angst
195 stories
Way Back Home? [ END ] by Butterfly_Flyan
Butterfly_Flyan
  • WpView
    Reads 133,653
  • WpVote
    Votes 8,394
  • WpPart
    Parts 63
Dia anak kedua, lebih tepatnya anak tengah. Garvin Lengkara. Ia adalah anak tengah, sosok yang hidup di antara dua peran yang saling bertolak belakang. Bagi sang kakak, ia harus menjadi adik yang patuh, meniru dan meneladani. Namun bagi sang adik, ia dituntut untuk menjadi panutan, seseorang yang kuat, sabar, dan selalu mengalah. Garvin tumbuh dengan pemahaman bahwa kebahagiaan miliknya bisa menunggu, karena kebahagiaan orang lain lebih penting. Ia belajar mengalah bahkan sebelum tahu alasan mengapa ia harus melakukannya. Tak ada kata adil dihidupnya. Nama belakangnya Lengkara, berarti mustahil. Dan mungkin, begitu pula hidup baginya.. mustahil mendapat keadilan di dunia fana ini. Mustahil mengharapkan takdir berpihak kepadanya. Mustahil merasa dikelilingi oleh hati yang benar-benar tulus. Baginya, manusia hanyalah labirin emosi yang melelahkan Garvin hidup di antara ketakutan yang tak mau padam. Ia tak sadar bahwa dirinya masih dikejar oleh luka lama, karena ia selalu meyakinkan diri bahwa ia sudah melupakan segalanya. Padahal sesungguhnya, ia hanya pandai menyembunyikan rasa takut itu di balik tawa dan sikap dinginnya. Ia berjalan tegak, tapi retak di dalam. Ia menatap dunia dengan mata tenang, tapi jiwanya berteriak minta dipeluk. PUBLISH : 10 Juli 2025 FINISHED : 11 Januari 2026 #1 anaktengah - 18 Agt 2025 #1 anakkedua - 13 Oktober #1 Garvin - 8 Agt 2025 #1 kupu-kupu - 9 Agt 2025 #1 ilusi - 28 Agt 2025 #1 bullying - 12 September 2025 #1 mustahil - 13 September 2025 #1 kenanganburuk - 15 September 2025 #1 sliceoflife - September 2025 #1 masalalu - 8 November 2025
ARSA by slhanana2
slhanana2
  • WpView
    Reads 266,299
  • WpVote
    Votes 14,909
  • WpPart
    Parts 58
Arsa Genda Ambara, bukan anak nakal ataupun orang jahat. Dia hanya tumbuh dengan sedikit kasih sayang dan didikan dari orang tuanya. Bertahan hidup agar bisa kembali ke keluarga nya. Tapi, keluarga nya malah membiarkan mati secara perlahan, lucu! Mereka bahkan tak pernah memberi kabar sedikit pun , setelah Arga Prabuana Ambara selaku ayahnya menitipkan ia ke salah satu pembantunya di desa.
