia sesuai daftar kegiatan yang ada di bukunya, Maura juga harus mengumpulkan banyak uang, dan terakhir, Maura ingin menyelamatkan masa depan percintaannya dengan Praska. Tapi apakah benar, Maura hanya perlu menahan rasa kecewa sebentar saja? Apakah masalahnya bisa diselesaikan dengan mudahnya? Apakah semua yang dijalani Maura sudah bisa dikatakan adil? Atau malah sama sekali tidak adil? Warm Regards, Akhiriana Widi