Monokrom [ End ✓ ] by Aetherassa
Aetherassa
  • WpView
    Reads 146,081
  • WpVote
    Votes 11,319
  • WpPart
    Parts 47
Bagi Keshkara Askalandra, hidup hanyalah serangkaian luka yang tidak pernah diberi waktu untuk sembuh. Baginya, dunia sudah berhenti di hari ibu kandungnya, Ayunda, mencoba menenggelamkannya sebelum akhirnya memilih menyayat nadi tepat di depan matanya saat aksi melenyapkannya gagal. Trauma itu meninggalkan lubang besar di jiwanya, disertai gema tuduhan yang datang dari segala sisi-termasuk dari dirinya sendiri: "Ini semua salahmu." Beberapa waktu setelah kematian Ayunda, Damar akhirnya menjemput Keshka untuk tinggal bersama keluarga "sempurnanya", rumah megah itu justru menjadi medan perang dingin baru untuknya. Jeffan, si sulung yang dingin, dan Gara, yang tahta sebagai anak bungsunya direbut, melihat Keshka bukan sebagai saudara, melainkan sebagai noda yang merusak kebahagiaan keluarga mereka. Di rumah itu, Keshka tetap diam. Ia menerima setiap tatapan tajam dan pengabaian sebagai bentuk penebusan dosa atas kehadirannya yang tak diinginkan. Ia membiarkan jantungnya yang rapuh bekerja sendirian, menanggung sesak tanpa pernah mengeluh. Namun, ketenangan Keshka yang ganjil mulai mengusik rasa ingin tahu kedua kakaknya. Hingga suatu hari, sebuah kejadian tak terduga meruntuhkan tembok kebencian itu. Gara mulai melihat luka-luka yang disembunyikan Keshka di balik baju seragamnya, menyadari bahwa adik yang selama ini ia musuhi sedang berjuang melawan rasa sakit yang jauh melampaui masalah jantungnya. Satu persatu rahasia tentang masa lalu Damar dan kehancuran Ayunda mulai tersingkap. Saat kebencian mulai berubah menjadi rasa bersalah, Jeffan dan Gara dipaksa menghadapi kenyataan pahit: Keshka sudah terlalu lama hancur sendirian. Kini, mereka harus berpacu dengan waktu sebelum jantung yang selama ini mereka abaikan benar-benar berhenti berdetak-atau sebelum Keshka sendiri yang memilih untuk menyerah pada dunia. [Cerita sudah selesai - End]
Luan  by AniKld1
AniKld1
  • WpView
    Reads 821,624
  • WpVote
    Votes 61,363
  • WpPart
    Parts 47
Luan, seorang pemuda yang dari kecil tinggal bersama dengan Tantenya. Bukan karena dia tidak memiliki keluarga, dia memiliki keluarga yang utuh, bahkan dia juga memiliki dua saudara. Dia tinggal bersama dengan Tantenya, karena Tantenya selalu kehilangan anak yang baru dilahirkan, karena merasa kasihan dengan sang adik. Ayah Luan menyerahkan Luan yang waktu itu baru berusia dua tahun. Dengan kesepakatan jika adiknya sudah memiliki anak maka Luan akan diambil kembali. Luan tinggal dengan Tantenya sampai dia tumbuh remaja dan Tantenya dikaruniai seorang anak dan sekarang anak itu berusia lima tahun. Sesuai kesepakatan Luan harus kembali ke rumah kedua orang tua kandung setelah Tantenya punya anak sendiri. Tidak mudah bagi Luan tinggal dirumah orang tua kandungnya, disana semuanya berbeda dengan dirumah Tantenya. Dia seperti orang asing. Mereka tak tahu apa yang Luan suka dan begitu juga sebaliknya. Mampukah Luan menerima semuanya dan tetap tinggal bersama dengan orang tuanya sebagai anak bungsu dari keluarganya atau memilih untuk kembali tinggal bersama dengan Tantenya. Jadi anak sulung dari keluarga Tantenya. Mari kita lihat sama-sama.
Dia Nabastala by Yeojaxs
Yeojaxs
  • WpView
    Reads 22,955
  • WpVote
    Votes 2,601
  • WpPart
    Parts 46
Apakah selama ini hidupnya masih kurang menderita? Bertahan dari segala masalah yang terjadi dalam hidupnya. Start : 19 Mei 2024 End : 11 Oktober 2025
Auriga [END] by dhiwaaa3
dhiwaaa3
  • WpView
    Reads 17,857
  • WpVote
    Votes 935
  • WpPart
    Parts 22
Kisah Auriga seorang remaja yang kehilangan kasih sayang kedua orang tuanya, merasakan sakitnya diperlakukan dengan kasar oleh sang ayah. Apakah auriga akan bertahan dengan semua perlakuan ayahnya atau adakah seseorang yang membuatnya pergi dari sang ayah dan memulai hidup baru dengan bahagia?
SEVIAN VELMORE [END] by Tatasuran
Tatasuran
  • WpView
    Reads 446,664
  • WpVote
    Votes 25,240
  • WpPart
    Parts 44
Tak diinginkan. Difitnah. Disakiti. Namun Sevian tetap mencintai keluarganya hingga mereka meninggalkannya dalam kobaran api... Saat kebenaran terungkap, hanya penyesalan yang tersisa. Tapi... benarkah Sevian telah tiada? Keluarga Sevian menyesal setelah kehilangan. mereka tak tahu anak yang mereka tinggalkan... masih hidup.
Luka Naren. by Rainyclouds
Rainyclouds
  • WpView
    Reads 87,760
  • WpVote
    Votes 4,678
  • WpPart
    Parts 46
Bagi Naren, rumah bukan tempat pulang. Hanya bangunan penuh suara yang tak pernah mendengar. Sendirian di tengah hiruk-pikuk dunia yang tak pernah memberinya ruang, Naren hanya ingin satu hal: diterima, meski sekali saja. "Adik gue cuma satu. Cuma Hema." Kalimat itu menamparnya lebih keras dari apa pun. Apakah keberadaannya hanya luka? Apakah ia masih dianggap? Atau justru menjadi alasan penderitaan yang tak berujung? Di tengah ujian hidup yang terus berdatangan, Naren berjuang sendiri menghadapi rasa bersalah, kehilangan, dan harapan yang nyaris pudar. Ini adalah kisah tentang luka yang tak terlihat, tentang rasa sepi di tengah keramaian... dan tentang seorang laki-laki yang diam-diam ingin pulang namun bukan ke rumah, tapi ke hati yang bisa memeluknya.
Dream [END] by arbieee_
arbieee_
  • WpView
    Reads 313,811
  • WpVote
    Votes 13,354
  • WpPart
    Parts 59
Dewangsa Regan Maheswara, anak kedua dari keluarga Maheswara. Laki-laki idola sekolah namun rapuh di dalam. Bagi keluarga nya, Dewa tak lebih dari anak sial yang hadir di tengah keluarga Maheswara. Berbeda dengan Raja sang kakak dan Rea sang adik yang selalu mendapat perhatian lebih dari kedua orang tua nya. Kesalahan masa lalu yang dituduhkan kepadanya membuat Dewa diasingkan dalam keluarganya. Laki-laki remaja itu terus berjuang untuk sebuah harapan yang selalu ia nanti setiap harinya. Dewa ingin perhatian Dewa ingin kasih sayang Dewa butuh sandaran Tapi justru hanya cacian dan pukulan yang ia dapatkan. "Lo itu gak di ajak! Mending pergi sana!" -Raja- "Anak sial! Anak gak berguna!" -Ayah- "Saya tidak sudi menganggap kamu sebagai anak!" -Bunda- "Lebih baik gue punya satu abang kayak Bang Raja dari pada lo." -Rea-
Perihal Dia Dengan Sejuta Tawa (END) by _Butterfly47
_Butterfly47
  • WpView
    Reads 135,327
  • WpVote
    Votes 14,187
  • WpPart
    Parts 59
💢Stop plagiat "Aku hanyalah rumah yang tak pernah dipilih untuk pulang." Berjalan di sekeliling orang yang sama setiap hari, namun selalu tampak asing di matanya. Begitu lah yang dirasakan Karel, sosok pemuda yatim piatu yang bisa dikatakan hampir tidak punya segalanya selain nama dan seonggok harapan yang rapuh. Bahkan setelah akhirnya ia mendapat kesempatan menjadi bagian keluarga yang sejak lama ia idam-idamkan, bukannya menemukan rumah yang hangat, Karel justru disambut oleh dinginnya penolakan dari keenam saudara angkatnya. Di tengah hubungan yang renggang Karel mencoba meraih kepercayaan dan tempat di hati saudara-saudaranya. Tapi waktu tidak pernah bersahabat, sebelum sempat semua apa yang ia inginkan tercapai, ingatannya sudah lebih dulu direbut paksa darinya sedikit demi sedikit, sampai akhirnya yang tersisa hanyalah bayangan samar akan keluarga yang nyaris tak sempat benar-benar ia miliki. "Hidup tanpa bisa mengingat apapun, apa masih bisa disebut hidup?" SEBELUM LANJUT JANGAN LUPA FOLLOW DULU.. Jangan jadi pembaca gelap👊 tolong tinggalkan vote dan komentar kalian setidaknya biar bisa jadi support bagi kami para author